KO Brutal Juara Muslim UFC di Bulan Ramadan

Kamaru Usman membuktikan diri sebagai petarung lengkap UFC

Jakarta, IDN Times - Kamaru Usman mencuri perhatian saat mengalahkan Jorge Masvidal di Ultimate Fighting Championship 261, Minggu siang (25/4/2021). Dia menghajar Masvidal dengan telaknya sampai terkapar tak berdaya di atas oktagon.

Dalam duel itu, Usman memang tampil tak seperti biasanya. Kalau umumnya Usman menampilkan gaya seorang pegulat dengan sering bergelut di bawah, tidak dengan kali ini. Usman berani meladeni pertarungan atas melawan Masvidal.

Baca Juga: Kisruh European Super League, Conor McGregor Pansos Mau Beli MU

1. Masvidal dibuat tertidur

KO Brutal Juara Muslim UFC di Bulan RamadanInstagram @ufc / Pukulan juara kelas welter UFC, Kamaru Usman, menghajar KO Jorge Masvidal

Sebelumnya, Usman memang sempat diremehkan tak mampu duel atas di dalam sebuah pertarungan mixed martial arts.

Tapi, dalam pertarungan kontra Masvidal, Usman mematahkan segala macam anggapan itu. The Nigerian Nightmare benar-benar membawa mimpi buruk kepada Masvidal.

Pukulan tangan kanan Usman, mendarat telak ke rahang Masvidal pada awal ronde dua. Sontak saja, Masvidal mati lampu.

Usman tak berhenti sampai di situ. Salah seorang juara muslim UFC tersebut melepaskan beberapa pukulan susulan yang membuat Masvidal benar-benar tertidur.

2. Emosi Kamaru Usman meledak

KO Brutal Juara Muslim UFC di Bulan RamadanInstagram @ufc / Juara kelas welter UFC, Kamaru Usman

Kemenangan itu bikin Usman emosional. Dia langsung berteriak ke arah para penonton dengan melontarkan serangkai kalimat yang begitu menggetarkan.

"Jacksonville, Florida, kalian sempat minta kekerasan dan hiburan. Saya persembahkan di sini, terima kasih," teriak Usman usai laga.

3. Bersyukur berduel dengan Masvidal

KO Brutal Juara Muslim UFC di Bulan RamadanInstagram @Usman84kg / Juara kelas welter UFC, Kamaru Usman

Ini menjadi kemenangan kedua Usman atas Masvidal secara beruntun. Sebelumnya, dia sudah sempat mengalahkan The Gamebred.

Namun, kemenangan atas Gamebred kala itu berujung pada hujan kritik karena Usman dinilai cuma main aman saat menampilkan kemampuan bergulatnya saja.

Dalam kesempatan kali ini, Usman justru tampil beda. Dia berani bertarung di atas. Semua, disebutkan Usman, karena mulut kotor Masvidal.

"Ocehanmu mengangkat saya, terima kasih Jorge. Sudah sangat lama saya merasa gugup dalam pertarungan. Dia membuat saya terangkat, memaksa kembali ke gym, demi mengasah lagi kemampuan. Saya datang ke sini, untuk menampilkan performa macam ini. Saya sudah bilang ke orang-orang, masih bisa berkembang. Langit jadi batasan buat saya," tegas Usman.

Baca Juga: Kasihan Dustin Poirier, Kena Tipu Donasi Conor McGregor

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya