Leo/Daniel Masuk Nominasi Penghargaan BWF 2019!

Keren nih Leo dan Daniel! Selamat ya!

Jakarta, IDN Times - Badminton World Federation (BWF) akan memberikan sejumlah penghargaan untuk atlet-atlet bulu tangkis dunia pada akhir 2019. Pemain muda Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, menjadi salah satu nominator.

1. Leo/Daniel berhasil menyabet gelar Juara Dunia Junior 2019

Leo/Daniel Masuk Nominasi Penghargaan BWF 2019!IDN Times/PBSI

Wakil ganda putra Indonesia ini masuk dalam nominasi BWF Most Promising Player of The Year 2019. Pasangan muda kebanggaan Indonesia ini berhasil menyabet gelar Juara Dunia Junior 2019 beberapa waktu lalu.

2. Tunggal putra Jepang Koki Watanabe juga masuk nomonasi

Leo/Daniel Masuk Nominasi Penghargaan BWF 2019!badmintonindonesia.org

Nama Leo/Daniel masuk nominasi bersama beberapa pemain muda bulu tangkis lainnya. Turut masuk dalam nominasi nama wakil tunggal putri Korea, An Se Young yang kerap tampil gemilang sejak Kejuaraan Dunia Junior 2019.

Selain itu ada pula wakil tunggal putra Jepang, Koki Watanabe yang kini berusia 20 tahun.

3. Thailand diwakili Kantaphon Wangcharoen

Leo/Daniel Masuk Nominasi Penghargaan BWF 2019!Skuat putri Indonesia untuk SEA Games 2019 (Instagram/badminton.ina)

Satu lagi nama yang masuk nominasi adalah wakil Thailand, Kantaphon Wangcharoen. Saat ini Kantaphon tengah berlaga di ajang SEA Games 2019 dan menjadi unggulan pertama di perhelatan olahraga akbar se-Asia Tenggara itu.

Baca Juga: 6 Games ini Akan Ditandingkan dalam Sea Games, PUBG Gak Termasuk!

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya