5 Pemain Top yang Pernah Berkarier bersama Ajax di Masa Mudanya

Ajax gudangnya talenta-talenta hebat

Ajax Amsterdam merupakan salah satu klub top Eropa yang dikenal dengan kegemarannya melahirkan pemain-pemain bintang. Hal ini bukan tanpa alasan mengingat banyaknya pesepak bola top yang pernah menginjakkan kakinya di klub Eredivisie tersebut saat masa mudanya.

Salah satu pemain ternama yang pernah membela Ajax adalah Zlatan Ibrahimovic. Namanya telah dikenal oleh kebanyakan pencinta sepak bola sejak dulu berkat produktivitas golnya yang begitu tinggi. Termasuk Ibra, berikut IDN Times sudah merangkum 5 pemain top yang pernah berkarier di Ajax saat masa mudanya. Penasaran siapa saja? Simak ulasannya di bawah ini.

1. Jan Vertonghen

5 Pemain Top yang Pernah Berkarier bersama Ajax di Masa MudanyaFIFA.com

Jan Vertonghen merupakan salah satu bek tengah kenamaan Belgia saat ini. Vertonghen kini berkarier di klub Portugal, Benfica, usai dilepas Tottenham Hotspur di awal musim ini. Namun, sebelum membela keduanya, Vertonghen menjalani awal-awal kariernya bersama Ajax Amsterdam.

Hal itu terjadi pada tahun 2003 saat ia direkrut dari klub Belgia, GBA Jugend. Vertonghen menimba ilmu bersama tim berbagai kelompok umur Ajax selama 3 tahun. Ia sukses promosi pada tahun 2006 dan bertahan dalam waktu yang cukup lama, yaitu 6 tahun. Selama di Ajax, Vertonghen mencatatkan 220 penampilan dengan torehan 28 gol serta 11 assist.

2. Christian Eriksen

5 Pemain Top yang Pernah Berkarier bersama Ajax di Masa Mudanyagoal.com

Serupa dengan Vertonghen, Christian Eriksen juga merupakan mantan pemain Ajax Amsterdam dan Tottenham Hotspur. Pemain berpaspor Denmark ini pernah berkarier bersama Ajax saat ia masih berusia belasan tahun dan belum begitu dikenal banyak orang. Awalnya, Eriksen direkrut Ajax dari klub tanah kelahirannya, Odense BK, pada tahun 2009 lalu.

Ia terlebih dulu dimainkan ke tim junior Ajax. Berselang setahun kemudian, penampilan impresif Eriksen di lini tengah membuatnya dipromosikan ke tim senior. Praktis, ia menjadi andalan Ajax saat itu dan bertahan selama 3 tahun. Ia membuat 163 penampilan dengan sumbangan 32 gol dan 65 assist. Statistik yang begitu ciamik dan membuat Spurs mendaratkannya pada 2013 silam.

Baca Juga: Gak Hanya Eriksen, Ini 7 Pemain Denmark yang Kini Membela Klub Serie A

3. Luis Suarez

5 Pemain Top yang Pernah Berkarier bersama Ajax di Masa Mudanyaplanetfootball.com

Tua-tua keladi, kalimat yang sepertinya cocok menggambarkan situasi Luis Suarez yang tetap tampil ganas di depan gawang lawan meski sudah berusia 34 tahun. Terbuang dari Barcelona seakan membuat performa Suarez sudah habis. Namun, ia berhasil membuktikan bahwa ia layak menjadi salah satu penyerang terbaik saat ini.

Bila melihat perjalanan kariernya, Suarez identik dengan Liverpool. Namun, sebelum itu, Suarez sempat berlabuh di Ajax selama 4 tahun. Tepatnya dari 2007 hingga 2011. Suarez merintis kariernya di Belanda usai direkrut dari FC Groningen. Bersama Ajax, statistik Suarez begitu mengesankan dengan torehan 111 gol dan 68 assist dari 159 penampilan yang ia catatkan. Tak ayal, Liverpool jatuh hati dan merekrutnya pada 2011 lalu.

4. Toby Alderweireld

5 Pemain Top yang Pernah Berkarier bersama Ajax di Masa Mudanyapremierleague.com

Memiliki sedikit kesamaan dengan perjalanan karier Jan Vertonghen, Toby Alderweireld merumput di Ajax sejak tahun 2003. Ia didatangkan dari klub Belgia, GBA Jugend, dan menimba ilmu di akademi Ajax. Punya postur yang tinggi, Alderweireld sukses memaksimalkannya dengan tampil solid di jantung pertahanan dan dipromosikan ke skuad senior pada tahun 2006.

Selama 6 tahun di skuad inti, Alderweireld menjadi pilihan utama sebagai bek tengah Ajax dan jarang tergantikan. Ia sukses mencatatkan 220 penampilan saat itu dengan mencetak 28 gol serta 11 assist. Setelahnya, Alderweireld hijrah ke Tottenham Hotspur di awal musim 2012/2013 dan masih aktif bermain bersama The Lilywhites sampai saat ini.

5. Zlatan Ibrahimovic

5 Pemain Top yang Pernah Berkarier bersama Ajax di Masa Mudanyagoal.com

Zlatan Ibrahimovic dikenal sebagai salah satu pesepak bola yang telah malang melintang di berbagai klub. Meski begitu, performanya di lini serang tetaplah moncer dan selalu menjadi momok menakutkan bagi kiper lawan. Dilihat dari deretan klub yang pernah ia bela, nama Ajax juga masuk daftar tersebut.

Bagi yang belum mengetahui, Ibra pernah bermain di Ajax. Ia berkarier di sana selama 3 tahun, tepatnya sejak 2001 hingga 2004. Ibra direkrut dari klub Swedia, Malmo, dan menjadi bagian penting klub Eredivisie tersebut. Bila ditotal, Ibrahimovic membuat 110 penampilan dengan raihan 48 gol serta 15 assist. Setelahnya, ia berpetualang di sejumlah klub Eropa hingga bersama AC Milan sekarang.

 

Nah, itulah 5 pemain top yang pernah membela Ajax sewaktu masa mudanya. Selain nama-nama di atas, banyak pemain lain yang sukses diorbitkan Ajax menjadi pesepak bola top dan dikenal banyak orang.

Baca Juga: 6 Pemain Ternama Lulusan Akademi Ajax Amsterdam, Kualitas Terjamin!

Alvin Pratama Photo Verified Writer Alvin Pratama

@alvnprtm21

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya