Barcelona Semakin Terpuruk, Ronald Koeman Diusir Wasit

"Di negara ini, mereka mengusir orang tanpa alasan."

Jakarta, IDN Times - Barcelona lagi-lagi gagal meraih kemenangan. Klub berjulukan Blaugrana tersebut hanya bermain imbang 0-0 melawan Cadiz dalam laga lanjutan La Liga, Jumat dini hari (24/9/2021).

Barca layak mendapakan hasil tersebut karena bermain buruk sepanjang laga. Mereka total hanya melesatkan 6 tembakkan, 3 di antara tepat sasaran. Melawan tim yang finis di posisi ke-12 musim lalu, mereka tidak bisa berbuat banyak.

Pekerjaan mereka menjadi lebih sulit ketika Frenkie de Jong harus diganjar kartu merah pada menit ke-65. Bahkan Ronald Koeman juga diusir wasit di pengujung laga.

1. Mengkritik wasit di Spanyol

Barcelona Semakin Terpuruk, Ronald Koeman Diusir WasitRonald Koeman. (90min.com)

Melansir dari 90min, Ronald Koeman diminta keluar dari lapangan pertandingan setelah memprotes keras keputusan wasit yang telah mengganjar Sergio Busquets dengan kartu kuning. Meski begitu, manajer asal Belanda tersebut tetap bersikeras mengklaim jika dirinya tidak bersalah.

"Di negara ini, mereka mengusir orang tanpa alasan. Semuanya selain wasit melihat ada bola lain di lapangan. Saya hanya menendangnya keluar," lanjutnya. 

Baca Juga: Presiden Barcelona Ngamuk ke Ronald Koeman, Makin Panas

2. Tetap puji tim

Barcelona Semakin Terpuruk, Ronald Koeman Diusir WasitRonald Koeman. (skysports.com)

Meski meraih hasil yang kurang baik, Ronald Koeman tetap menyatakan jika timnya bermain baik.

"Secara keseluhan kami bermain baik. Kami memiliki banyak penguasaan bola. Sangat sulit untuk membuat peluang dan menjadi kreatif dengan kekurangan pemain," kata Koeman.

3. Masa depan Koeman masih misteri

Barcelona Semakin Terpuruk, Ronald Koeman Diusir WasitRonald Koeman. (dailytimes.com)

Ronald Koeman santer dikabarkan akan segera dipecat oleh pihak manajemen Barcelona setelah awal musim yang buruk. Dari 5 laga La Liga, Barca hanya mengumpulkan 9 poin dari 2 kemenangan dan 3 hasil imbang.

Dalam ajang Champions League, Barca tampil lebih buruk lagi. Pada pekan pertama, mereka dipermalukan oleh Bayern Munchen di Camp Nou dengan skor 0-3. Dirinya juga beberapa kali mengkritik manajemen Barca atas keterbatasan skuat yang dimilikinya. Kabar beredar jika para petinggi klub sudah muak dengan pelatih berusia 58 tahun itu.

Menurut 90min, manajer Leicester City, Brendan Rodgers, adalah salah satu kandidat yang kabarnya akan menggantikan posisi Ronald Koeman. Tetapi, ketika ditanya tentang masa depannya di Barca, Koeman ogah menjawabnya.

Baca Juga: Ronald Koeman Terancam Dipecat Barcelona Akibat Mulutnya

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya