5 Pemain Top yang Meninggalkan SS Lazio pada Musim Panas 2022

Tiga di antaranya dilepas gratis oleh Lazio

Regenerasi pemain tentu sangatlah diperlukan di dalam sebuah klub sepak bola. Hal ini bertujuan agar suatu klub bisa tetap konsisten tampil apik dalam mengikuti sebuah kompetisi. SS Lazio merupakan salah satu klub yang melakukan hal tersebut pada musim panas 2022.

Mereka cukup banyak melepas para pemain andalannya untuk bisa mendatangkan pemain baru. Setidaknya, ada lima pemain top yang telah meninggalkan Lazio pada bursa transfer musim panas 2022. Siapa sajakah mereka?

1. Joaquin Correa

5 Pemain Top yang Meninggalkan SS Lazio pada Musim Panas 2022Joaquin Correa (instagram.com/tucucorrea)

Joaquin Correa telah bergabung dengan Lazio sejak musim 2018 lalu. Pemain berkebangsaan Argentina ini ditebus Lazio dari Sevilla dengan biaya 20 juta euro atau setara dengan Rp310 miliar pada musim tersebut.

Berposisi penyerang, sang pemain mampu menorehkan 117 penampilan dengan mencetak 30 gol dan 18 assists. Namun, sejak musim 2021, ia dipinjamkan ke Inter Milan dan akhirnya kini ia resmi meninggalkan Lazio dan ditebus permanen oleh Inter Milan. 

2. Vedat Muriqi

5 Pemain Top yang Meninggalkan SS Lazio pada Musim Panas 2022Vedat Muriqi (instagram.com/vedatmuriqi)

Selain Jaoquin Correa, Lazio juga melepas pemain berposisi penyerang lainnya. Vedat Muriqi sejatinya telah membela Lazio sejak musim 2020. Ia didatangkan dari klub Turki, Fenerbahce dengan mahar 23 juta euro atau setara dengan Rp347 miliar.

Sayangnya ketika di Lazio, Vedat Muriqi memang bisa dikatakan sulit mendapatkan jatah bermain. Pada musim dingin 2022 lalu, ia sempat dipinjamkan klub Spanyol, RCD Mallorca. Pada musim panas 2022, ia akhirnya resmi bergabung dengan klub tersebut dengan status permanen.

Baca Juga: 5 Jebolan Akademi SS Lazio yang Pernah Bermain di EPL

3. Lucas Leiva

5 Pemain Top yang Meninggalkan SS Lazio pada Musim Panas 2022Lucas Leiva (instagram.com/leivalucas)

Lucas Leiva merupakan pemain veteran yang masih aktif bermain sepak bola hingga saat ini. Mantan pemain andalan Liverpool ini mulai bergabung dengan Lazio pada musim panas 2017. Ia ditebus dari The Reds hanya dengan mahar 6 juta euro atau setara Rp99 miliar.

Performa pemain gelandang bertahan ini bisa dikatakan cukup apik kala berseragam Lazio. Ia mampu membukukan 198 penampilan dengan mencetak 4 gol dan 12 assists. Setelah 5 musim bertahan, ia akhirnya resmi meninggalkan Lazio pada musim panas ini dan pindah ke Gremio.

4. Pepe Reina

5 Pemain Top yang Meninggalkan SS Lazio pada Musim Panas 2022Pepe Reina (instagram.com/villarrealcf)

Salah satu eks Liverpool ini juga resmi meninggalkan Lazio pada musim panas 2022 ini dan bergabung dengan Villarreal. Pepe Reina sejatinya hanya bertahan selama 2 musim bersama Lazio. Pemain asal Spanyol ini bergabung dengan Lazio pada musim panas 2020.

Berposisi penjaga gawang, Pepe Reina sempat menjadi kiper pilihan utama Lazio pada musim pertamanya. Secara keseluruhan, sang pemain mampu mencatatkan 54 penampilan dengan meraih 12 clean sheets bersama Lazio. 

5. Luiz Felipe

5 Pemain Top yang Meninggalkan SS Lazio pada Musim Panas 2022Luiz Felipe (instagram.com/luizfeliperamos27)

Luiz Felipe mulai menjadi bagian skuad Lazio pada musim panas 2020. Sempat dipinjamkan ke Salernitana, sang pemain mulai tampil reguler bersama Lazio sejak musim 2017. Luiz Felipe merupakan pemain yang berposisi bek tengah.

Selama berseragam Lazio, pemain berpaspor Italia ini berhasil tampil cukup baik di sektor pertahanan Lazio. Ia mampu mencatatkan 144 penampilan dengan mencetak 2 gol dan 6 assists. Kini, sang pemain resmi pindah ke Real Betis secara gratis.

 

Selain untuk memberikan tempat untuk pemain lainnya, mereka juga dilepas lantaran usianya yang kian menua. Alhasil, kini Lazio masih mampu bersaing di papan atas klasemen Liga Italia dan bertengger di posisi keempat.

Baca Juga: 5 Pemain Terakhir yang Memutuskan Pensiun Bersama Lazio

Ainur Rizki Photo Verified Writer Ainur Rizki

Orang yang suka ngopi dan sepak bola aja

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya