Jurgen Klopp Dituntut Singkirkan Naby Keita karena 2 Pemain Ini

Naby Keita dianggap tak cukup bagus

Jakarta, IDN Times - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, diminta tidak lagi memainkan Naby Keita. Gelandang asal Guinea itu dianggap tidak cukup bagus untuk bisa bermain di Anfield.

Datang dengan mahar senilai 45 juta Pounds dari RB Leipzig, Keita tak kunjung membuktikan diri. Sejak 2018, ia telah memainkan 89 pertandingan di semua kompetisi. Sebagai gantinya, Klopp didesak untuk memainkan dua gelandang muda, Curtis Jones dan Harvey Elliott.

1. Tidak cukup bagus

Jurgen Klopp Dituntut Singkirkan Naby Keita karena 2 Pemain IniPotret Naby Keita. (instagram.com/ keitanabydeco)

Tuntutan itu dilayangkan mantan striker Liverpool, Stan Collymore, usai hasil imbang 2-2 kontra Tottenham Hotspur. Ia menganggap Naby Keita tidak cukup bagus untuk mengisi lini tengah. Ia terlihat kesulitan dan membuat Alisson dua kali memungut bola dari gawangnya.

"Saya mulai kehabisan kesabaran dengannya. Saya penasaran akankah di akhir musim Jurgen Klopp berusaha untuk menyingkirkannya dan membeli pemain baru," ungkap Collymore mengutip Daily Express.

Baca Juga: Jurgen Klopp Girang Tahu Liverpool Bertemu Inter Milan

2. Kesempatan berkembang

Jurgen Klopp Dituntut Singkirkan Naby Keita karena 2 Pemain IniPotret Curtis Jones. (talksport.com)

Collymore mengutarakan pendapatnya bahwa Klopp bisa mencoba dua gelandang muda potensial jika pada akhirnya tidak membeli pemain baru. Ia menganggap Curtis Jones dan Harvey Elliott memiliki potensi besar untuk menjadi pemain penting Liverpool jika diberikan menit bermain yang cukup.

"Ada kemungkinan bagi para pemain muda seperti Curtis Jones dan Harvey Elliott di sana. Mereka bisa secara alami tumbuh menjadi pemain utama bahkan kalau diberikan kesempatan main satu musim saja," ucapnya.

3. Pemain muda potensial

Jurgen Klopp Dituntut Singkirkan Naby Keita karena 2 Pemain IniHarvey Elliott. (Instagram.com/liverpoolfc)

The Reds yang tidak bisa memainkan Fabinho, Thiago Alcantara, dan Jordan Henderson, membuat mereka akhirnya menurunkan gelandang muda, Tyler Morton. Dengan formasi tiga gelandang, Jurgen Klopp membutuhkan dua sosok senior yang bisa menopang Morton. Klopp akhirnya memasang James Milner dan Naby Keita. Namun, Keita tidak tampil sesuai harapan. 

Curtis Jones dan Harvey Elliott pun dianggap bisa menempati peranan yang diisi Naby Keita. Jones yang masih berusia 20 tahun, sudah tampil sebanyak 56 kali dengan torehan delapan gol dan sembilan assist. Sedangkan Harvey Elliott, yang dua tahun lebih muda dari Jones, baru dimainkan 13 kali. Musim ini, perkembangannya sedikit terhambat usai menderita cedera di pergelangan kakinya pada awal September lalu. Ia diperkirakan akan kembali pada awal Januari mendatang.

Baca Juga: Jurgen Klopp: Ini Chamberlain Terbaik yang Pernah Saya Lihat

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya