Bank Mandiri Jadi Sponsor Piala Dunia Basket 2023

Bank Mandiri benar-benar identik dengan basket

Jakarta, IDN Times - Bank Mandiri kembali terlibat dalam pergerakan dunia basket di Indonesia. Teranyar, mereka resmi menjadi sponsor utama untuk gelaran Piala Dunia Basket 2023, yang akan berlangsung 25 Agustus sampai 10 September 2023.

Acara peresmian Bank Mandiri selaku sponsor Piala Dunia Basket 2023 ini dihelat di Jakarta, Selasa (12/4/2022). Dalam acara itu, turut hadir Menpora Zainudin Amali, Menteri BUMN Erick Thohir, Direktur Utama Bank Mandiri Darmawan Junaidi, dan Direktur Eksekutif Piala Dunia Basket 2023, David Crocker.

1. Perwakilan FIBA senang dengan kerja sama ini

Bank Mandiri Jadi Sponsor Piala Dunia Basket 2023Bank Mandiri jadi sponsor Piala Dunia Basket 2023. (dok. Humas FIBA)

David Crocker, selaku perwakilan FIBA, mengaku senang dengan adanya kerja sama ini. Menurutnya, keputusan Bank Mandiri dengan jadi sponsor utama terbilang penting dan strategis, tidak cuma bagi Indonesia, tetapi juga dunia.

"Kami senang Bank Mandiri bergabung sebagai sponsor utama resmi pertama Piala Dunia Bola Basket FIBA 2023 di Indonesia. Keputusan strategis Bank Mandiri untuk membantu mengembangkan basket ini penting, tidak hanya di Asia dan Indonesia. juga di seluruh dunia," ujar Crocker dalam keterangan resminya.

Baca Juga: Timnas Indonesia Siap Menuju Piala Dunia Basket 2023

2. Komitmen Bank Mandiri majukan basket Indonesia

Bank Mandiri Jadi Sponsor Piala Dunia Basket 2023Bank Mandiri jadi sponsor Piala Dunia Basket 2023. (dok. Humas FIBA)

Sementara itu, Darmawan mengungkapkan keputusan jadi sponsor Piala Dunia Basket 2023 merupakan komitmen Bank Mandiri dalam memajukan basket Tanah Air. Sebelumnya, Bank Mandiri juga menjadi sponsor ajang IBL 2022.

"Saat ini, Bank Mandiri telah mengidentikkan diri sebagai perusahaan yang mendukung kemajuan dan perkembangan basket. Karena itu, momen Indonesia jadi tuan rumah Piala Dunia Basket jadi kesempatan bagi Bank Mandiri untuk dikenal di pentas yang lebih tinggi," ujar Darmawan.

3. Piala Dunia Basket 2023 diikuti 32 tim

Bank Mandiri Jadi Sponsor Piala Dunia Basket 2023Bank Mandiri jadi sponsor Piala Dunia Basket 2023. (dok. Humas FIBA)

Piala Dunia Basket 2023 rencananya akan diikuti 32 tim, yang semuanya merupakan anggota dari FIBA. Selain Indonesia, ada dua negara lain yang juga didapuk jadi tuan rumah, yakni Jepang dan Filipina.

Indonesia harus menemui jalan terjal agar bisa mentas di Piala Dunia Basket 2023. Meski berstatus tuan rumah, mereka setidaknya harus finis di posisi delapan besar FIBA Asia Cup 2022 agar dapat satu slot di Piala Dunia.

Baca Juga: Resmi, Tiket FIBA Asia Cup 2022 Sudah Tersedia bagi Fans

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya