[BREAKING] Greysia/Apriyani Menang Mudah di Laga Perdana Olimpiade Tokyo

Dukung terus #TimIndonesia di #Tokyo2020

Jakarta, IDN Times - Greysia Polii/Apriyani Rahayu memenangi laga pertama Grup A nomor ganda putri cabor badminton Olimpiade 2020 Tokyo. Berlaga menghadapi pasangan asal Malaysia, Chow Mei Kuan/Lee Meng Yean, Sabtu (24/7/2021), mereka menang dua gim langsung, 21-14, 21-17.

Di gim pertama, Greysia/Apriyani sempat tertinggal dari pasangan Chow/Lee. Mereka sempat kerepotan menghadapi pasangan asal Malaysia tersebut yang memang langsung bermain agresif di gim pertama. Mereka sempat tertinggal 3-7.

Akan tetapi, Greysia/Apriyani tidak menyerah. Mereka langsung bangkit dan akhirnya sukses membalikkan kedudukan. Mereka bahkan menutup interval gim pertama dengan skor 11-10. Selepas interval, mereka terus mempertahankan keunggulan.

Serangan-serangan yang dilancarkan Greysia/Apriyani gagal dihalau Chow/Lee. Pukulan-pukulan tajam mereka berhasil membuat Chow/Lee kerepotan. Alhasil, gim pertama dimenangi oleh Gresyia/Apriyani dengan skor 21-14. Di gim kedua, dominasi dari Greysia/Apriyani masih terasa.

Meski sempat kejar-kejaran di awal gim kedua, Greysia/Apriyani sempat tertinggal dari Chow/Lee. Mereka juga tertinggal di interval gim kedua dengan skor 10-11. Namun, selepas interval, Greysia/Apriyani mulai bermain agresif.

Pukulan-pukulan yang Greysia/Apriyani lepaskan merepotkan pertahanan pasangan asal Malaysia tersebut. Alhasil, mereka berbalik unggul dengan skor 16-13. Di sisa gim kedua ini, tekanan terus dilepaskan oleh pasangan asal Indonesia tersebut.

Terus menekan, keunggulan sukses dipertahankan Greysia/Apriyani sampai gim kedua tuntas. Ditambah beberapa kesalahan dari Chow/Lee, Greysia/Apriyani berhasil menutup gim kedua dengan skor 21-17. Mereka pun sukses memenangi laga pertama ini.

Baca Juga: 2 Tim Aneh dan Bukan Negara Ikut Olimpiade Tokyo 2020

Topik:

  • Satria Permana
  • Jumawan Syahrudin

Berita Terkini Lainnya