Dua Tim Swasta Mengincar Kursi Tim Satelit Aprilia di MotoGP 2023

Leopard Racing dan WithU RNF bernegosiasi dengan Aprilia

Suzuki Ecstar memutuskan hengkang dari MotoGP. Keputusan itu berdampak ke berbagai aspek. Bursa transfer akan makin ramai karena ditambah Alex Rins dan Joan Mir. Tim di kelas utama juga berkurang.

Hampir seluruh tim satelit pada 2022 ini telah memperpanjang kontrak. Hanya WithU Yamaha RNF yang sampai saat ini belum mendapat kepastian terkait kontraknya bersama Yamaha.

Di sisi lain, Aprilia berkeinginan untuk membangun tim satelit pada 2023. Leopard Racing dan WithU RNF mulai membuka diskusi dengan Aprilia terkait proyeksi mereka musim depan.

1. Pramac Racing, Mooney VR46, dan Gresini Racing tetap bersama Ducati pada 2023

Dua Tim Swasta Mengincar Kursi Tim Satelit Aprilia di MotoGP 2023skuad Ducati 2022 (instagram.com/paolociabatti)

Pabrikan Ducati memiliki tiga tim satelit musim ini. Tiga tim itu adalah Mooney VR46 Racing, Pramac Racing, dan Gresini Racing.

Pramac sudah menjalin kerja sama sejak 2005. Itu membuat kursinya sulit untuk digoyahkan. Sedangkan, Gresini Racing menandatangani kontrak hingga akhir musim 2024. Mooney VR46 Racing juga bersama Ducati hingga akhir musim 2023.

2. KTM tetap bersama Tech3 hingga akhir musim 2026

Dua Tim Swasta Mengincar Kursi Tim Satelit Aprilia di MotoGP 2023tim Tech3 KTM (instagram.com/tech3racing)

Kerja sama antara KTM dan Tech3 dimulai sejak 2019. Saat itu, pembalapnya adalah Miguel Oliviera dan Hafizh Syahrin. 

Di antara tim lain, Tech3 KTM menjadi tim swasta dengan kontrak terpanjang. Tech3 dan KTM memiliki kontrak hingga akhir musim 2026.

3. LCR perpanjang kontrak bersama Honda 

Dua Tim Swasta Mengincar Kursi Tim Satelit Aprilia di MotoGP 2023tim LCR Honda (instagram.com/luciocecchinellolcr)

LCR dan Honda kembali bekerja sama hingga akhir musim 2024. Lucio Cecchinello dan Honda Racing Corporation sepakat untuk tetap bersama-sama.

Kerja sama antara Honda dan LCR sudah berlangsung sejak 2006. Kala itu, pembalap debutnya adalah Casey Stoney. 

Musim lalu, LCR Honda kelimpungan bersaing di kelas utama. Kedua pembalapnya, Takaaki Nakagami dan Alex Marquez, tidak satu kali pun naik podium. Mereka mengakhiri musim di urutan ke-15 dan ke-16. 

Selain itu, komposisi pembalap LCR Honda musim depan kemungkinan akan berubah. Ai Ogura dikabarkan menggantikan posisi Takaaki Nakagami bila performa Nakagami tidak berkembang hingga pertengahan musim ini.

Baca Juga: Leopard Racing Tertarik Menjadi Tim Satelit Aprilia di MotoGP

4. WithU Yamaha RNF satu-satunya tim satelit yang belum perpanjang kontrak 

Dua Tim Swasta Mengincar Kursi Tim Satelit Aprilia di MotoGP 2023tim WithU Yamaha RNF (instagram.com/rnfracingofficial)

Tim besutan Razlan Razali saat ini minim prestasi. Darryn Binder dan Andrea Dovizioso harus berjuang keras untuk finis di urutan sepuluh besar. Dari enam seri, hanya Darryn Binder yang berhasil finis sepuluh besar saat melakoni balap GP Indonesia. 

Kontrak WithU Yamaha RNF habis akhir musim ini bersama Yamaha. Keduanya belum menentukan seperti apa proses kerja sama mereka ke depan.

5. Leopard Racing tertarik mengisi paddock kelas utama MotoGP 

Dua Tim Swasta Mengincar Kursi Tim Satelit Aprilia di MotoGP 2023Leopard Racing 2022 (instagram.com/le0pardracing)

Sudah lama Leopard bermimpi berkompetisi di kelas utama. Tim Moto3 ini memiliki segudang prestasi. Joan Mir dan Fabio Quartararo merupakan pembalap orbitan Leopard Racing.

Musim lalu, mereka harus merelakan kelas utama kepada tim Mooney VR46 Racing. Hengkangnya Suzuki Ecstar dari MotoGP akhir musim ini membuka peluang Leopard Racing untuk naik ke kelas utama.

6. Leopard Racing dan WithU RNF bernegosiasi dengan Aprilia 

Dua Tim Swasta Mengincar Kursi Tim Satelit Aprilia di MotoGP 2023Aprilia Factory 2022 (instagram.com/aprilia)

Kendati kontraknya habis akhir musim ini, RNF tidak memiliki waktu untuk berdiam diri dan harus segera mencari opsi lain. Razlan Razali mulai mengambil sikap dengan melakukan pembicaraan dengan Aprilia. 

“Yamaha mungkin tidak terus bekerja sama dengan kami. Untungnya, paket Aprilia sekarang sudah kompetitif. Saya rasa Aprilia banyak berubah sejak Massimo Rivola datang,” ujar Razali dikutip Corsedimoto.

Di sisi lain, Leopard Racing juga telah bernegosiasi dengan Aprilia. Mereka berniat untuk membuka kerja sama dengan tim asal Noale tersebut. 

Tim Moto3 itu telah memberi sinyal kepada Dorna terkait keinginan mengaspal di kelas utama. Mereka tertarik untuk bekerja sama dengan Aprilia sebagai sesama tim Italia. 

Efek domino hengkangnya Suzuki akhir musim ini tidak hanya berdampak bagi para pembalap. Tim swasta berlomba untuk mengisi posisi pengganti Suzuki Ecstar. Menurut kamu, tim mana yang akan menjadi tim satelit Aprilia?

Baca Juga: Persiapan Aprilia sebagai Tim Mapan di Kelas Utama MotoGP 2023

Rizki Putra Zuwandono Photo Verified Writer Rizki Putra Zuwandono

Joy of Creating Something...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya