Marc Marquez dan Repsol Honda Sudah 10 Tahun Berkolaborasi

Marquez raih banyak prestasi!

Tak dapat disangkal, Marc Marquez adalah pembalap MotoGP paling sukses untuk generasi sekarang. Pembalap asal Spanyol itu telah berkarier di kelas premier sejak 2013.

Selama 10 tahun, Marc Marquez selalu berlaga bersama tim Repsol Honda. Musim 2022 ini menandai satu dekade kolaborasi mereka. Bertempat di Campus Repsol, Madrid, Spanyol, pada Rabu (13/7/2022), The Baby Alien mendapatkan kejutan spesial.

1. Lukisan raksasa untuk Marc Marquez

Marc Marquez dan Repsol Honda Sudah 10 Tahun BerkolaborasiMarc Marquez mendapatkan lukisan karya Manu Campa. (instagram.com/marcmarquez93)

Perayaan di kantor pusat Repsol tersebut cukup meriah. Para pegawai Repsol antusias menyambut idola balap mereka.

Sebagai tribute, Marc Marquez dihadiahi lukisan dirinya di atas Repsol Honda RC213V 2022. Lukisan spesial tersebut berukuran 2,6 x 1,5 meter dan merupakan karya Manu Campa, pelukis Spanyol yang terkenal dengan karya hiper-realitas berformat besarnya.

Satu dekade bersama Repsol Honda, bagaimana kiprah Marc Marquez di kelas premier?

2. Setia bersama Honda

Marc Marquez dan Repsol Honda Sudah 10 Tahun BerkolaborasiMarc Marquez (motogp.com)

Selama berkarier di kelas tertinggi, Marc Marquez selalu memperkuat tim Repsol Honda. Semuanya berawal pada musim 2013, saat The Baby Alien masih berstatus rookie.

Debut pertama di kelas tertinggi, Marquez langsung mampu merebut podium ke-3 di Sirkuit Losail, Qatar. Tak ketinggalan, ia pun berhasil mencatatkan lap tercepat pada balapan itu.

Hanya berselang satu seri berikutnya, Marc Marquez pun mencatatkan sejarah dengan meraih kemenangan di COTA, Amerika Serikat. Selain menang, ia pun merebut pole position, mencatatkan fastest lap, dan menobatkan diri sebagai pemenang Grand Prix termuda di kelas premier.

Pada akhir musim, Marquez berhasil merebut gelar juara dunia MotoGP pertamanya. Ia mengemas 16 podium yang 6 di antaranya adalah kemenangan. Itu menandai kesuksesan dan dominasinya di MotoGP.

Baca Juga: Marc Marquez Jalani Balapan Terakhir di MotoGP 2022, Kenapa Lagi?

3. Periode terbaik di MotoGP

Marc Marquez dan Repsol Honda Sudah 10 Tahun BerkolaborasiMarc Marquez (motogp.com)

Musim keduanya di MotoGP juga dipenuhuhi kesuksesan. Marc Marquez melipatgandakan jumlah kemenangannya. Pada musim 2014 itu, The Baby Alien meraih 13 kemenangan dari 18 balapan yang dilombakan. Tak heran ia mampu merebut gelar keduanya.

Hanya saja, Marquez kehilangan gelar pada musim 2015. Namun, tak butuh waktu lama, pada 2016 ia kembali merebut gelar juara dunia. Kali ini ia merebutnya secara beruntun hingga musim 2019.

Tahun 2019 tercatat sebagai musim terbaik bagi Marc Marquez di Repsol Honda. Bagaimana tidak, pada musim itu ia merebut 18 podium dari 19 balapan yang dikompetisikan, 12 di antaranya adalah kemenangan. Ia pun mengoleksi 420 poin dan jadi pembalap pertama dalam sejarah MotoGP yang bisa tembus untuk mengumpulkan lebih dari 400 poin.

4. Banyak prestasi dan dominasi

Marc Marquez dan Repsol Honda Sudah 10 Tahun BerkolaborasiMarc Marquez (motogp.com)

Selama 10 tahun bersama Repsol Honda, Marc Marquez mencatatkan banyak prestasi dan dominasi. Ia merebut 6 kali gelar juara dunia yang ia raih pada musim 2013, 2014, 2016, 2017, 2018, dan 2019.

Marquez pun telah mengumpulkan 59 kemenangan, 30 podium ke-2, dan 10 podium ke-3. Selain itu, Marquez pun mengoleksi 62 pole position dan 59 rekor fastest lap.

5. Periode sulit di MotoGP

Marc Marquez dan Repsol Honda Sudah 10 Tahun BerkolaborasiMarc Marquez (motogp.com)

Sayangnya, Marc Marquez kini sedang menghadapi periode tersulit dalam kariernya. Sejak musim 2020, Marquez didera banyak cedera. Mulai dari patah tulang humerus hingga diplopia.

Untuk sisa musim 2022, Marquez memutuskan untuk cuti panjang. Ia menjalani pemulihan cedera humerus setelah dilakukan operasi keempat. Marquez akan kembali turun balap setelah kondisinya benar-benar pulih.

 

Di Repsol Honda, Marc Marquez masih punya kontrak hingga musim 2024. Setelah pulih, mampukah The Baby Alien kembali merebut titel juara?

Baca Juga: Mentalitas Kunci Utama Marc Marquez Keluar dari Keterpurukan

Ryan Budiman Photo Verified Writer Ryan Budiman

Hola... jadipunya.id

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya