Hasil F1 Powerboat 2023 Indonesia: Bartek Marszalek Juara!

Shaun Torrente kena penalti

Jakarta, IDN Times - Pembalap Stromoy Racing Team, Bartek Marszalek, keluar sebagai pemenang F1 Powerboat (F1H2O) 2023 Indonesia. Marszalek menjadi yang tercepat saat beradu kecepatan di Danau Toba, Sumatra Utara, Minggu (26/2/2023).

Pembalap asal Polandia itu naik podium bersama dua pembalap lainnya. Mereka adalah Sami Selio (Sharjah Team) di podium kedua, dan Erik Stark (Victory) di tempat ketiga.

Cukup disayangkan F1 Powerboat 2023 Indonesia mengalami sedikit gangguan. Race kedua harus dibatalkan karena gangguan cuaca saat balapan baru berjalan empat putaran.

Pembalap Abu Dhabi Team, Shaun Torrente, sebenarnya bisa bersaing untuk meraih podium. Sial, dia harus kena penalti setelah melakukan jump start.

Berikut hasil F1 Powerboat 2023 Indonesia, di Danau Toba, Sumatra Utara

1. Bartek Marszalek - Stromoy Racing Team: 18 laps 2. Sami Selio - Sharjah Team: +1.97 detik
3. Erik Stark - Victory Team: +3.26 detik
4. Peter Morin - China CTIC Team: +4.18 detik
5. Thani Al-Qemzi - Team Abu Dhabi: +5.87 detik
6. Ahmed Al-Fahim - Victory Team: +7.67 detik
7. Brent Dillard - China CTIC Team: +10.18 detik
8. Filip Roms - Gillman Racing: +12.09 detik
9. Jonas Andersson - Team Sweden: +13.66 detik
10. Shaun Torrente - Team Abu Dhabi: +1 lap
11. Alexandre Bourgeot - Maverick Racing: +1 lap
12. Alberto Comparato - Comparato F1: +1 lap behind
13. Cedric Deguisne - Maverick Racing: +1 lap
14. Kalle Viippo - Team Sweden: +1 lap
15. Duarte Benavente - F1 Atlantic Team: +1 lap
16. Ferdinand Zandbergen - Sharjah Team: DNF
17. Ben Jelf - F1 Atlantic Team: DNF
18. Marit Stromoy - Stromoy Racing Team: DNF
19. Brock Cohen - Comparato F1: DNF
20. Alec Weckstrom - Gillman Racing: DNF

Baca Juga: Shaun Torrente Rebut Pole Position Race 1 F1 Powerboat Danau Toba

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya