5 Bintang NBA dengan Signature Shoes Paling Mencuri Perhatian

Strategi promosi yang ampuh tingkatkan penjualan produk

Tak hanya menjadi atlet, seorang pebasket NBA juga menjadi ladang branding para produsen alat olahraga. Salah satu produk yang sangat lekat dan tak jarang bisa menjadi ciri khas pebasket NBA adalah sepatu. 

Bahkan, sederet bintang NBA memiliki signature shoes sendiri yang didesain khusus untuk masing-masing dari sang bintang itu sendiri. Beragam apparel olahraga terkemuka, seperti Adidas, Puma, Nike, Air Jordan, dan beberapa lainnya pun berlomba-lomba mengamankan tanda tangan kontrak bintang NBA sebagai ajang promosi yang menjanjikan.

Berikut ini merupakan sederet bintang NBA aktif dengan signature shoes yang paling mencuri perhatian.

1. Damian Lillard x Adidas

https://www.youtube.com/embed/JmzSywqg0Yk

Damian Lillard merupakan pemain bintang yang saat ini membela tim Portland Trailblazer. Pemain berjuluk Dame Dolla ini menggunakan signature shoes yang bekerja sama dengan apparel  asal Jerman, Adidas.

Kerja sama mereka bermula saat Lillard bergabung di NBA Draft 2012. Adidas tertarik menggandengnya setelah melihat potensi Lillard sebagai pemain muda berbakat yang diproyeksi memiliki karier cemerlang di NBA.

Kepercayaan itu terbukti. Kedua belah pihak masih bekerja sama dalam pembuatan sepatu hingga kini. Salah satu signature shoes paling beken kerja sama Adidas dan Lillard adalah Dame 7 Visionary.

2. Giannis Antetokounmpo x Nike

https://www.youtube.com/embed/H6-NoTE1YXE

Giannis Antetokounmpo merupakan pemain asal Yunani yang saat ini bermain untuk Milwaukee Bucks. Pemain yang sudah dua kali merasakan gelar MVP ini mempunyai signature shoes bekerja sama dengan Nike. Berbeda seperti Damian Lillard yang sudah dikontrak sejak musim rookie, Giannis baru bekerja sama dengan Nike tahun sejak 2017. Meski begitu, kedua pihak baru merilis signature shoes di tahun 2019.

Pemain berjuluk The Greek Freak ini bekerja sama dengan Nike merilis sepatu yang dinamai Zoom Freak. Nama tersebut berasal dari julukan Giannis di NBA. Banyak penggemar basket banyak yang menyukai desain dari signature shoes tersebut.

Baca Juga: 5 Film Shaquille O'Neal pada 1990-an, Bukan Sekadar Bintang NBA

3. Stephen Curry x Under Armour

https://www.youtube.com/embed/RL0U1PogbPo

Stephen Curry merupakan salah satu pemain terbaik sepanjang sejarah NBA. Soal urusan signature shoes, Curry bekerja sama dengan aparel asal Amerika Serikat, Under Armour. Ia memulai kerja sama bersama Under Armour pada tahun 2013.

Ada cerita unik tahun 2015 di mana Curry memilih memperpanjang kontrak dengan Under Armour ketimbang meneken kontrak fantastis bersama Nike. Saat itu, Curry memiliki dua tawaran menggiurkan dari Under Armour dan Nike. Tak mau ambil pusing menentukan pilihan, Stephen Curry meminta anak pertamanya, Rilley Curry, untuk memilih mana sepatu yang lebih ia sukai.

Hasilnya Rilley Curry ternyata lebih memilih Under Armour. Ikuti pilihan sang buah hati, Stephen Curry pun memutuskan untuk melanjutkan kerja sama bersama Under Armour. Kerja sama mereka masih terjalin hingga hari ini.

4. Derrick Rose x Adidas

https://www.youtube.com/embed/ykTvkOAd1E4

Derrick Rose bekerja sama dengan Adidas untuk membuat sepatu basket dengan desain yang menarik. Kerja sama antar keduanya telah terjalin sejak tahun 2011 silam.

Adidas sukses mengamankan tanda tangan kontrak setelah Derrick Rose sukses meraih gelar Most Valuable Player (MVP) di musim tersebut. Meski setelahnya Derrick Rose lebih sering berkutat dengan cedera, kerja sama dengan Adidas masih berlanjut hingga hari ini.

5. LaMelo Ball x Puma

https://www.youtube.com/embed/HbRX2QXT9AM

Bahkan, sebelum berkarier di NBA LaMelo Ball sudah memiliki signature shoes sendiri. Tentu ia bergabung dengan apparel milik keluarganya sendiri, Big Baller Brand atau BBB. 

Namun, saat bergabung di NBA lewat NBA Draft 2020, LaMelo memutuskan untuk menjalin kerja sama bersama produsen olahraga asal Jerman, Puma. Senada dengan Lillard, LaMelo mendapatkan kontrak saat musim rookie lantaran dianggap sebagai pemain muda yang mempunyai masa depan gemilang di pentas NBA.

Mempertimbangkan aspek pemasaran, nyatanya tak semua pemain NBA memiliki signature shoes yang didesain khusus oleh beberapa merek olahraga terkemuka dunia tersebut. Menurutmu, signature shoes milik siapa yang paling keren? 

Baca Juga: 7 Mantan Pacar Kendall Jenner, Banyak Bintang NBA!

Tio Wahyu Utomo Photo Verified Writer Tio Wahyu Utomo

Kursi bisa mengakibatkan celana menjadi basah saat duduk, karena kursi adalah benda chair.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya