Selain MotoGP, Mooney Sponsori Valentino Rossi di Balap Mobil

Skuad Mooney VR46 Racing Team MotoGP sudah lengkap

Valentino Rossi mengumumkan kerja sama antara Mooney dan VR46 Racing Team untuk MotoGP dan Moto2 2022. Kerja sama ini sekaligus mengakhiri kisruh sponsorship sebelumnya antara tim VR46 dan perusahaan minyak asal Arab Saudi, Aramco.

Mooney sendiri adalah perusahaan perbankan Italia. Sedangkan, tim VR46 bentukan Valentino Rossi adalah tim balap yang juga berasal dari Italia. Kombinasi ini menjadikan mereka tim Italian Dream.

1. Mooney menjadi titel sponsor untuk VR46 Racing Team di MotoGP dan Moto2

Selain MotoGP, Mooney Sponsori Valentino Rossi di Balap MobilLuca Marini (motogp.com)

Kerja sama antara Mooney dan VR46 Racing Team mengusung nilai yang sama, yakni keunggulan, bakat, kecepatan, keamanan, dan sama-sama berasal dari Italia. Mooney berstatus sebagai titel sponsor.

Dengan demikian, tim asuhan The Doctor kini resmi bernama Mooney VR46 Racing Team. Tim ini akan berpusat di Tavulia, Italia.

“Menghubungkan nama Mooney dengan merek bergengsi seperti VR46 Racing Team adalah pernyataan nyata dari niat perusahaan kami untuk menegaskan dirinya sebagai protagonis di bidang pembayaran dan layanan mobilitas,” kata CEO Mooney, Emilio Petrone, dalam rilis yang dikutip Roadracing World.

2. Tak hanya tim MotoGP, Mooney juga akan mensponsori Rossi di ajang balap mobil

Selain MotoGP, Mooney Sponsori Valentino Rossi di Balap MobilValentino Rossi saat mengikuti Monza Rally Show pada 2009. (motogp.com)

Dalam rilis resmi mengenai kerja sama ini, Valentino Rossi yang berperan sebagai pemilik tim menyatakan bahwa Mooney akan menjadi sponsornya di ajang balap roda empat.

“Mooney, selain menjadi titel sponsor untuk tim kami di kejuaraan dunia MotoGP dan Moto2, juga akan bergabung dengan kami di VR46 Riders Academy, dan bergabung dalam musim pertamaku di ajang balap roda empat,” ungkap Rossi dikutip Roadracing World.

Valentino Rossi memang sudah pensiun dari MotoGP sejak akhir musim 2021. Mulai musim depan, The Doctor tak akan lagi turun di lintasan balap motor.

Rossi banting setir ke ajang balap mobil. Ajang balap mobil yang sudah pasti dilakoni Rossi adalah Gulf 12 Hour yang akan digelar pada 8—9 Januari 2022 di Sirkuit Yas Marina, Abu Dhabi. Namun, kabar terakhir menyebutkan kalau The Doctor mesti melakukan isolasi mandiri setelah berkontak dengan orang yang terjangkit COVID-19.

Baca Juga: Valentino Rossi Absen dari Gulf 12 Hours karena Isolasi Mandiri

3. Mooney menjadi sponsor VR46 Riders Academy

Selain MotoGP, Mooney Sponsori Valentino Rossi di Balap Mobilpara pembalap VR46 Riders Academy (instagram.com/vr46ridersacademyofficial)

Selain menjadi titel sponsor tim VR46 Racing Team, Mooney juga mendukung program VR46 Riders Academy. Akademi ini adalah tempat latihan bagi para pembalap muda Italia agar dapat berkompetisi di kejuaraan dunia.

“Saya senang musim depan ada sebuah perusahaan Italia seperti Mooney di sisi kami, yang merupakan pemimpin di bidang pembayaran, dan dengan kami berbagi strategi untuk mengembangkan talenta muda Italia bersama dengan penelitian untuk peningkatan di bidang performa,” kata Rossi selaku pemilik VR46 Racing Team dan VR46 Riders Academy seperti dilansir Roadracing World.

4. Skuad Mooney VR46 di MotoGP diperkuat Luca Marini dan Marco Bezzecchi

Selain MotoGP, Mooney Sponsori Valentino Rossi di Balap MobilPablo Nieto di antara Marco Bezzecchi dan Luca Marini. (motogp.com)

Tahun 2022 jadi tahun pertama VR46 turun balap di MotoGP dengan dua pembalap. Pada musim lalu, mereka hanya menurunkan Luca Marini yang masuk ke tim Avintia Esponsorama.

Mooney VR46 Racing Team di MotoGP akan diperkuat oleh Luca Marini dan Marco Bezzecchi. Keduanya adalah pembalap muda Italia asuhan Valentino Rossi. Mereka akan menggunakan motor Ducati.

Luca Marini berpasangan dengan David Munoz sebagai crew chief-nya. Sedangkan, Matteo Flamigni, ahli telemetri Rossi, akan menjadi kepala kru untuk Bezzecchi.

Di kelas MotoGP, manajer tim diisi Pablo Nieto. Sementara, Idalio Gavira akan berperan sebagai pelatih dan head of tires strategy.

5. Di Moto2, skuad Mooney VR46 diperkuat Celestino Vietti dan Niccolo Antonelli

Selain MotoGP, Mooney Sponsori Valentino Rossi di Balap MobilCelestino Vietti (motogp.com)

Mooney VR46 Racing Team di kelas Moto2 akan diperkuat Celestino Vietti dan Niccolo Antonelli. Mereka adalah pembalap Italia jebolan VR46 Riders Academy. Di Moto2, mereka akan menggunakan motor bersasis Kalex.

Luca Brivio akan menjadi manajer tim untuk Moto2 yang akan didukung Roberto Locatelli sebagai pelatih. Celestino Vietti bekerja dengan Jairo Carriles sebagai crew chief. Sementara, Niccolo Antonelli berpasangan dengan Danilo Angeli.

Tim VR46 memiliki sejarah sukses di Moto2. Pada 2018, tim ini mengantarkan Francesco Bagnaia menjadi juara dunia.

“Kami yakin akan segera mencapai level tim yang paling kompetitif. Ini juga menjadi tujuan bersama di Moto2 di mana kami ingin tetap menjadi salah satu tim referensi (terbaik) di kategori tersebut,” kata Direktur VR46 Racing Team, Alessio Salucci, seperti dikutip Roadracing World.

Valentino Rossi memang pantas mendapatkan titel sponsor, baik di MotoGP maupun di karier balap roda empat. Kerja sama antara sesama perusahaan Italia ini tentunya melahirkan tim Italian Dream. Selain menunggu gelaran MotoGP 2022, rasanya tak sabar juga menunggu kabar balapan mobil apa saja yang akan diikuti Rossi.

Baca Juga: Kabar Baik untuk Valentino Rossi, Tim VR46 Akan Punya Sponsor Utama

Ryan Budiman Photo Verified Writer Ryan Budiman

Hola... jadipunya.id

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya