5 Pasang Juara Dunia yang Satu Tim di MotoGP 2023

Matahari kembar di garasi balap

Lineup pembalap MotoGP 2023 diisi para rider tangguh. Dari 22 rider yang masuk daftar provisional pembalap musim depan, 13 di antaranya merupakan pembalap yang pernah merebut titel juara dunia di berbagai kelas.

Para juara dunia tersebut memperkuat berbagai tim yang akan berlomba menjadi yang terbaik. Menariknya, kebanyakan dari mereka menjadi tandem dalam tim yang sama. Sebagai juara dunia pada eranya dan ada juga yang juara bertahan, mental mereka untuk berduel tentu sudah teruji.

Siapa saja dan di tim mana pasangan juara dunia pada MotoGP 2023 mendatang? Simak ulasannya berikut ini!

1. Marc Marquez dan Joan Mir (Repsol Honda)

5 Pasang Juara Dunia yang Satu Tim di MotoGP 2023Joan Mir dan Marc Marquez (motogp.com)

Marc Marquez dan Joan Mir jadi pasangan dengan sederet titel mentereng. Kedua pembalap Repsol Honda tersebut pernah mengangkat trofi juara dunia di kelas MotoGP dan juga di kelas lainnya.

Siapa yang tak tahu prestasi gemilang Marc Marquez di ajang Grand Prix. The Baby Alien merupakan pembalap dengan koleksi juara dunia delapan kali: kelas 125cc 2010, Moto2 2012, MotoGP 2013, 2014, dan 2016—2019.

Joan Mir pun bukan sebarang pembalap. Pembalap yang identik dengan nomor 36 dan corak warna kuning ini seorang  juara dunia Moto3 2017 dan MotoGP 2020.

2. Francesco Bagnaia dan Enea Bastianini (Ducati Lenovo)

5 Pasang Juara Dunia yang Satu Tim di MotoGP 2023Enea Bastianini dan Francesco Bagnaia (motogp.com)

Francesco Bagnaia dan Enea Bastianini diprediksi akan berduel ketat pada musim 2023. Bagaimana tidak, kedua pembalap asal Italia ini sudah saling unjuk kekuatan sejak berlomba di kebanyakan seri balap musim 2022.

Kedua rider yang kini memperkuat tim pabrikan Ducati Lenovo itu pun punya kualitas yang sama kuatnya. Selain mereka pembalap yang punya kecepatan, mereka juga merupakan seorang juara dunia.

Enea Bastianini meraih gelar juara dunia Moto2 musim 2020. Sedangkan Francesco Bagnaia adalah juara dunia Moto2 2018 dan juara dunia MotoGP 2022 yang baru saja diraihnya.

Baca Juga: Kalender Balap 2023, MotoGP Mandalika Digelar 13 - 15 Oktober 

3. Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli (Monster Energy Yamaha)

5 Pasang Juara Dunia yang Satu Tim di MotoGP 2023Franco Morbidelli dan Fabio Quartararo (motogp.com)

Tim pabrikan Monster Energy Yamaha punya dua pembalap dengan kualitas juara dunia. Meskipun musim 2022 tak berjalan seperti yang diharapkan pabrikan Iwata, Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli tetaplah pemegang titel.

Fabio Quartararo adalah juara dunia MotoGP musim 2021 dan kini runner-up MotoGP musim 2022. Di sisi lain, Franco Morbidelli adalah seorang juara dunia Moto2 musim 2017 dan pernah juga menjadi runner-up MotoGP musim 2020.

4. Johann Zarco dan Jorge Martin (Prima Pramac Racing)

5 Pasang Juara Dunia yang Satu Tim di MotoGP 2023Johann Zarco dan Jorge Martin (motogp.com)

Tak hanya tim pabrikan, tim satelit pun ada yang diperkuat oleh pembalap bergelar juara dunia. Prima Pramac Racing yang mengandalkan Ducati Desmosedici punya Johann Zarco dan Jorge Martin di garasi balapnya.

Johann Zarco yang jadi salah satu andalan Ducati untuk menguji inovasi baru, mencatatkan diri sebagai dua kali juara dunia Moto2 musim 2015 dan 2016. Jorge Martin pun seorang peraih titel. Di kelas Moto3 musim 2018, Martin jadi pemuncak klasemen.

5. Pol Espargaro dan Augusto Fernandez (Tech3 GASGAS Factory Racing)

5 Pasang Juara Dunia yang Satu Tim di MotoGP 2023kolase potret Augusto Fernandez dan Pol Espargaro (motogp.com)

Pada musim 2023, ada tim pendatang baru yang tak sepenuhnya baru. Tim Tech3 KTM berganti menjadi tim Tech3 GASGAS Factory Racing. Meski masih satu grup dan bagian dari Pierer Mobility, GASGAS merupakan merek tersendiri yang berasal dari Spanyol.

Di bawah bendera GASGAS, tim ini diperkuat oleh Pol Espargaro dan satu-satunya rookie Augusto Fernandez. Keduanya merupakan juara dunia Moto2. Pol merebut gelar pada musim 2013, sementara Fernandez baru saja meraihnya pada musim 2022.

Dengan banyaknya pembalap bertitel juara dunia di grid balap, ada harapan bahwa jalannya perlombaan MotoGP 2023 akan berlangsung ketat. Mereka tentu akan menunjukkan kualitas balapnya. Menurut kamu, seseru apa ya balapan musim depan?

Baca Juga: Mengenal Augusto Fernandez, Satu-satunya Rookie MotoGP 2023

Ryan Budiman Photo Verified Writer Ryan Budiman

Hola... jadipunya.id

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya