Sempat Redup, Sinar Shesar Hiren Rhustavito Kini Kembali Memukau

Harapan baru sektor tunggal putra Indonesia

Jakarta, IDN Times - Wakil tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito, belakangan kembali terdengar namanya. Namanya digadang-gadang bakal menjadi bintang baru dunia perbulutangkisan Indonesia.

Nama Vito, begitu Shesar akrab disapa, sebenarnya bukan nama baru di cabang olahraga bulu tangkis. Sosok ini pernah meraih masa keemasannya pada tahun 2012 silam. Namun tak lama setelahnya, Vito justru menghilang dan redup sinarnya.

1. Mengenal bulu tangkis sejak kecil

Sempat Redup, Sinar Shesar Hiren Rhustavito Kini Kembali Memukauinstagram.com/badminton.ina

Dunia bulu tangkis bukan dunia baru bagi Vito. Ia telah mengenal dunia ini sejak kecil. Bakatnya diasah dan dilatih oleh klub PB Djarum. Klub ini juga yang nantinya membangkitkan kembali Vito setelah sebelumnya sempat meredup.

Pria kelahiran 3 Maret 1994 ini telah menggeluti sejumlah pertandingan kelas dunia sebelum usianya genap 18 tahun. Pada tahun 2011, Vito tercatat pernah lolos hingga babak perempat final Kejuaraan Dunia Junior.

Kala itu, namanya memang digadang-gadang akan menjadi salah satu pemain bulu tangkis besar Indonesia.

Baca Juga: Kunlavut Vitidsarn, Bintang Thailand yang Kuasai Tunggal Putra Junior

2. Raih gelar juara PON di usia 18 tahun

Sempat Redup, Sinar Shesar Hiren Rhustavito Kini Kembali MemukauInstagram.com/@badminton.ina

Catatan sejarah manis pernah diukir oleh Vito. Saat usianya masih 18 tahun, dia mengukir prestasi dengan meraih gelar juara dan medali emas Pekan Olahraga Nasional (PON) tahun 2012.

Di tahun yang sama, dia juga mencatatkan diri sebagai juara dari turnamen Sirnas Djarum yang kala itu digelar di Bandung. Sebelum akhirnya menghilang di akhir tahun 2012, ia disebut-sebut menjadi salah satu atlet muda menjanjikan untuk kejayaan bulu tangkis dunia sektor tunggal putra Indonesia.

3. Sempat menghilang dari dunia bulu tangkis

Sempat Redup, Sinar Shesar Hiren Rhustavito Kini Kembali Memukauinstagram.com/badminton.ina

Tahun 2012, Vito meninggalkan dunia bulu tangkis termasuk meninggalkan pelatnas. Hal ini disebut-sebut disebabkan karena faktor non-teknis. Hingga akhirnya setelah dapat dibangkitkan kembali oleh klub Djarum yang telah membesarkannya itu kembali di tahun 2015.

Ia mulai diterjunkan ke berbagai kejuaraan. Hasilnya memang belum semaksimal sebelum ia meninggalkan dunia bulu tangkis. Namun performanya terus membaik hingga akhirnya perlahan sinar bintang Vito yang semula meredup kini kembali bersinar.

4. Penampilan yang terus membaik dari Vito

Sempat Redup, Sinar Shesar Hiren Rhustavito Kini Kembali MemukauTwitter/@masasih_id

Pada turnamen Rusia Open 2019 lalu, Vito berhasil meraih gelar juara dari turnamen BWF Super 300 tersebut.

Performanya terus membaik, hingga ia bahkan pernah menaklukkan legenda bulu tangkis dunia asal Tiongkok, Lin Dan, dalam pertandingan Thailand Open 2019.

Vito menaklukkan Lin Dan dalam rubber set dengan skor 12-21, 21-15, 21-10. Dalam turnamen Denmark Open 2019 yang tengah berlangsung pekan ini, Vito kembali diturunkan dan kini ia juga berhasil lolos ke babak 16 besar.

Baca Juga: Christo Popov, Pemuda Pengukir Sejarah di Bulu Tangkis Prancis

Topik:

  • Isidorus Rio Turangga Budi Satria

Berita Terkini Lainnya