2 Petarung Sudah Disiapkan Gantikan Khabib Nurmagomedov

Khabib sudah resmi pensiun, sabuk juara kelas ringan kosong

Jakarta, IDN Times - Ultimate Fighting Championship bergerak cepat mencari pengganti Khabib Nurmagomedov. Mereka telah menemukan dua petarung yang akan berduel demi memperebutkan sabuk kelas ringan sepeninggal Khabib usai menyatakan pensiun secara resmi.

Keduanya adalah Charles Oliveira dan Michael Chandler. Opsi tersebut tampaknya sudah dimatangkan oleh UFC dan sesuai persetujuan sang Presiden, Dana White. Begitu laporan ESPN.

Baca Juga: Presiden UFC: Khabib Nurmagomedov Resmi Pensiun

1. Sang bintang baru

Oliveira memang layak jadi pertimbangan untuk menjadi juara baru di kelas ringan UFC. Performanya yang ganas saat mengalahkan Tony Ferguson, membuat Oliveira jadi bintang baru.

Tak cuma tangguh saat bertarung di bawah, Oliveira juga mumpuni saat berduel di atas dengan teknik striking miliknya.

Ferguson yang biasanya tangguh dalam pertarungan atas, sampai dibuat repot oleh Oliveira.

2. Pendatang baru bisa langsung jadi juara

2 Petarung Sudah Disiapkan Gantikan Khabib NurmagomedovInstagram @mikechandlermma / Petarung UFC, Michael Chandler

Sementara, Chandler merupakan petarung pendatang baru di UFC. Dia merupakan rekrutan anyar dari Bellator.

Kemunculannya pada 24 Januari 2021 lalu, saat meramaikan duel Dustin Poirier kontra Conor McGregor, telah membuat publik terpukau. Sebab, Chandler bisa mengalahkan Dan Hooker, salah satu petarung terbaik di kelas ringan, lewat cara yang luar biasa.

Hooker dihajar olehnya hingga KO. Usai kemenangan itu, Chandler melesat ke posisi lima besar di kelas ringan UFC.

Memang, sejak awal, dia diprediksi bakal menjadi rekrutan terbaik UFC karena statusnya sebagai juara di kelas yang sama dalam ajang Bellator.

3. Nasib Poirier dan McGregor bagaimana?

2 Petarung Sudah Disiapkan Gantikan Khabib NurmagomedovForbes.com

Nasib McGregor dan Poirier sudah jelas. Mereka harus bertarung terlebih dulu demi melengkapi trilogi.

Kemungkinan, mereka akan berduel untuk ketiga kalinya pada 10 Juni 2021. Pemenang di antara keduanya akan mendapat tiket menantang juara kelas ringan yang baru.

Lantas, bagaimana nasib Justin Gaethje? Belum diketahui bagaimana nasib Gaethje hingga sekarang. Dia juga sampai bingung kenapa tak kunjung dipanggil bertarung.

"Mungkin saya sudah bikin orang kesal. Tapi, siapa yang tahu?" ujar Gaethje dikutip MMA Fighting.

Baca Juga: Perpisahan Konyol Conor McGregor ke Khabib Nurmagomedov

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya