Swiss Open 2022: 2 Perang Saudara Sudah Tersaji di Babak I

The Daddies akan hadapi The Babbies

Jakarta, IDN Times - Sejumlah pebulu tangkis elite Indonesia kembali berlaga di hari kedua Swiss Open, Rabu (23/3/2022). Menariknya, akan tersaji dua perang saudara dalam duel di St.Jakobshalle Basel, Swiss.

Perang saudara akan tersaji di kategori putra. Menariknya, tercipta dalam sektor tunggal dan ganda, yang melibatkan enam pebulu tangkis papan atas.

1. Juara All England ditantang unggulan

Swiss Open 2022: 2 Perang Saudara Sudah Tersaji di Babak IMuhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana di All England 2022 (Instagram.com/bwf.official)

Juara ganda putra All England 2022, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana langsung menemui rintangan berat di Swiss Open kali ini. Mereka langsung jumpa unggulan ketiga asal India, Satwiksairaj Rankireddy/Chiorag Shetty, di babak pertama.

Ini akan jadi kali pertama Fikri/Bagas berhadapan dengan Rankireddy/Shetty. Pada All England 2022 pekan lalu, Rankireddy/Shetty takluk di perempat final melawan ganda putra nomor satu dunia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon.

Baca Juga: Praveen/Melati Langsung Tumbang di Swiss Open 2022

2. Dua perang saudara tersaji

Swiss Open 2022: 2 Perang Saudara Sudah Tersaji di Babak IShesar Hiren Rhustavito terhenti langkahnya di babak perempat final SEA Games 2019 (IDN Times/PBSI)

Swiss Open jadi ajang saling bunuh sejumlah pebulu tangkis nasional sejak babak pertama. Anthony Sinisuka Ginting dan Shesar Hiren Rhustavito sudah jumpa di 32 besar. Ini menjadi pertemuan pertama keduanya dalam ajang internasional.

Sementara itu, ganda putra Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan akan berhadapan dengan juniornya, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin. Ini bisa menjadi momen Hendra/Ahsan balas dendam ke Leo/Daniel. Sebab, keduanya kalah dari The Babies pada Hylo Open 2021 lalu.

3. Jadwal tanding wakil Indonesia

Swiss Open 2022: 2 Perang Saudara Sudah Tersaji di Babak IChico Aura Dwi Wardoyo dalam Mola TV PBSI Home Tournament (Dok. IDN Times/PBSI)

Berikut jadwal tanding wakil Indonesia di Swiss Open 2022 hari ini:
Court 1
17.00 WIB - Satwiksairaj Rankireddy/Chiorag Shetty (India/3) vs Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana
22.30 WIB - Viktor Axelsen (Denmark/1) vs Chioco Aura Dwi Wardoyo

Court 2
15.00 WIB - Akbar Bintang Cahyono/Marsheilla Gischa Islami vs Hee Yong Kai Terry/Tan Wei Han (Singapura)
16.20 WB - Thomas Rouxel (Prancis) vs Jonatan Christie (4)
17.00 WIB - Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi (Jepang) vs Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan
23.40 WIB - Anthony Sinisuka Ginting (3) vs Shesar Hiren Rhustavito

Court 3
23.00 WIB - M.R Arjun/Dhruv Kapila (India) vs Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (4)

Court 4
18.30 WIB - Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan (1) vs Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin

Baca Juga: Undian Swiss Open: 2 Perang Saudara Buat Indonesia

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya