PSMS Mengunci Kemenangan Atas Borneo FC dengan Cara Dramatis

Peter Butler, pelatih PSMS: "Masih ada rasa percaya diri."

PSMS Medan memetik poin penuh di rumah sendiri dengan cara dramatis. Skor 3-2 atas Borneo FC saat keduanya bertemu pada Sabtu (3/11) malam tercipta melalui proses kejar mengejar perolehan angka sepanjang 90 menit.

Tim tamu berhasil membuka keunggulan lebih dulu dari kaki Titus Bonai dalam tempo 22 menit pasca sepak mula. Tak butuh waktu lama, skor disamakan duabelas menit berselang melalui tendangan voli spektakuler Fredyan Wahyu dari luar kotak penalti.

Borneo gandakan keunggulan lagi-lagi via Tibo empat menit usai turun minum, menghukum kesalahan fatal Danie Pratama saat menerima umpan dari rekannya. Beruntung PSMS punya sosok Shohei Matsunaga yang lihai dalam urusan eksekusi bola mati. Tendangan bebasnya di menit ke-77 gagal dihalau oleh Nadeo Argawinata.

Seisi Stadion Teladan akhirnya benar-benar bersorak saat laga berusia 80 menit. Gol bunuh diri Dirga Lasut ketika coba menghalau bola Fredyan Wahyu membuat tuan rumah balik memimpin. Angka 3-2 bertahan hingga peluit panjang ditiup wasit Djumadi Effendi.

1. PSMS masih percaya diri terlibat dalam persaingan papan bawah yang kian ketat

PSMS Mengunci Kemenangan Atas Borneo FC dengan Cara DramatisPSMS.co.id

Selepas waktu normal, pelatih kepala PSMS yakni Peter Butler kembali utarakan rasa optimis dengan kans lepas dari dasar klasemen. Legimin Rahardjo beserta kolega disebut masih percaya diri lakoni persaingan papan bawah yang kian sengit seiring waktu.

"Saya senang dan bangga sekali dengan pemain saya malam ini, masih ada percaya diri. Saya tahu Borneo ingin meraih poin. Danie Saputra sedikit melakukan kesalahan tadi, tapi dia bermain baik malam ini. Begitu juga semua pemain. Hasil ini membuat jarak poin semakin kecil dan kita harus ambil rasa percaya diri dari laga malam ini," pungkas pria berpaspor Inggris tersebut seperti dilansir PSMS.co.id.

Baca Juga: Makan Konate Moncer, Arema FC Pesta Gol di Gawang PSMS

2. Niatan Borneo FC paksakan hasil imbang pupus di penghujung waktu normal

PSMS Mengunci Kemenangan Atas Borneo FC dengan Cara DramatisInstagram.com/borneofc.id

Pulang dengan tangan hampa dari Medan, rekor tiga partai tandang tanpa kekalahan milik Pesut Etam akhirnya putus. Padahal Dejan Antonic cukup yakin Lerby Eliandry dan kawan-kawan mampu menahan imbang tuan rumah. Sayang, absennya beberapa pemain ditambah kesalahan yang tak perlu memupus harapan wujudkan target minimal.

"Kita kecewa, dua kali memimpin dan kalah 3-2. Minimal kita bisa seri di sini. Tapi mental beberapa pemain tidak siap. Kita kalah karena kesalahan sendiri gol pertama mudah dan gol kedua tidak serius. Berat sekali dengan banyak pemain absen," pungkas coach Dejan dalam kesempatan terpisah, seperti dikutip dari BorneoFC.id.

3. Pekan ke-30, PSMS kebagian giliran menjajal Persib

PSMS Mengunci Kemenangan Atas Borneo FC dengan Cara DramatisLiga-Indonesia.id

Laskar Ayam Kinantan selanjutnya menjajal sesama alumnus Perserikatan, Persib Bandung, pada Minggu (11/11). Sementara Borneo FC melanjutkan perjuangan menembus daftar elit dengan menjamu PSIS Semarang di hari Jumat (9/11) mendatang.

Berikut susunan pemain kedua kesebelasan :

PSMS (4-3-3)

Abdul Rohim; Alexandros Tanidis, Danie Pratama, Roni Fatahillah, Gusti Sandria; Fredyan Wahyu, Legimin Rahardjo (Antoni Putro Nugroho, 46'), Abdul Aziz Lutfi Akbar (Rachmad Hidayat, 64'); Shohei Matsunaga, Felipe Martins, Frets Butuan

Borneo FC (4-3-3)

Nadeo Argawinata; Abdul Rachman, Renan da Silva, Leonard Tupamahu, Wildansyah; Ambrizal Umanailo (Billy Keraf, 87'), Ahmad Hisyam Tolle, Mahadirga Lasut; Titus Bonai (Edy Gunawan, 81'), Lerby Eliandry (Ahmad Maulana Putra, 72'), Matias Conti.

Baca Juga: Preview PSMS Vs Borneo FC: Rasa Optimis Itu Masih Ada

Achmad Hidayat Alsair Photo Verified Writer Achmad Hidayat Alsair

Separuh penulis, separuh orang-orangan sawah.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya