5 Bek Termahal yang Digaet Klub Premier League, Semahal Apa?

Dua di antaranya bergabung ke Chelsea 

Klub-klub Premier League selalu memiliki komposisi skuad yang luar biasa. Sudah hal lumrah jika klub-klub EPL terbiasa membeli satu pemain dengan biaya yang relatif mahal, bahkan untuk seorang pemain yang berposisi sebagai bek.

Dalam sejarahnya, ada sederet pemain belakang yang direkrut klub Premier League dengan biaya begitu mahal. Tak selalu sukses, transaksi transfer yang melibatkan nama-nama bek yang dibeli mahal oleh klub-klub Premier League ini pun tergolong sebagai flop dan overpriced.

1. Harry Maguire (Rp1,51 triliun)

5 Bek Termahal yang Digaet Klub Premier League, Semahal Apa?Harry Maguire (manutd.com)

Performa apik Harry Maguire membuat ia dilirik oleh klub besar Eropa lainnya. Pada musim panas 2019, Manchester United berhasil mendatangkan jasa pemain berkebangsaan Inggris tersebut.

Sang pemain didatangkan dengan biaya 91 juta euro atau Rp1,51 triliun. Nilai tersebut menjadikan Harry Maguire memegang rekor pemain belakang termahal yang pernah didatangkan klub Premier League.

2. Virgil van Dijk (Rp1,47 triliun)

5 Bek Termahal yang Digaet Klub Premier League, Semahal Apa?Virgil van Dijk (liverpoolfc.com)

Berikutnya ada nama Virgil van Dijk. Pemain asal Belanda ini didatangkan Liverpool pada musim dingin 2018. Ia diboyong dari klub Inggris lainnya, Southampton, dengan biaya 88 juta euro atau Rp1,47 triliun.

Berposisi bek tengah, van Dijk sukses membawa pengaruh positif untuk Liverpool. Berbagai prestasi individu pun telah ia raih bersama Liverpool.

Baca Juga: Jadi Andalan, 5 Pemain Muda EPL Ini Masih Menerima Bayaran Rendah

3. Wesley Fofana (Rp1,39 triliun)

5 Bek Termahal yang Digaet Klub Premier League, Semahal Apa?Wesley Fofana (marca.com)

Kepindahannya ke Chelsea pada musim panas 2022 membuat nama Wesley Fofana masuk dalam jajaran bek termahal yang pernah didatangkan klub Premier League. Pemain asal Prancis ini ditebus dengan biaya 84 juta euro atau Rp1,39 triliun dari Leicester City.

Wesley Fofana langsung menandatangani kontrak hingga Juni 2029 mendatang. Pemain berusia 22 tahun ini akan menjadi aset masa depan untuk Chelsea mengingat usianya yang masih muda.

4. Ruben Dias (Rp1,24 triliun)

5 Bek Termahal yang Digaet Klub Premier League, Semahal Apa?Ruben Dias (premierleague.com)

Kepergian Vincent Kompany membuat Manchester City harus menemukan pengganti yang sepadan. Alhasil, The Cityzens mendatangkan Ruben Dias dari Benfica pada musim panas 2020. Ia dibeli dengan biaya 75 juta euro atau Rp1,24 triliun.

Pemain asal Portugal ini sukses beradaptasi di Manchester City. Ia berhasil menjadi andalan di lini belakang Manchester City. Sejauh ini, ia telah menorehkan 120 pertandingan di semua kompetisi bersama City.

5. Marc Cucurella (Rp1,13 triliun)

5 Bek Termahal yang Digaet Klub Premier League, Semahal Apa?Marc Cucurella (instagram.com/cucurella3)

Marc Cucurella merupakan pemain anyar Chelsea. Ia bergabung pada musim panas 2022 dari Brighton & Hove Albion. Marc Cucurella dibeli dengan biaya 68 juta euro atau Rp1,13 triliun.

Berposisi bek kiri, pemain berkebangsaan Spanyol ini belum mampu mengunci pos utama bek kiri Chelsea. Baru bermain dalam 28 pertandingan dengan mencetak 2 assist pada musim 2022/2023, ia masih harus bersaing ketat dengan Ben Chilwell memperebutkan tempat utama.

Banderol harga mahal bukan garansi kualitas sepadan yang bakal ditampilkan oleh seorang pemain. Dari sederet nama bek termahal Premier League tersebut, siapa saja yang menurutmu bisa dikatakan sebagai keberhasilan strategi transfer?

Baca Juga: Masih Aktif Bermain, Ini 5 Bek dengan Assist Terbanyak di EPL

Ainur Rizki Photo Verified Writer Ainur Rizki

Orang yang suka ngopi dan sepak bola aja

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya