Huang Yaqiong Ternyata Mengidolakan Liliyana Natsir

Namun, Huang justru pernah beri luka pada Liliyana

Jakarta, IDN Times - Atlet ganda campuran asal China, Huang Yaqiong, ternyata memiliki idola asal Indonesia. Dia adalah Liliyana Natsir, legenda ganda campuran Indonesia yang baru saja masuk ke BWF Hall of Fame.

Pengakuan ini diutarakan Huang selepas menjuarai Indonesia Open 2022, Minggu (19/6/2022). Huang mengakui ada dua pebulu tangkis yang diidolakannya. Pertama, Zhao Yunlei asal China, dan Butet (sapaan Liliyana). Dua orang inilah yang menjadi inspirasi Huang.

"Dari Indonesia ada Liliyana Natsir yang saya idolakan. Lalu, dari kampung halaman saya sendiri, ada Zhao Yunlei," ujar Huang.

1. Liliyana dan Yunlei adalah saingan ketat

Huang Yaqiong Ternyata Mengidolakan Liliyana NatsirGanda campuran China (kanan), Zheng Siwei/Huang Yaqiong, bersama Yuta Watanabe/Arisha Higashino usai final East Ventures Indonesia Open 2022 (IDN Times / Reynaldi Wiranata)

Berdasarkan keterangan resmi dari BWF, Butet dan Yunlei memang bersaing ketat. Di nomor ganda campuran, Zhao bersama Zhang Nan, dan Liliyana bersama Tontowi Ahmad, adalah pasangan yang kerap saling mengalahkan.

Pada All England 2010, Zhao/Zhang mengalahkan Tontowi/Liliyana di final. Berlanjut di Indonesia Open 2011, Tontowi/Liliyana kembali tumbang di tangan Zhao/Zhang. Barulah di All England 2013, giliran Tontowi/Liliyana yang menumbangkan Zhao/Zhang.

Baca Juga: Keren! Liliyana Natsir Masuk BWF Hall of Fame

2. Huang jadi pemberi luka bagi Liliyana

Huang Yaqiong Ternyata Mengidolakan Liliyana NatsirGanda campuran China, Zheng Siwei/Huang Yaqiong, usai juara di East Ventures Indonesia Open 2022 (IDN Times / Reynaldi Wiranata)

Uniknya lagi, Huang adalah pemberi luka bagi Butet. Pada final Indonesia Masters 2019, atau partai penutup karier Butet, Huang bersama Zheng sukses menang dalam tiga game, 19-21, 21-19, 21-19.

Kekalahan ini jadi luka bagi Butet dalam partai terakhirnya di dunia bulu tangkis. Apiknya lagi, luka itu justru diberikan oleh orang yang sejatinya mengidolakan Butet.

3. Zheng/Huang bersiap untuk ajang selanjutnya

Huang Yaqiong Ternyata Mengidolakan Liliyana NatsirZheng Siwei/Huang Yaqiong ikut bertanding di Indonesia Masters 2020 (IDN Times/Reynaldy Wiranata)

Selepas Indonesia Masters dan Open 2022, Zheng/Huang langsung menatap ajang selanjutnya, yakni Malaysia Open dan Masters 2022. Akan tetapi, untuk sementara mereka akan beristirahat dulu dan melakukan evaluasi.

"Minggu ini akan istirahat dulu sebentar, karena pertandingan beruntun selama dua pekan membuat kami sangat capek, mulai terasa. Semoga kami bisa memulihkan diri lebih cepat untuk pertandingan pekan depan," ujar pasangan Huang Yaqiong, Zheng Siwei.

Baca Juga: [BREAKING] Juara Indonesia Open 2022, Gelar Zheng/Huang Sempurna

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya