Segera Dimulai, Ini 5 Fakta Pemain Indonesia di Malaysia Masters 2020

Semoga bisa meraih banyak gelar ya!

Setelah lama tidak ada turnamen, minggu ini para pencinta bulu tangkis kembali akan disuguhkan pertandingan menarik dari BWF World Tour. Di minggu pertama 2020 ini akan dibuka dengan pertandingan Perodua Malaysia Masters 2020. Turnamen ini merupakan salah satu rangkaian BWF World Tour Super 500.

Diikuti oleh para pemain top dunia serta para pemain unggulan, Malaysia Masters 2020 ini akan berlangsung pada 7-12 Januari 2020. Berikut 5 fakta pemain Indonesia di turnamen pertama, Malaysia Masters 2020.

1. Diikuti 19 wakil Indonesia

Segera Dimulai, Ini 5 Fakta Pemain Indonesia di Malaysia Masters 2020badmintonindonesia.org

Indonesia menurunkan semua pemain terbaiknya di turnamen pertama tahun ini. Ada 19 wakil Indonesia yang akan memperebutkan gelar di Malaysia Masters 2020. Berikut daftar wakil Indonesia yang siap bertanding:

  • Tunggal putra: Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting, Shesar Hiren Rhustavito dan Tommy Sugiarto
  • Tunggal putri: Gregoria Mariska Tunjung, Fitriani, Ruselli Hartawan dan Lyanny Alessandra Mainaky
  • Ganda putra: Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, dan Wahyu Nayaka/Ade Yusuf Santoso
  • Ganda putri: Greysia Polii/Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto
  • Ganda campuran: Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, Rinov Rivaldy/Phita Haningtyas Mentari, Annisa Saufika/Alfian Eko Prasetya, dan Ricky Karandasuwardi/Pia Zebadiah Bernadet.

2. Ada 7 wakil yang menjadi pemain unggulan

Segera Dimulai, Ini 5 Fakta Pemain Indonesia di Malaysia Masters 2020badmintonindonesia.org

Dari 19 wakil Indonesia, 7 diantaranya menjadi pemain unggulan. Kecuali tunggal putri, berikut daftar selengkapnya:

  • Tunggal putra: Jonatan Christie [6] dan Anthony Sinisuka Ginting [8]
  • Ganda putra: Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo [1], Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan [2], dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto [5]
  • Ganda putri: Greysia Polii/Apriyani Rahayu [8]
  • Ganda campuran: Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti [5]

Baca Juga: Siap Dimulai Besok, Ini Jadwal Lengkap Malaysia Masters 2020

3. Ada 4 wakil yang bertanding di babak kualifikasi

Segera Dimulai, Ini 5 Fakta Pemain Indonesia di Malaysia Masters 2020badmintonindonesia.org

Malaysia Masters 2020 ini akan dimulai dengan memainkan babak kualifikasi. Ada 4 wakil Indonesia yang akan berjuang dari babak kualifikasi di hari pertama. Berikut daftar selengkapnya dan lawan yang akan dihadapi:

  • Alfian Eko Prasetya/Annisa Saufika vs Man Wei Chong/Tan Pearly Koong Le (MAS)
  • Lyanny Alessandra Mainaky vs Qi Xuefei (FRA)
  • Ruselli Hartawan vs Pai Yu Po (TPE)
  • Siti Fadia Silva Ramdhanti/Ribka Sugiarto vs Pooja Dandu/Sanjana Santosh (IND)

4. Turnamen pertama di tahun 2020

Segera Dimulai, Ini 5 Fakta Pemain Indonesia di Malaysia Masters 2020badmintonindonesia.org

Setelah libur akhir tahun, di tahun 2020 ini turnamen bulu tangkis akan dibuka dengan Perodua Malaysia Masters 2020. Turnamen ini merupakan salah satu rangkaian BWF World Tour Super 500 yang akan berlangsung pada 7-12 Januari 2020 di Kuala Lumpur, Malaysia.

Selanjutnya, di bulan Januari ini juga ada 2 turnamen super 500 dan 300 berturut-turut, diantaranya adalah Indonesia Masters dan Thailand Masters.

5. Tahun lalu Indonesia raih 1 gelar

Segera Dimulai, Ini 5 Fakta Pemain Indonesia di Malaysia Masters 2020badmintonindonesia.org

Pada Malaysia Masters 2019 lalu, Indonesia meraih 1 gelar melalui ganda putra andalannya, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo yang sukses mengalahkan pasangan tuan rumah, Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.

Indonesia juga meraih satu runner up dari sektor ganda putri, Greysia Polii/Apriyani Rahayu. Pasangan Indonesia ini kalah dari ganda putri Jepang, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota.

Itulah 5 fakta pemain Indonesia di Malaysia Masters 2020. Semoga Indonesia bisa mengawali tahun 2020 ini dengan baik dan banyak meraih gelar juara.

Baca Juga: Hasil Drawing Wakil Indonesia di BWF Malaysia Masters 2020

Rizna Hidayah Photo Verified Writer Rizna Hidayah

Sharing | Travelling | Writing

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya