Preview Arema FC Vs PSMS: Menyerang dan Menyerang!

Singo Edan siap agresif demi poin maksimal

Minggu 28 Oktober 2018, Stadion Kanjuruhan - Kab. Malang, 15:30 WIB (Live Indosiar)

Pilihan Arema FC untuk lebih banyak bertahan saat bertamu ke markas Bhayangkara FC memang terbukti tepat. The Guardian mampu ditahan dengan skor kacamata. Namun saat mereka menerima lawatan PSMS di rumah sendiri, hanya ada satu pilihan untuk Singo Edan: bermain agresif alias menyerang.

Seluruh penggawa kesebelasan asuhan Milan Petrovic tersebut menatap laga ini dengan serius. Kekalahan 1-3 yang dialami tim tamu beberapa hari silam tak serta merta jadi alasan untuk berleha-leha. Status juru kunci PSMS hanya predikat belaka. Di lapangan, semua bisa terjadi.

1. Bermain defensif di PTIK pekan silam, menyerang jadi opsi tunggal Arema FC saat menjamu PSMS

Preview Arema FC Vs PSMS: Menyerang dan Menyerang!Liga-Indonesia.id

"Saya respek pada PSMS, karena saat bertemu di putaran pertama lalu mereka tim yang kuat dengan pemain berkualitas, tidak mudah melawan mereka, tentu kali ini mereka akan bermain serius seperti saat melawan PSM, Persib atau Persija," tandas coach Milan dalam sesi jumpa pers pra-pertandingan seperti dilansir Wearemania.net.

Tanpa Rivaldi Bawuo dan Hanif Sjahbandi akibat cedera, rotasi telah disiapkan pelatih bekebangsaan Slovenia tersebut. Nasir - Muhammad Rafli masuk dalam opsi, kendati Ridwan Tawainella serta Jefri Kurniawan patut diberi jam bermain lebih banyak. Berbicara padatnya jadwal, Hamka Hamzah cs disebut bakal menepikan problem kebugaran demi poin maksimal.

2. Peter Butler, pelatih PSMS, bakal terapkan strategi improvisasi

Preview Arema FC Vs PSMS: Menyerang dan Menyerang!Instagram.com/psmsmedanofficial

Dilansir oleh laman Liga-Indonesia.id, Laskar Ayam Kinantan datang tanpa palang pintu Reinaldo Lobo dan gelandang enejik Suhandi yang harus menepi ke meja perawatan. Melihat kondisi timpang, Peter Butler selaku juru taktik PSMS berancang-ancang terapkan improvisasi strategi.

Muhammad Roby kemungkinan jadi tandem Alexandros Tannidis di pos bek tengah. Rachmad Hidayat dan Frets Butuan masuk dalam radar Butler untuk penambal pos Super Suha. Bukan tak mungkin PSMS ikut terapkan strategi menyerang jika memungkinkan, sama seperti yang terjadi pada pekan ke-26 di kandang Sriwijaya FC.

3. Pada putaran pertama, Singo Edan ditundukkan dengan skor 0-2

Preview Arema FC Vs PSMS: Menyerang dan Menyerang!Liga-Indonesia.id

Menilik susunan klasemen sementara, Arema FC berada di atas angin. Mereka berdiam di peringkat ke-12 berkat koleksi 35 poin. Adapun PSMS masih mendekam di posisi buncit dengan koleksi 27 poin.

Prakiraan susunan pemain kedua kesebelasan:

Arema FC (4-4-2)

Utam Rusdiana; Johan Alfarizie, Arthur Cunha, Hamka Hamzah, Israel Wamiau; Alfin Tuassalamony, Nasir, Makan Konate, Ricky Ohorella; Dedik Setiawan, Dendi Santoso

PSMS (4-3-3)

Dhika Bayangkara; Wanda Syahputra, Alexandros Tannidis, Muhammad Roby, Gusti Sandria; Legimin Raharjo, Shohei Matsunaga, Abdul Aziz Lufti Akbar; Frets Butuan, Felipe Martins, Erwin Ramdani

Catatan pertemuan terakhir :

26/05/2018 PSMS 2-0 Arema FC (Liga 1)

Baca Juga: Kesan Dua Pemain Muda Bali United Selamatkan Tim dari Kekalahan

Achmad Hidayat Alsair Photo Verified Writer Achmad Hidayat Alsair

Separuh penulis, separuh orang-orangan sawah.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya