5 Pemain Manchester United yang Mampu Tampil Apik pada Pramusim

Sejumlah pemain muda naik daun

Ajang pramusim biasanya digunakan sebuah tim untuk melihat performa pemain sebelum kompetisi sesungguhnya. Manchester United pun menjadi salah satu tim yang paling dinanti. Hal tersebut tak lepas dari kedatangan Erik ten Hag sebagai nakhoda baru The Red Devils. 

Selain racikan Erik ten Hag yang berhasil menarik perhatian penggemar Manchester United, beberapa pemain memang mampu menampilkan permainan terbaiknya. Berikut lima pemain Manchester United yang mampu tampil apik pada pramusim.

1. Anthony Martial

5 Pemain Manchester United yang Mampu Tampil Apik pada Pramusimpotret Anthony Martial (instagram.com/ martial_9)

Anthony Martial mampu memanfaatkan kesempatan dengan absennya Cristiano Ronaldo dalam laga pramusim Manchester United. Dirinya tampil memukau sebagai seorang striker dengan mencetak 3 gol dalam 3 pertandingan.

Salah satu gol yang ia cetak terjadi ketika Manchester United menghadapi Liverpool dalam tur pramusim di Thailand. Saat itu, Manchester United berhasil mengalahkan Liverpool dengan skor 4-0.

Berkat penampilannya yang apik di laga pramusim, bukan tak mungkin jika Anthony Martial menjadi piihan utama di lini serang Manchester United. Martial sendiri sempat tersingkirkan dari skuad utama The Red Devils. Penyerang asal Prancis ini menghabiskan paruh kedua musim 2021/2022 dengan dipinjamkan ke Sevilla.

2. Zidane Iqbal

5 Pemain Manchester United yang Mampu Tampil Apik pada Pramusimpotret Zidane Iqbal (instagram.com/z10ane)

Zidane Iqbal dianggap sebagai salah satu bintang muda yang akan bersinar bersama Manchester United. Pemain berusia 19 tahun ini melakoni debutnya bersama skuad senior Manchester United pada musim lalu saat menghadapi BSC Young boys di Liga Champions Eropa.

Ajang pramusim kali ini juga menjadi panggung bagi pemain keturunan Irak tersebut. Zidane Iqbal mampu tampil apik di lini tengah Manchester United dengan visi bermain serta umpan yang akurat. Ia menjadi pemain yang patut dinantikan kiprahnya bersama Manchester United pada masa depan.

Baca Juga: 9 Potret Zidane Iqbal, Gelandang Masa Depan Manchester United

3. Charlie Savage

5 Pemain Manchester United yang Mampu Tampil Apik pada Pramusimpotret Charlie Savage (instagram.com/charliesavage48)

Sama seperti Zidane Iqbal, Charlie Savage juga memulai debutnya bersama Manchester United ketika menghadapi BSC Young Boys di Liga Champions musim lalu. Pemain berusia 19 tahun ini tampil impresif saat laga pramusim menghadapi Liverpool dan Melbourne City.

Bukan tak mungkin jika Charlie Savage akan menjadi penerus gelandang legendaris Manchester United, seperti Paul Scholes dan Michael Carrick. Penampilannya yang apik di laga pramusim bisa membuka kesempatan bagi Savage untuk memainkan banyak laga bagi The Red Devils.

4. Diogo Dalot

5 Pemain Manchester United yang Mampu Tampil Apik pada Pramusimpotret Diogo Dalot (instagram.com/diogodalot)

Diogo Dalot merupakan pemain Manchester United berposisi bek kanan. Di posisinya, Dalot bersaing dengan Aaron Wan-Bissaka. Pemain asal Portugal ini berhasil tampil bagus bersama Manchester United di laga pramusim.

Salah satu penampilan apiknya tampak ketika bermain menghadapi Crystal Palace pada tur pramusim di Melbourne. Saat itu, ia berhasil mencetak assist untuk gol Anthony Martial. Permainan apik Diogo Dalot di laga pramusim dapat menjadi pertimbangan Erik ten Hag untuk menjadikannya sebagai pemain utama.

5. Eric Bailly

5 Pemain Manchester United yang Mampu Tampil Apik pada Pramusimpotret Eric Bailly (instagram.com/ericbailly24)

Eric Bailly telah 6 musim berseragam Manchester United. Ia didatangkan dari Villarreal pada 2016/2017. Pemain Timnas Pantai Gading ini sempat tersingkirkan sebagai bek utama karena cedera yang ia alami. Kedatangan Lisandro Martinez dari Ajax juga dapat mengancam posisi Bailly di skuad utama The Red Devils. 

Meskipun begitu, ketenangannya dalam mengawal lini pertahanan Manchester United saat tur pramusim dapat menarik perhatian Erik ten Hag untuk menjadikannya sebagai pilihan utama. Kontrak Eric Bailly bersama Manchester United sendiri baru berakhir pada 2024 mendatang.

Menarik untuk menantikan kiprah pemain di atas bersama Manchester United pada 2022/2023. Dari daftar pemain tersebut, siapa yang menjadi pemain favoritmu?

Baca Juga: 10 Potret Charlie Savage, Masa Depan Cerah Manchester United

Aditya Gilang Permana Photo Verified Writer Aditya Gilang Permana

Twitter: @AdityaGPermana

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya