Prediksi Skuad Indonesia di Piala Sudirman 2021

Indonesia kemungkinan bawa 11 atlet putra dan 9 atlet putri

Jakarta, IDN Times - Perhelatan Piala Sudirman akan segera berlangsung. Wakil Indonesia tentu berharap piala Sudirman bisa kembali dibawa pulang ke tanah air.

Meski PBSI belum merilis resmi daftar atlet yang akan berangkat ke Vantaa, Finlandia untuk berlaga, skuad Merah-Putih sudah tertera di laman Tournamensoftware.

Dari deretan nama yang tertulis, beberapa di antaranya absen dari ajang Simulasi Kejuaraan Beregu yang digelar PBSI beberapa waktu lalu.

1. Prediksi skuad Indonesia di Piala Sudirman 2021

Prediksi Skuad Indonesia di Piala Sudirman 2021IDN Times/PBSI

Melansir dari laman Tournamentsoftware, skuad Merah-Putih diisi 20 atlet yang terdiri dari 11 atlet putera dan 9 atlet putri.

Adapun prediksi nama-nama yang akan memperkuat skuad Piala Sudirman Indonesia 2021 adalah:

Tunggal Putra: Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Shesar Hiren Rhustavito
Tunggal Putri: Gregoria Mariska Tunjung, Putri Kusuma Wardani, Ester Nurumi Tri Wardoyo
Ganda Putra: Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, Fajar Alvian/Mohammad Rian Ardianto
Ganda Putri: Greysia Polii/Apriyani Rahayu, Siti Fadia Silva/Ribka Sugiarto
Ganda Campuran: Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, RinovRivaldy/Pitha Haningtyas Mentari

Baca Juga: 5 Atlet Ganda Putra Absen dari Piala Sudirman 2021

2. Beberapa unggulan absen dalam simulasi kejuaraan beregu PBSI

Prediksi Skuad Indonesia di Piala Sudirman 2021IDN Times/PBSI

Sejumlah pemain tak berlaga di simulasi kejuaraan beregu yang digelar pada 7-8 September 2021. Posisi mereka digantikan pemain pelapis.

Mohammad Ahsan, Kevin Sanjaya Sukamuljo, Gregoria Mariska Tunjung, dan Anthony Sinisuka Ginting absen dari simulasi ini.

"Ada yang cedera ringan atau tidak fit. Tapi di sisi lain, ada juga pemain pelapis yang main. Ini sebagai ajang seleksi mereka karena beberapa nama ada diproyeksikan masuk tim," ujar Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi, Rionny Mainaky dalam keterangan tertulis jelang pertandingan.

3. Kapan terakhir Indonesia menangi Piala Sudirman?

Prediksi Skuad Indonesia di Piala Sudirman 2021djarumbadminton.com

Piala Sudirman pertama kali digelar di Jakarta pada 1989. Kala itu, sebagai pencetus dan tuan rumah, Indonesia berhasil meraih Piala Sudirman untuk kali pertama.

Pedihnya, kemenangan itu ternyata jadi kemenangan terakhir Indonesia di Piala Sudirman. Lebih kurang 32 tahun sudah sejak penyelenggaraan perdananya, Piala Sudirman tak pulak kampung ke tanah air.

Baca Juga: Jadwal Piala Sudirman 2021

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya