Pegolf Thailand, Sarit Suwannarut Jadi Juara Indonesia Masters 2022

Jadi gelar perdana di Indonesia Masters

Jakarta, IDN Times - Pegolf Thailand, Sarit Suwannarut, meraih gelar juara ajang golf BNI Indonesian Masters 2022 presented by Tunas Niaga Energi (TNE). Dia memimpin sejak putaran kedua babak final yang berlangsung pada Minggu (4/12/2022).

Sarit mengunci kemenangan dari laga yang berlangsung di Royale Golf Club Jakarta ini dengan mencetak skor 268 atau 20 di bawah par.

1. Capaian Sarit di babak akhir Indonesia Masters 2022

Pegolf Thailand, Sarit Suwannarut Jadi Juara Indonesia Masters 2022Pegolf Thailand, Sarit Suwannarut jadi juara Indonesia Masters 2022 (instagram.com/saritsuwannarut)

Sarit menyelesaikan empat hole sisa putaran kedua yang sempat terhenti karena cuaca buruk. Bermain lebih banyak dari satu hari putaran tampaknya tidak membuat permainan pegolf berusia 24 tahun ini drop.

Di sembilan hole pertama, Sarit sudah membukukan 3-di bawah-par (3-under-par) dengan satu birdie dan satu eagle. Dengan tambahan 2 birdie, yang dipotong 1 bogey, Sarit menutup putaran akhir turnamen ini dengan skor 68 (4-di bawah-par).

Hasil tersebut cukup mengantarkan Sarit jadi juara turnamen yang berhadiah 1,5 juta dollar Amerika Serikat atau senilai Rp23,17 miliar ini.

Baca Juga: Bintang Golf Dunia Bakal Ramaikan BNI Indonesian Masters 2022 

2. Sarit tak berambisi jadi juara

Pegolf Thailand, Sarit Suwannarut Jadi Juara Indonesia Masters 2022Pegolf Thailand, Sarit Suwannarut jadi juara Indonesia Masters 2022 (dok.IDN Times/Istimewa)

Sarit mengaku tak punya ambisi untuk menang saat pertama kali datang ke Indonesia untuk mengikuti turnamen.

"Tapi setelah putaran pertama, saya mulai berpikir soal menang (Indonesian Masters),” kata Sarit mengutip keterangan tertulis.

Sarit sempat unggul dengan 21-di bawah-par saat harus menyisakan empat hole sebelum menyelesaikan putaran akhir.

Setelahnya, Sarit mencetak bogey di hole 16—bogey kedua di putaran terakhir tersebut. Namun, ia bisa menjaga permainannya di 2 hole akhir.

“Saya berusaha tenang. Tetap fokus. Kebetulan kedi saya mengendurkan ketegangan dengan melontarkan beberapa lelucon. Kami berupaya untuk menikmati permainan,” kata Sarit.

3. Gelar profesional pertama Sarit di Indonesia Masters

Pegolf Thailand, Sarit Suwannarut Jadi Juara Indonesia Masters 2022Pegolf Thailand, Sarit Suwannarut jadi juara Indonesia Masters 2022 (instagram.com/saritsuwannarut)

Gelar dari edisi kesepuluh turnamen golf Indonesia ini jadi gelar profesional pertama Sarit di Indonesia Masters. Sarit mulai menjalani karier sebagai pegolf dengan status pro pada 2018 lalu.

Sarit menjadi pegolf Thailand ketiga yang menjuarai Indonesia Masters. Sebelumnya, catatan prestasi serupa diraih pegolf Thailand lainnya yakni Poom Saksansin (2016 & 2018) dan Jazz Janewattananond (2019).

Baca Juga: Kevin Jadi Wakil Tuan Rumah Terakhir di Golf Indonesia Masters 2022

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya