Kedatangan Ayah Jadi Momen Emosional bagi Pemain NBA Ini

Karl-Anthony Towns tampak emosional

Jakarta, IDN Times - Bagi seseorang yang berprofesi sebagai atlet, kedatangan orang tua menonton langsung saat bertanding jadi sesuatu yang memberikan emosi tersendiri. Itu pula yang dirasakan pemain NBA, Karl-Anthony Towns.

Pada laga NBA 2020/21 yang dihelat Selasa (30/3/2021), tim yang dibela Towns, Minnesota Timberwolves, bertanding melawan Brooklyn Nets. Hasilnya, Timberwolves kalah dari Nets dengan skor yang lumayan, 112-107.

Namun, bagi Towns, hasil pertandingan ini bukanlah sesuatu yang berarti. Ada hal lain yang membuatnya lebih senang dan emosional, yakni kedatangan sang ayah yang menonton langsung ke Barclays Center, markas Nets, mengenakan jersey nomor 32 milik Towns di Timberwolves.

Baca Juga: Aura Bintang LeBron James Tak Bikin Gemetar Pemain NBA

1. Sang ayah bangkit dari keterpurukan

Kedatangan Ayah Jadi Momen Emosional bagi Pemain NBA IniPebasket Los Angeles Lakers Montrezl Harrell (15) berebut bola dengan pebasket Minnesota Timberwolves forward Juancho Hernangomez (41) saat laga NBA melawan Minnesota Timberwolves di Staples Center Los Angeles, California, AS (27/12/2020) (ANTARA FOTO/Jayne Kamin-Oncea-USA TODAY Sports)

Sang ayah, Karl Towns Sr, sejatinya rutin menonton laga Towns. Namun, semenjak istrinya, Jackie Cruz-Towns, meninggal karena COVID-19 pada April 2020, sang ayah tidak lagi menonton Towns secara langsung. Ditambah lagi, protokol COVID-19 melarang sang ayah melakukan itu.

Alhasil, kedatangan sang ayah ke Barclays Center membuat Towns girang sekaligus emosional. Dia pun tidak ragu menyebut sang ayah adalah segalanya untuknya.

"Dia paham betul saya kesal setelah tim kalah. Dia datang kepada saya, memberitahu saya sesuatu yang emosional. Dia bilang ibu akan bangga melihat permainan saya di laga ini (lawan Nets)," ujar Towns, dilansir ESPN FC.

2. Kehadiran sang ayah membuat Towns teringat sang ibu

Kedatangan Ayah Jadi Momen Emosional bagi Pemain NBA Inihttps://www.washingtonpost.com

Ada kebiasaan yang sering dilakukan sang ibu, yang membuat Towns tahu orang tuanya datang menonton. Sang ibu kerap melakukan apa saja untuk menyadari Towns sedang ditonton oleh kedua orang tuanya.

Nah, di laga lawan Nets kemarin, sang ayah melakukan hal serupa. Dia langsung menghampiri Towns, mengenakan jersey miliknya, agar Towns tahu orang tuanya datang menonton secara langsung. Hal itu membuat Towns makin emosional.

"Ada momen emosional lain yang melibatkan saya dan ayah saya. Sebelum laga, dia sudah melakukan sesuatu yang membuat saya sadar akan kehadirannya. Itu membuat saya bergetar, karena ibu dulu biasa melakukan hal itu," ujar Towns.

3. Tidak hanya sang ayah, keluarga besar Towns datang menonton

Kedatangan Ayah Jadi Momen Emosional bagi Pemain NBA IniPebasket Minnesota Timberwolves Ricky Rubio (9) melempar bola dengan dihalangi pebasket Golden State Warriors Kelly Oubre Jr. (12) pada kuarter pertama laga NBA di Chase Center, San Francisco, California, AS (25/1/2021). Golden State Warriors mengalahkan Minnesota Timberwolves dengan skor 130-108. ANTARA FOTO/Kyle Terada-USA TODAY Sports

Ternyata, tidak cuma sang ayah yang menonton langsung Towns di Barclays Center. Keluarga besar Towns datang ke sana, menyaksikan aksinya di laga lawan Nets.

Towns yang memang besar di New Jersey, punya banyak keluarga yang tinggal di dekat Barclays Center. Alhasil, laga ini benar-benar jadi laga spesial buatnya. Dia juga mampu menorehkan 31 poin, 12 rebound, dan lima assist di laga ini.

Sayang, Karl-Anthony Towns gagal membawa Timberwolves menang. Nets nyatanya masih terlalu kuat untuk mereka di laga NBA yang dihelat Selasa (30/3/2021) ini.

Baca Juga: Kawhi Leonard Soroti Inkonsistensi Clippers di NBA

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya