Jelang Piala Menpora, Arema FC Segera Mulai Latihan   

Tim Singo Edan rencananya mulai latihan pekan depan 

Malang, IDN Times - Arema FC langsung bergerak cepat usai ada kepastian izin turnamen pramusim Piala Menpora. Tim Singo Edan langsung berencana menggelar latihan pada pekan depan. Turnamen tersebut rencananya mulai digelar pada 20 Maret hingga 8 April mendatang. Kota Malang sendiri dipilih menjadi salah satu tuan rumah dalam turnamen pramusim tersebut.

1. Kumpulkan pemain dan mulai latihan

Jelang Piala Menpora, Arema FC Segera Mulai Latihan   M Rafli saat berlatih bersama Arema FC di Kebun Raya Purwodadi. IDN Times/ Alfi Ramadana

Media Officer Arema FC, Sudarmaji menjelaskan bahwa setelah mendapat kepastian izin tersebut, manajemen langsung mengambil langkah cepat berkomunikasi dengan pemain. Untuk sementara, asisten pelatih yang akan mengurus tim sembari menunggu pelatih kepala yang baru datang. Seperti diketahui, Arema FC resmi melepas Carlos Oliveira dan saat ini posisi tersebut masih lowong. 

"Untuk prosedur awal tentu nanti bakal ada tes terlebih dahulu kepada pemain. Rencananya pekan depan akan mulai latihan secara tertutup," urainya Jumat (19/2/2021).

2. Ujian kesiapan kompetisi

Jelang Piala Menpora, Arema FC Segera Mulai Latihan   Striker Arema FC, Elias Alderete berusaha melewati pemain belakang PON Jatim. IDN Times/ Alfi Ramadana

Sudarmaji menambahkan bahwa izin yang diberikan untuk turnamen pramusim Piala Menpora ini merupakan amanah. Tentunya amanah harus bisa dijalankan dengan sebaik-baiknya. Terlebih turnamen Piala Menpora ini juga akan menjadi tolok ukur kesiapan bagi setiap klub dan komponen lainnya dalam menggelar kompetisi nantinya. Pihak kepolisian tentu akan melihat sejauh mana penerapan protokol kesehatan dalan turnamen ini sebagai evaluasi untuk mengeluarkan izin kompetisi. 

"Kalau amanah ini bisa dijalankan dengan baik sesuai dengan aturan yang ada. Tentu kepolisian akan memberikan izin lanjutan untuk kompetisi Liga 1," tambahnya. 

3. Perlu sosialisasi maksimal

Jelang Piala Menpora, Arema FC Segera Mulai Latihan   Ribuan Aremania membawa berbagai spanduk untuk di depan gedung DPRD Kota Malang. IDN Times/Alfi Ramadana

Sementara itu, terkait aturan protokol kesehatan, Sudarmaji menyebut bahwa perlu ada sosialisasi secara menyeluruh.Suporter masih belum diperkenankan untuk hadir secara langsung di stadion. Untuk itu, pihaknya akan berkoordinasi dengan tiga kepala daerah Malang Raya termasuk kepala kepolisian di wilayah masing-masing untuk juga turut mensosialisasikan hal ini. 

"Kami juga berharap sebelum Piala Menpora bisa menggelar uji coba sebagai simulasi awal. Termasuk bagaimana pengaturan untuk prokes saat pertandingan resmi," sambungnya.

Baca Juga: [BREAKING] Polri Akhirnya Beri Izin Turnamen Pramusim Piala Menpora

4. Malang siap jadi tuan rumah

Jelang Piala Menpora, Arema FC Segera Mulai Latihan   Arema FC menggelar uji coba dengan Kaki Mas di Stadion Kanjuruhan. IDN Times/ Alfi Ramadana

Terlepas dari hal itu, Sudarmaji mengakui bahwa Arema FC siap menjadi tuan rumah. Namun, sejauh ini belum ada surat resmi yang sampai ke manajemen Arema FC. Hanya saja, Sudarmaji menilai bahwa selama ini Arema FC memang sudah cukup berpengalaman menyelenggarakan turnamen seperti ini. Meskipun kali ini perlu adanya penyesuaian terlebih dahulu. Utamanya terkait penerapan prokes. 

"Kami perlu berbicara dengan berbagai pihak tentang bagaimana teknis nanti penerapan prokes dalam pertandingan," tandasnya. 

Baca Juga: Bali United Sambut Gembira Restu Polisi untuk Piala Menpora

Alfi Ramadana Photo Verified Writer Alfi Ramadana

Menulis adalah cara untuk mengekspresikan pemikiran

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya