11 Wakil Indonesia Berlaga di Korea Open 2022, Tak Ada Tunggal Putri!

Sayangnya, tunggal putri harus absen dulu!

Korea Open Badminton Championships 2022 menjadi turnamen bulu tangkis pembuka pada bulan April 2022. Turnamen ini akan dimulai pada tanggal 5-10 April 2022 di Palma Stadium, Suncheon, Korea. Korea Open 2022 merupakan turnamen bulu tangkis dengan label super 500. Sebanyak 11 wakil Indonesia akan berlaga pada turnamen tersebut. Berikut daftar lengkapnya!

1. Tunggal putra

11 Wakil Indonesia Berlaga di Korea Open 2022, Tak Ada Tunggal Putri!Jonatan Christie (instagram.com/jonatanchristieofficial/)

Sebanyak 3 wakil Indonesia sektor tunggal putra akan bertanding pada turnamen ini. Ketiga wakil tersebut yaitu Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, dan Shesar Hiren Rhustavito. 

Pada turnamen ini, Anthony Sinisuka Ginting menjadi unggulan pertama dan akan menantang Lucas Claerbout di babak pertama. Sebagai unggulan ketiga, Jonatan Christie akan bertemu dengan Soong Joo Ven, sedangkan Shesar Hiren Rhustavito akan melawan Sitthikom Thammasin dari Thailand.

2. Tunggal putri

11 Wakil Indonesia Berlaga di Korea Open 2022, Tak Ada Tunggal Putri!Gregoria Mariska T. (bwfworldtour.bwfbadminton.com)

Pada turnamen Korea Open 2022, tidak satupun wakil tunggal putri Indonesia yang berlaga. Pada turnamen tersebut, tunggal putri didominasi oleh pemain Thailand dan pemain China, dimana masing-masing mengirimkan sebanyak 5 wakil.

Hal tersebut sangat berbeda dengan gelaran Korea Open yang diadakan pada tahun 2019. Pada turnamen tersebut, terdapat 3 wakil Indonesia yang bertanding, yaitu Gregoria Mariska Tunjung, Fitriani, dan Lyanny Alessandra Mainaky.

Baca Juga: 10 Atlet Bulu Tangkis Putra yang Naik Peringkat Usai Swiss Open 2022

3. Ganda putra

11 Wakil Indonesia Berlaga di Korea Open 2022, Tak Ada Tunggal Putri!M. Ahsan/Hendra Setiawan (bwfworldtour.bwfbadminton.com)

Pada sektor ini, Indonesia turunkan full team dengan total 5 pasang pemain. Pemain tersebut yaitu Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, Pramudya Kusumawardhana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin. Sayangnya pasangan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo mengundurkan diri dari turnamen ini dikarenakan Marcus Gideon harus menjalani operasi.

Sektor ganda putra dapat dipastikan sektor terkuat Indonesia pada turnamen Korea Open kali ini. Pasalnya, ada 3 pasang wakil Indonesia yang menjadi pemain unggulan, yaitu Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

4. Ganda putri

11 Wakil Indonesia Berlaga di Korea Open 2022, Tak Ada Tunggal Putri!Apriyani Rahayu (https://instagram.com/r.apriyanig/)

Pada sektor ganda putri, Indonesia hanya menurunkan sebanyak satu wakil saja. Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti menjadi satu-satunya wakil ganda putri Indonesia pada turnamen ini.

Sebelumnya Apriyani Rahayu berpasangan dengan Greysia Polii, sedangkan Siti Fadia Silva Ramadhanti dengan Ribka Sugiarto. Namun pada turnamen tahun ini, Apriyani dan Fadia dipasangkan dan menjadi unggulan kelima.

5. Ganda Campuran

11 Wakil Indonesia Berlaga di Korea Open 2022, Tak Ada Tunggal Putri!Rinov Rivaldy/Pitha H. M (bwfworldtour.bwfbadminton.com)

Pada ganda campuran, sebanyak 2 wakil Indonesia akan bertanding. Sektor ganda campuran akan berlaga di Korea Open 2022 tanpa pemain unggulan.

Pemain yang akan turun pada Korea Open 2022 yaitu Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dan Adnan Maulana/Mychelle Chrystine Bandaso.  Pada babak pertama, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari akan bertemu dengan pemain Singapura, sedangkan Adnan Maulana/Mychelle Chrystine Bandaso akan melawan pemain Korea Selatan.

Itulah daftar lengkap pemain Indonesia yang akan berlaga Korea Open 2022. Dari keseluruhan wakil Indonesia, akankan ada yang bisa merebut gelar pemenang Korea Open 2022?

Baca Juga: Jadi Juara Swiss Open 2022, Jonatan Christie: Ada Campur Tangan Tuhan

Tiya Novita Photo Writer Tiya Novita

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya