Arsenal Kasih Diskon Besar Buat 2 Wonderkid Gagalnya

Keduanya dianggap tak mampu bersaing di skuad Arsenal

Jakarta, IDN Times - Arsenal akan menjual dua pemainnya, Konstantinos Mavropanos dan Matteo Guendouzi, secara permanen pada akhir musim 2021/22. Itu bertepatan dengan masa peminjamannya di klub masing-masing berakhir.

Musim ini, Mavropanos dipinjamkan ke Stuttgart, sedangkan Guendouzi dipinjamkan ke Marseille. Di sana, keduanya pun tampil impresif. Arsenal mengintip peluang keduanya akan dipermanenkan Stuttgart dan Marseille.

1. Diskon besar

Arsenal Kasih Diskon Besar Buat 2 Wonderkid GagalnyaKonstantinos Mavropanos. (swr.de)

Melansir Daily Mirror, Arsenal tak mau ambil pusing untuk menjual keduanya. Mereka rela memasang harga yang super murah dari penjualan keduanya.

Kemungkinan, Arsenal cuma mengantongi uang senilai 12 juta poundsterling atau setara Rp233,8 miliar dari penjualan keduanya nanti. Dengan demikian, Arsenal cuma akan untung sekitar 3,5 juta poundsterling.

Stuttgart sudah membayar uang sekitar 420 ribu poundsterling ke Arsenal untuk meminjam Mavropanos. Dalam kesepakatan peminjamannya, Stuttgart memiliki opsi untuk membeli pemain berusia 23 tahun itu secara permanen dengan harga 2,5 juta poundsterling pada musim panas mendatang.

Baca Juga: Lacazette Siap Pergi, Arsenal Bidik Striker Real Madrid 

2. Klausul khusus Mavropanos

Arsenal Kasih Diskon Besar Buat 2 Wonderkid GagalnyaKonstantinos Mavropanos. (fussball.news)

Namun, kewajiban itu akan hangus jika Stuttgart gagal bertahan di Bundesliga untuk musim depan. Sejauh ini, Stuttgart masih berada di posisi 13 klasemen sementara, rawan untuk terperosok ke zona degradasi.

Meski begitu, sang kepala pencari bakat, Sven Mislintat, telah menyatakan jika apapun yang terjadi, Mavropanos akan menjadi pemain Stuttgart terlepas dari hasil di akhir musim nanti. Apalagi bek tengah setinggi 194 cm itu menjadi andalan di lini belakang Stuttgart. Musim ini saja, dia sudah menjadi starter di sembilan spieltag Bundesliga.

"Saya pikir situasinya relatif jelas, mengenai apa yang akan terjadi padanya. Degradasi atau tidak, kami tetap akan mendapatkannya," kata Mislintat.

3. Guendouzi nyaman di Marseille

Arsenal Kasih Diskon Besar Buat 2 Wonderkid GagalnyaMatteo Guendouzi. (talksport.com)

Sementara, Guendouzi makin nyaman berada di Prancis. Dia melihat Marseille sebagai tempat yang cocok untuk mengembangkan diri.

Bak gayung bersambut, manajemen Marseille juga berniat mempermanenkannya. Demi mendapatkan Guendouzi secara permanen, mereka harus merogoh uang sekitar 9,5 juta poundsterling.

Baca Juga: Wonderkid Arsenal Kesal Dipinjamkan Terus ke Klub Lain

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya