Flashback, Momen Gol Debut Dybala di Sejumlah Kompetisi untuk Juventus

Dybala langsung cetak gol dalam laga debutnya untuk Juventus

Setelah melalui berbagai pahit manis bersama Juventus, akhirnya Paulo Dybala akan meninggalkan klub dengan status bebas transfer pada bulan Juni 2022 nanti. Kontraknya tidak akan diperpanjang oleh klub.

Pemain berusia 28 tahun tersebut meninggalkan banyak kenangan. Sejumlah trofi dan gol-gol yang pernah dicetaknya tak terlupakan. Kilas balik, berikut momen gol debut Paulo Dybala di sejumlah kompetisi untuk Juventus.

1. Dybala langsung cetak gol dalam laga debutnya di Supercoppa

Flashback, Momen Gol Debut Dybala di Sejumlah Kompetisi untuk Juventuspotret Paulo Dybala (twitter.com/ChampionsLeague)

Paulo Dybala datang dari US Palermo dan resmi menandatangi kontrak untuk Juventus pada 1 Juli 2015 silam. Dybala berhasil mencetak gol penentu kemenangan saat melakoni laga debut untuk Juventus pada 8 Agustus 2015. Saat itu ia jadi pemian pengganti pada partai final Supercoppa menghadapi Lazio.

Terjadi kebuntuan pada babak pertama dan tidak ada gol yang tercipta dari kedua klub. Dybala baru masuk pada menit ke-62 menggantikan Kingsley Coman. Tujuh menit kemudian, Mario Mandzukic berhasil membobol gawang lawan dengan sundulan kepalanya.

Tak berselang lama, Paulo Dybala ikut mencetak gol pada menit ke-73 setelah mendapat umpan cantik dari Paul Pogba. Skor 2-0 bertahan hingga laga usai. Berkat gol dari Dybala, saat itu Nyonya Tua suskes menjuarai Supercoppa 2015/2016.

2. Dybala pecah telur dalam laga keduanya di Serie A

Flashback, Momen Gol Debut Dybala di Sejumlah Kompetisi untuk Juventuspotret Paulo Dybala (twitter.com/ChampionsLeague)

Pertandingan menghadapi Udinese Calcio pada 23 Agustus 2015 menjadi pertandingan pertama Paulo Dybala di Serie A bersama Juventus. Namun, saat itu Dybala hanya bermain 26 menit dan Si Nyonya Tua kalah 0-1 di kandang.

Kesempatan kedua datang pada 30 Agustus 2015. Dybala bermain 90 menit penuh dan berhasil mencetak gol pertamanya di kompetisi tersebut. Meskipun Juventus kalah 2-1 oleh AS Roma, Dybala sukses jadi pembeda.

Tuan rumah, AS Roma, sudah unggul pada awal babak kedua lewat 2 gol dari Miralem Pjanic dan Edin Dzeko. Kemudian, Dybala mengandalkan kaki kirinya untuk menjebol gawang lawan pada menit ke-87. Sayangnya, Juventus tidak mampu menyamakan kedudukan hingga wasit meniup peluit panjang.

Baca Juga: Dusan Vlahovic Jadi Faktor Cabutnya Paulo Dybala dari Juventus

3. Lagi-lagi Dybala langsung cetak gol dalam laga debutnya di Coppa Italia

Flashback, Momen Gol Debut Dybala di Sejumlah Kompetisi untuk Juventuspotret Paulo Dybala (twitter.com/ChampionsLeague)

Pada 16 Desember 2015, untuk pertama kalinya, Juventus membawa Paulo Dybala dalam pertandingan babak enam belas besar Coppa Italia menghadapi Torino. Sang striker hanya bermain selama 36 menit, tetapi langsung pecah telur.

Simone Zaza membuka keunggulan pada babak pertama menit ke-28 untuk Juventus. Ia mencetak gol lagi pada awal babak kedua menit ke-51. Namun, ia ditarik keluar pada menit ke-54 dan digantikan oleh Paulo Dybala.

Momen tak terlupakan, Dybala mencetak gol dari jarak jauh setelah umpan dari Alvaro Morata jatuh tepat di kakinya pada menit ke-73. Sepuluh menit kemudian Paul Pogba menyempurnakan kemenangan dengan gol yang dicetak dari tendangan bebas. Juventus menang 4-0 di kandang.

4. Paulo Dybala butuh waktu agak lama untuk mencetak gol debut di Liga Champions

Flashback, Momen Gol Debut Dybala di Sejumlah Kompetisi untuk JuventusPaulo Dybala (twitter.com/Squawka)

Liga Champions Eropa mungkin agak sulit bagi Paulo Dybala. Sejak melakoni laga debut pada 15 September 2015, Dybala ikut di semua pertandingan fase grup (2015/2016) yang dihadapi Juventus. Namun, ia belum bisa mencetak gol pertamanya.

Memasuki babak enak belas besar leg pertama, barulah Dybala pecah telur di kandang saat Juventus menghadapi Bayern Munchen pada 23 Februari 2016.

Tim tamu unggul 2 gol lebih dulu. Juventus mengejar ketertinggalan ketika Dybala mencetak gol pada menit ke-63 dan Stefano Sturaro pada menit ke-76. Namun, skor imbang 2-2 tak berubah sampai habis waktu. Pada musim tersebut, Juventus keluar dari kompetisi setelah kalah 4-2 oleh Munchen pada leg kedua.

5. Total torehan gol yang telah dicetak Paulo Dybala untuk Juventus

Flashback, Momen Gol Debut Dybala di Sejumlah Kompetisi untuk JuventusPaulo Dybala (twitter.com/FabrizioRomano)

Paulo Dybala terhitung telah membela Juventus selama 7 tahun dari 2015 sampai kontraknya putus pada Juni 2022 nanti. Gol-gol debut yang mengesankan tentu sukar dilupakan.

Kontribusi pemian asal Argentina tersebut begitu banyak untuk klub. Sejauh ini Dybala telah mencapai 283 penampilan yang dilakoninya di semua kompetisi bersama Juventus. Total torehan 113 gol dan 48 assist juga telah dipersembahkan sang pemain.

 

Pada usianya yang sudah matang, Paulo Dybala masih punya kesempatan untuk menyelematkan kariernya di tempat lain. Menurut kamu, klub mana yang cocok untuk Dybala?

Baca Juga: 5 Klub yang Bisa Jadi Destinasi Paulo Dybala Selanjutnya, Apa Saja?

Akromah Zonic Photo Verified Writer Akromah Zonic

"Sometimes to stay alive, you gotta kill your mind" (Tyler Joseph)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya