Hasil Kualifikasi Thailand Open 2023, 3 Wakil Indonesia ke Babak Utama

Dua wakil harus terhenti

Gelaran Thailand Open 2023 sudah dimulai. Pada hari pertama, Selasa (30/5/2023), turnamen BWF Super 500 ini mempertandingkan babak kualifikasi untuk semua sektor.

Dari 15 wakil Indonesia, ada lima wakil yang harus berjuang dari babak kualifikasi Thailand Open 2023. Kelima wakil Merah Putih tersebut semuanya berasal dari sektor ganda. Bagaimana hasil masing-masing si babak kualifikasi?

1. Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani lolos ke babak utama

Hasil Kualifikasi Thailand Open 2023, 3 Wakil Indonesia ke Babak UtamaSabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani (djarumbadminton.com)

Satu pasang ganda putra Indonesia harus memulai laga perdana di Thailand Open 2023 dari babak kualifikasi. Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani yang diunggulkan di posisi keempat kualifikasi berhasil lolos ke babak utama. Ganda putra Indonesia ini menang dalam dua kali pertandingan.

Berikut hasil selengkapnya:

  • Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani vs. Kevin Lee/Ty Alexander Lindeman (Kanada) 21-10 dan 21-10;
  • Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani vs. Goh V Shem/Lim Khim Wah (Malaysia) 25-23, 16-21, dan 21-16.

Selanjutnya, Sabar/Reza sudah ditunggu oleh pasangan ganda putra Indonesia lainnya. Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin akan menjadi lawan Sabar/Reza di babak utama. Di atas kertas, Leo/Daniel lebih diuggulkan karena mereka adalah unggulan keenam di turnamen ini.

2. Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allesya Rose juga melaju ke babak utama

Hasil Kualifikasi Thailand Open 2023, 3 Wakil Indonesia ke Babak UtamaMeilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allesya Rose (pbsi.id)

Indonesia juga menambah satu wakil di sektor ganda putri pada babak utama Thailand Open 2023. Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allesya Rose dipastikan melaju ke babak pertama. Ganda putri Indonesia ini menang atas pasangan Amerika Serikat, Srivedya Gurazada/Ishikal Jaiswal.

Meilysa/Rachel menang dua set langsung dengan skor yang cukup mudah, 21-7 dan 21-13. Pertandingan ganda putri ini juga berlangsung cukup singkat dengan durasi 22 menit. Ini merupakan kemenangan perdana ganda putri Indonesia atas pasangan Amerika Serikat di pertemuan pertama mereka.

3. Adnan Maulana/Nita Violina Marwah satu-satunya ganda campuran yang ke babak utama

Hasil Kualifikasi Thailand Open 2023, 3 Wakil Indonesia ke Babak UtamaAdnan Maulana/Nita Violina Marwah (pbsi.id)

Ada tiga ganda campuran Indonesia yang harus bertanding di babak kualifikasi Thailand Open 2023. Sayangnya, hanya satu pasangan yang sukses meraih tiket ke babak pertama turnamen BWF Super 500 ini. Adnan Maulana/Nita Violina Marwah berhasil menang dua kali pada pertandingan kualifikasi.

Sementara itu, Amri Syahnawi/Winny Oktavina Kandow dan Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata langsung terhenti di kualifikasi pertama. Amri/Winny takluk atas pasangan Denmark, Mikkel Mikkelsen/Rikke Soby, sedangkan Jafar/Aisyah harus mengakui keunggulan ganda campuran Taiwan, Chiu Hsiang Chieh/Lin Xiao Min. Kedua pasangan Indonesia ini juga sama-sama kalah melalui pertarungan tiga set.

Dengan hasil ini, Indonesia berhasil menambah tiga wakil ke babak utama Thailand Open 2023. Pertandingan babak pertama turnamen BWF Super 500 ini akan dimulai pada hari, Rabu (31/5/2023), untuk semua sektor.

Baca Juga: Skuad Indonesia di Thailand Open 2023, Banyak yang Mundur!

Rizna Hidayah Photo Verified Writer Rizna Hidayah

Sharing | Travelling | Writing

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya