Tangan Dingin Flandy Limpele Mulai Terasa di Ganda Campuran

Amri/Winny calon pengganti Owi/Butet

Jakarta, IDN Times - Kedatangan Flandy Limpele ke tubuh kepelatihan ganda campuran Indonesia sudah mulai berbuah hasil. Dalam tiga pekan beruntun, ganda campuran muda Indonesia sudah meraih gelar juara di sejumlah ajang.

Adalah Amri Syahnawi/Winny Oktavina Kandow yang sukses juara di tiga pekan beruntun. Keduanya memang dilatih Flandy untuk menjadi penerus Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir di sektor ganda campuran.

1. Dari Lithuania hingga Prancis

Tangan Dingin Flandy Limpele Mulai Terasa di Ganda CampuranAmri Syahnawi/Winny Oktavina Kandow raih gelar dari ajang Nantes International Challenge 2022 (twitter.com/@INABadminton)

Flandy menemani Amri/Winny dalam tur Eropa selama tiga pekan terakhir. Keran trofi Amri/Winny terbuka saat keduanya juara di ajang RSL Lithuania International pada 9 hingga 12 Juni 2022 lalu di Panevezys, Lithuania.

Kemudian, Amri/Winny menguasai Bonn International pada 15 hingga 18 Juni 2022. Terakhir, trofi yang diraih Amri/Winny adalah Nantes International Challenge 2022 yang berlangsung di Reze, Prancis, sepanjang pekan lalu.

Baca Juga: Gabung PBSI, Flandy Limpele Dapat PR Besar di Ganda Campuran

2. Menanti hasil yang lebih besar di masa depan

Tangan Dingin Flandy Limpele Mulai Terasa di Ganda CampuranFlandy Limpele dan Eng Hian reuni di laga BWF World Tour Finals sebagai sesama pelatih (Instagram.com/badminton.ina)

Flandy pulang ke Cipayung dengan membawa beban. Dia diharapkan bisa membangkitkan lagi gengsi ganda campuran Indonesia.

Maklum, sejak pensiunnya Owi/Butet, Indonesia tak lagi memiliki ganda campuran yang tangguh. Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja belum bisa memenuhi ekspektasi.

Sampai sekarang, Cipayung masih mencari pengganti dari Owi/Butet. Amri/Winny kini jadi harapan publik dan Flandy pun diminta buat mengasah keduanya agar lebih tajam di masa depan.

Baca Juga: Kejar Malaysia Masters 2022, Leo/Daniel Berusaha Cepat Pulih

3. Amri/Winny calon pengganti Owi/Butet

Tangan Dingin Flandy Limpele Mulai Terasa di Ganda CampuranAmri Syahnawi/Winny Oktavina Kandow raih gelar dari ajang Nantes International Challenge 2022 (twitter.com/@INABadminton)

Secara prestasi, Amri/Winny memang terbilang menjanjikan. Hanya saja, mereka butuh konsistensi agar bisa menjadi suksesor Owi/Butet. 

Dengan hattrick gelar dalam tiga pekan terakhir ini, Amri/Winny diharapkan bisa membangkitkan gengsi ganda campuran Merah Putih.

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya