Kalahkan Pemain Unggulan, Firman Abdul Kholik Ke QF Macau Open 2018

Jadi ada 7 wakil nih!

Setelah dua minggu tour Eropa, minggu ini tim Indonesia kembali bertanding di kawasan Asia. Macau Open 2018 merupakan salah satu BWF World Tour Super 300. Pemain Indonesia yang bermain di sini hanyalah para pemain pelapis, sedangkan pemain utamanya akan bersiap untuk Fuzhou Open yang akan digelar minggu depan.

Turnamen Macau Open 2018 ini sudah berlangsung sejak selasa (30/10), kini sudah mulai memasuki babak delapan besar. Ada 7 wakil Indonesia yang lolos ke babak delapan besar ini. Kecuali sektor ganda putra, semua sektor masih mempunyai wakil.

1. Tiga wakil ganda campuran

Kalahkan Pemain Unggulan, Firman Abdul Kholik Ke QF Macau Open 2018instagram.com/badminton.ina

Dari kelima sektor, ganda campuran Indonesia paling banyak meloloskan wakilnya di babak delapan besar Macau Open 2018 dengan tiga wakil. Alfian Eko Prasetya/Marsheilla Gischa Islami yang merupakan unggulan ketujuh akan menantang unggulan pertama pasangan Hongkong, Tang Chun Man/Tse Ying Suet di babak delapan besar.

Ronald/Annisa Saufika akan bertemu dengan pasangan Malaysia, Hoo Pang Ron/Cheah Yee See. Sedangkan pasangan muda Indonesia, Akbar Bintang Cahyono/Winny Oktavina Kandow juga akan menantang pasangan Hongkong lainnya, Mak Hee Chun/Yeung Nga Ting di babak delapan besar Macau Open 2018.

2. Ganda putri amankan tiket semifinal

Kalahkan Pemain Unggulan, Firman Abdul Kholik Ke QF Macau Open 2018instagram.com/badminton.ina

Dua wakil ganda putri Indonesia yang tersisa di babak delapan besar adalah pasangan Yulfira Barkah/Jauza Fadhila Sugiarto dan Winny Oktavina Kandow/Virni Putri. Kedua pasangan Indonesia ini akan saling berhadapan untuk memastikan tiket ke babak semifinal.

Siapapun yang bakal lolos ke babak semifinal, pasangan ganda putri Indonesia ini sudah ditunggu oleh pasangan Jepang, karena Jepang juga sudah memastikan satu tiket di babak semifinal Macau Open 2018.

3. Masing-masing satu wakil di sektor tunggal

Kalahkan Pemain Unggulan, Firman Abdul Kholik Ke QF Macau Open 2018instagram.com/badminton.ina

Lyanny Alessandra Mainaky menjadi wakil satu-satunya tunggal putri Indonesia yang tersisa di babak delapan besar. Lyanny lolos setelah lawannya memutuskan untuk retired di tengah pertandingan. Pemain Taipei, Pai Yu Po yang merupakan unggulan keempat itu mundur saat interval set pertama. Lyanny akan berhadapan dengan wakil Jepang, Ayumi Mine di babak delapan besar.

Kejutan terjadi di sektor tunggal putra, Firman Abdul Kholik berhasil memperpanjang nafas Indonesia di sektor tunggal putra. Firman berhasil mengalahkan pemain asal Hongkong, Wong Wing Ki Vincent yang merupakan unggulan kedua dengan dua set langsung 21-17 21-18. Di babak delapan besar, Firman akan melawan pemain asal Thailand, Sittikhom Thammasin.

Baca Juga: Prancis Open 2018: Indonesia Kirim Wakil ke Semifinal

Rizna Hidayah Photo Verified Writer Rizna Hidayah

Sharing | Travelling | Writing

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya