6 Pemain dengan Pelanggaran Terbanyak di Fase Grup UCL Musim Ini

Catatan buruk yang tak patut dicontoh!

Fase grup Liga Champions musim ini sudah berakhir. Klub-klub besar seperti Bayern Munchen, Manchester City, Liverpool, Barcelona, Juventus hingga Real Madrid lolos ke babak 16 besar. Sementara itu tim besar yang tersingkir ialah Manchester United dan Inter Milan.

Di sisi lain para menainnya juga terus bersaing ketat membuat catatan apik. Sedangkan catatan buruk juga banyak dilakukan, seperti pelanggaran. Berikut enam pemain dengan pelanggaran terbanyak di fase grup UCL musim ini.

1. Frank Onyeka - Midtjylland (18 Pelanggaran) 

6 Pemain dengan Pelanggaran Terbanyak di Fase Grup UCL Musim Inigoal.com

Pemain asal Nigeria, Frank Onyeka tercatat telah melakukan 18 kali pelanggaran selama bermain di fase grup Liga Champions. Meski begitu ia ikut tampil dalam 10 pertandingan dengan mencetak 1 gol.

Onyeka bermain untuk Midtjylland. Klub asal Denmark tersebut tersingkir dari Liga Champions usai melawan juara Grup D, Liverpool. Hasil match terakhir fase grup itu imbang 1-1. The Reds menjadi juara grup, sedangkan Midtjylland menempati dasar klasemen grup.

2. Enock Mwepu - RB Salzburg (15 Pelanggaran) 

6 Pemain dengan Pelanggaran Terbanyak di Fase Grup UCL Musim Inigoal.com

Enock Mwepu juga punya catatan buruk di fase grup Liga Champions musim ini. Dalam 6 kali penampilanya, gelandang berusia 22 tahun ini telah 15 kali melakukan pelanggaran. Sangat tidak patut dicontoh!

Mwepu tampil membela RB Salzburg di Grup A. Timnya harus rela terdepak dari Liga Champions musim ini usai kalah 2-0 dari Atletico Madrid di laga terakhir. Salzburg menempati posisi ketiga di klasemen akhir fase grup.

3. Valentin Rongier - Marseille (13 Pelanggaran) 

6 Pemain dengan Pelanggaran Terbanyak di Fase Grup UCL Musim Iniligue1.com

13 kali pelanggaran dilakukan Valentin Rongier selama tampil di fase grup Liga Champions. Gelandang berusia 26 tahun ini terhitung bermain dalam 6 pertandingan untuk Marseille.

Marseille sendiri berada di posisi buncit klasemen akhir grup C. Hal tersebutlah yang membuat klub asal Prancis itu juga harus terdepak dari Liga Champions musim ini.

Baca Juga: 5 Pelatih Ini Menangani Klub Terbanyak yang Pentas UCL

4. Lucas Vazquez - Real Madrid (13 Pelanggaran) 

6 Pemain dengan Pelanggaran Terbanyak di Fase Grup UCL Musim IniGoal.com

Real Madrid sukses jadi juara Grup B di fase grup Liga Champions usai mengalahkan Borussia Monchengladbach di laga akhir. Skor 2-0 pada tanggal 10 Desember lalu itu pun jadi tiket lolos El Real menuju babak 16 besar.

Tapi sayang satu pemainnya punya catatan yang sangat buruk. Dia adalah Lucas Vazquez. Hanya dalam 5 penampilan di fase grup kompetisi teratas Eropa tersebut, ia melakukan 13 kali pelanggaran. Wah jangan diulangi lagi ya!

5. Lassina Traore - Ajax (12 Pelanggaran) 

6 Pemain dengan Pelanggaran Terbanyak di Fase Grup UCL Musim Ini90min.com

Ajax terkenal dengan para pemain akademinya yang hebat, kali ini harus tercoreng oleh nama Lassina Traore. Jebolan akademi klub yang baru berusia 19 tahun ini malah melakukan pelanggaran sebanyak 12 kali di Liga Champions. 

Catatan buruk itu dilakukan Traore dari 5 penampilannya di fase grup. Tapi di sisi lain ia mencetak 1 gol dan 2 assist. Sayang sekali timnya, Ajax harus tersingkir karena hanya mampu bertahan di posisi tiga klasemen Grup D.

6. Fred - Manchester United (12 Pelanggaran) 

6 Pemain dengan Pelanggaran Terbanyak di Fase Grup UCL Musim Inigoal.com

Manchester United harus terseok-seok untuk bisa masuk ke Liga Champions. Tapi setelah ikut bersaing, Setan Merah malah terdepak lebih awal usai kalah 3-2 dari RB Leipzig di laga pamungkas Grup H musim ini.

Catatan buruk ditambah oleh Fred. Gelandang asal Brasil ini kedapatan telah 12 kali melakukan pelanggaran selama 4 kali bermain di fase grup UCL untuk The Red Devils.

Sungguh catatan buruk yang tak patut untuk dilakukan. Tapi ini bisa jadi pembelajaran agar tidak diulangi lagi. Setuju?

Baca Juga: 6 Pemain Aktif yang Juarai UCL Bersama 2 Tim Berbeda, Thiago Terbaru!

Akromah Zonic Photo Verified Writer Akromah Zonic

"Sometimes to stay alive, you gotta kill your mind" (Tyler Joseph)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya