Persaingan Sengit di Grup Maut Ganda Putra di Olimpiade Tokyo 2020

Posisi Hendra/Ahsan juga belum aman

Jakarta, IDN Times - Pasangan ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad, Ahsan memenangkan dua dari tiga laga yang harus dijalani di babak penyisihan grup D ganda putra Olimpiade Tokyo 2020. Namun mereka belum bisa dipastikan aman ke babak perempa final.

Grup D ganda putra nyatanya menjadi grup mematikan di Olimpiade Tokyo 2020. Bagaimana tidak? Bahkan pasangan yang sudah mengantongi dua kekalahan pun belum resmi dinyatakan gugur dari penyisihan grup.

1. Hendra/Ahsan butuh minimal menang satu game di laga ketiga

Persaingan Sengit di Grup Maut Ganda Putra di Olimpiade Tokyo 2020Ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan di Olimpiade Tokyo 2020 (dok. NOC Indonesia)

Hingga saat ini, Hendra/Ahsan memenangkan dua pertandingan di babak penyisihaan grup. Keduanya dimenangkan dalam dua game langsung.

Hendra Ahsan mencatat poin 84-58. Poin ini hanya selisih tipis dengan dua pesaingnya yang lain, Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia) dengan 80-79 dan Choi Solgyu/Seo Seungjae (Korea Selatan) dengan 79-67.

Hendra/Ahsan membutuhkan sedikitnya satu game kemenangan lagi untuk memastikan diri lolos kualifikasi ke babak perempat final Olimpiade Tokyo 2020.

Baca Juga: Gara-gara Angin, Tim Panahan Gugur di Olimpiade Tokyo

2. Persaingan di Grup D kian sengit

Persaingan Sengit di Grup Maut Ganda Putra di Olimpiade Tokyo 2020Ganda putra Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik Bwfbadminton.com

Persaingan di Grup D ganda putra kian sengit. Pasangan Malaysia, Chia/Soh dan wakil Korea Selatan, Choi/Seo sama-sama memiliki satu poin kemenangan.

Chia/Soh sebelumnya berhasil mengalahkan pasangan Choi/Seo dalam dua game langsung. Saat berhadapan dengan Hendra/Ahsan, Chia/Soh justru dibantai juga dalam dua game langsung.

Di sisi lain, Choi/Seo yang takluk dalam straight game kontra pasangan Malaysia, berhasil menakluan wakil Kanada, Jason Anthony Ho-Shue/Nyl Yakura juga dalam straight game.

Posisi skor masih ketat di grup ini.

3. Jadwal tanding grup D di babak penyisihan

Persaingan Sengit di Grup Maut Ganda Putra di Olimpiade Tokyo 2020Ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan di Olimpiade Tokyo 2020 (dok. NOC Indonesia)

Berikut jadwal tanding grup D ganda putra di ajang Olimpiade Tokyo 2020 pada Selasa (27/7/2021):

Court 2
10.40 WIB:
Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan vs Choi Solgyu/Seo (Korea Selatan)
18.00 WIB:
Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia) vs Jason Anthony Ho-Shue/Nyl Yakura (Kanada)

Baca Juga: Eko Yuli Irawan, Sang Legenda Olimpiade dari Indonesia

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya