Rekap IBL 2021: Prawira Vs Satria Muda Sengit Hingga Detik Akhir

Patriots dan Louvre juga menang lagi di hari kedua IBL 2021

Jakarta, IDN Times - Indonesian Basketball League 2021 berlanjut ke hari kedua pada Kamis (11/3/2021). Setelah hari pertama berlalu dengan kemenangan beberapa tim unggulan, di matchday kedua menyajikan partai seru antara Prawira Bandung melawan Satria Muda Pertamina Jakarta.

Selain Prawira lawan Satria Muda, ada beberapa laga lain yang juga dihelat di hari kedua ini. Berikut hasil lengkap dari IBL 2021 hari kedua.

Baca Juga: IBL 2021: Brandon Jawato dan Lester Prosper Masuk Indonesia Patriots

1. Prawira versus Satria sengit hingga detik akhir

Rekap IBL 2021: Prawira Vs Satria Muda Sengit Hingga Detik AkhirIBL 2021. (Dok. IBL)

Prawira dan Satria Muda bertarung sengit di hari kedua perhelatan IBL 2021 ini. Sejatinya, hingga kuarter ketiga, Satria Muda masih memimpin dari Prawira dengan skor 55-51. Arki Dikania Wisnu benar-benar tampil apik di laga ini.

Total, Arki mampu mencetak 23 poin,16 rebound, dan tiga assist. Namun, kegemilangan Arki akhirnya sia-sia karena Prawira mencetak comeback yang gemilang. Di kuarter keempat, tim asal Bandung itu tampil menggila dan mampu membalikkan keadaan sehingga menang 73-72.

Menurut guard Prawira, Abraham Damar, kebangkitan timnya berasal dari sang pelatih, Andre Yuwadi. Menurutnya, Andre mampu memantik semangat para pemainnya, meski Prawira bermain buruk di awal laga.

"Meski tidak bermain bagus di awal, pelatih bisa membangkitkan kami," tutur Abraham dalam sesi jumpa pers selepas laga, Kamis (11/3/2021).

2. Louvre kembali raih hasil apik

Rekap IBL 2021: Prawira Vs Satria Muda Sengit Hingga Detik AkhirIBL 2021. (Dok. IBL)

Tim asal Surabaya, Louvre Dewa United, kembali meraih hasil apik di ajang IBL 2021. Setelah di laga pertama berhasil menundukkan Pacific Caesar Surabaya, kali ini mereka sukses membungkam Satya Wacana Salatiga dengan skor 83-69.

Jamarr Andre Johnson lagi-lagi jadi bintang kemenangan Louvre di pertandingan ini. Dia sukses mencetak 23 poin dan 15 rebound, ditambah lagi dengan torehan Dio Saputra sebanyak 17 poin, serta torehan Kevin Moses sebanyak 16 angka.

3. Indonesia Patriots juga menang lagi

Rekap IBL 2021: Prawira Vs Satria Muda Sengit Hingga Detik AkhirIBL 2021. (Dok. IBL)

Di pertandingan lain, Indonesia Patriots kembali meraih kemenangan dari lawannya. Kali ini, giliran West Bandits Solo yang harus mengakui keunggulan Patriots. Mereka menang dengan skor 73-60.

Bintang di pertandingan ini adalah pemain yang memulai main dari bangku cadangan, Yesaya Alessandro Saudale. Dia sukses mencetak 15 poin, lima rebound, dan empat assist. Di bawahnya, ada Hendrick Yonga yang mencatatkan 11 poin, tiga rebound, dan satu assist.

Berikut adalah hasil lengkap IBL 2021 hari kedua

Bima Perkasa 61-53 Bali United
Indonesia Patriots 73-60 West Bandits Solo
Satria Muda 72-73 Prawira
Louvre Dewa United 83-69 Satya Wacana

Baca Juga: Rekap IBL 2021 Hari Pertama: Sempat Terganggu COVID-19

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya