Jadwal Kontingen Indonesia di Asian Games 2022 Hari Ini: Ada Eko Yuli

Jakarta, IDN Times - Petualangan kontingen Indonesia di Asian Games 2022 bakal berlanjut pada Minggu (1/10/2023). Setidaknya tim Merah Putih bakal turun di 13 cabang olahraga (cabor) pada hari ini.
Sejumlah wakil Indonesia akan melanjutkan kiprahnya, ada juga yang baru turun. Berikut jadwal Indonesia di Asian Games 2022 sepanjang hari ini.
1. Panahan akhirnya dipertandingkan
Pada hari ini, cabor panahan akhirnya dipentaskan. Ada beberapa nomor yang dipertandingkan, yakni individual recurve serta individual compound putra dan putri.
Riau Ega Agata Salsabilla dijadwalkan mentas di Fuyang Yinhu Sports Centre. Karena baru turun gelanggang, mereka bakal bertanding di babak kualifikasi.
Baca Juga: Setelah SEA Games, Indra Sjafri Tertipu Lagi di Asian Games
2. Banyak yang bertanding di final
Editor’s picks
Selain cabor panahan, ada pula yang bakal beraksi di final untuk memperebutkan sekeping medali. Mereka adalah BMX, atletik, menembak, hingga angkat besi.
Angkat besi mencoba peruntungannya untuk memberikan medali buat Indonesia. Lewat dua lifternya, Ricko Saputra (61kg) dan Eko Yuli (67kg), diharapkan Indonesia bisa mendulang medali dari cabor ini.
3. Jadwal tim Indonesia di Asian Games 2022 hari ini
Berikut jadwal tim Indonesia di Asian Games 2022:
- Panahan (09.00 WIB, 14.20 WIB)
- Bridge (9.00 WIB, 13.30 WIB, 16.00 WIB, 18.30 WIB)
- Sepak takraw (09.00 WIB, 15.00 WIB)
- Menembak (09.00 WIB, 15.00 WIB)
- Sepeda BMX (09.00 WIB-13.30 WIB)
- Atletik (09.00 WIB, 15.00 WIB)
- Kano (09.30 WIB, 15.00 WIB)
- Hoki (12.45 WIB)
- Tinju (14.45 WIB)
- Catur (15.00 WIB)
- Angkat besi (15.00 WIB, 19.00 WIB)
- Esports (19.00 WIB)
- Basket putri (20.00 WIB
Baca Juga: Update Medali Asian Games Sabtu Malam: Indonesia Turun Ranking