5 Pemain Top yang Ternyata Pernah Membela Dinamo Zagreb, Ada Modric!

Ada pemain favoritmu?

Berbicara mengenai sepak bola di Eropa, sejatinya Kroasia bukanlah salah satu negara yang diunggulkan. Klub-klub yang berdomisili dari negara pecahan Yugoslavia ini belum mampu menyaingi lebih jauh klub top dari negara lainnya. Namun, kualitas klub asal Kroasia tentu tak bisa dianggap remeh.

Salah satu klub top Kroasia saat ini adalah Dinamo Zagreb. Klub ini telah beberapa kali masuk putaran final Champions League dan Europa League di setiap musimnya. Gak hanya itu, Dinamo Zagreb juga sering melahirkan sejumlah talenta berbakat di atas lapangan. Seperti halnya pada 5 pemain top ini yang merupakan alumni Dinamo Zagreb. Penasaran siapa saja mereka?

1. Marcelo Brozovic (Inter Milan)

5 Pemain Top yang Ternyata Pernah Membela Dinamo Zagreb, Ada Modric!talksport.com

Sebelum dikenal luas sebagai pemain Inter Milan saat ini, masa-masa awal perjalanan karier Marcelo Brozovic juga pernah berlangsung lama di Dinamo Zagreb. Selama 3 tahun Brozovic merumput untuk salah satu klub terbesar di Kroasia tersebut. Direkrut dari MK Lokomotiva tahun 2012, Brozovic sukses tampil apik di lini tengah Zagreb.

Ia mencatatkan 96 penampilan dengan torehan 13 gol serta 15 assist. Tak mengherankan bila Inter Milan merekrutnya pada Januari 2015 silam meski dengan status pinjaman. Brozovic mampu memikat pihak manajemen Inter dan mempermanenkannya di awal musim 2016/2017.

2. Dejan Lovren (Zenit St. Petersburg)

5 Pemain Top yang Ternyata Pernah Membela Dinamo Zagreb, Ada Modric!squawka.com

Dejan Lovren tentunya sudah tak asing lagi di telinga kebanyakan pencinta sepak bola. Namanya begitu populer sebab pernah berkarier di salah satu klub besar Premier League, Liverpool. Nah, sebelum bersama The Reds, Lovren sudah beberapa kali berganti jersey di sepanjang kariernya. Dinamo Zagreb juga masuk ke dalam daftar klub yang pernah dibela Lovren.

Ia mulai bermain di tim utama Zagreb sejak Januari 2006. Di awal musim 2006/2007, Lovren sempat menjalani masa peminjaman selama 2 musim bersama Inter Zapresic. Sekembalinya pada 2008, Lovren tampil reguler sebagai bek tengah Zagreb dan mencatatkan 55 penampilan dengan torehan 3 gol serta 1 assist. Setelahnya ia direkrut Olympique Lyon pada awal musim 2010/2011.

3. Mateo Kovacic (Chelsea)

5 Pemain Top yang Ternyata Pernah Membela Dinamo Zagreb, Ada Modric!goal.com

Mateo Kovacic merupakan salah satu gelandang andalan Chelsea saat ini. Ia bergantian dengan beberapa nama lain, seperti Jorginho dan N'Golo Kante mengisi posisi sentral di lini tengah The Blues. Namun, sebelum berkarier di Premier League, Mateo Kovacic telah menarik minat banyak kalangan sejak ia masih bermain di Inter Milan.

Kualitas yang ia miliki di Inter bahkan hingga sekarang tentu tak lepas dari peran sejumlah klub yang pernah Kovacic bela sebelumnya, di antaranya adalah Dinamo Zagreb. Kovacic bermain di sana dalam kurun waktu 5 tahun, tepatnya dari 2008 hingga 2013. Kovacic sukses menembus skuad senior pada tahun 2010 dan mencatatkan 63 penampilan dengan torehan 7 gol serta 11 assist.

Baca Juga: Ambisi Inter Milan: Memburu Luka Modric, Mateo Kovacic, dan Toni Kroos

4. Luka Modric (Real Madrid)

5 Pemain Top yang Ternyata Pernah Membela Dinamo Zagreb, Ada Modric!en.as.com

Pemilik gelar Ballon d'Or 2018, Luka Modric, juga pernah menimba ilmu di Dinamo Zagreb sejak ia masih berusia belasan tahun. Perjalanan karier Modric untuk klub masa kecilnya tersebut juga penuh dengan lika-liku. Mulanya, Modric didatangkan Zagreb ke tim U-17 pada 2001. Setahun kemudian, Modric sukses dipromosikan ke tim utama.

Ia pernah beberapa kali dipinjamkan ke klub lain, di antaranya Zrinjski Mostar dan Inter Zapresic. Secara keseluruhan, Modric bermain untuk Dinamo Zagreb hingga tahun 2008 dengan catatan 73 penampilan serta sukses membukukan 22 gol dan 21 assist. Setelah lama berkarier di negara sendiri, Modric berpetualang ke klub Eropa lainnya, yaitu ke Tottenham dan Real Madrid hingga saat ini.

5. Mario Mandzukic (AC Milan)

5 Pemain Top yang Ternyata Pernah Membela Dinamo Zagreb, Ada Modric!uefa.com

Sepanjang kariernya, Mario Mandzukic telah malang melintang di beberapa klub elite Eropa. Klub besar seperti Atletico Madrid, Bayern Munchen, dan Juventus pernah ia singgahi. Berbarengan dengan itu, Mandzukic juga sukses panen trofi bersama deretan klub tersebut. Sebelum menikmati karier yang mentereng bersama sejumlah klub di atas, Mandzukic pernah berkarier untuk Dinamo Zagreb.

Hal itu terealisasi pada tahun 2007. Mandzukic diboyong dari klub asal Zagreb lainnya, yaitu NK Zagreb. Sebagai seorang striker haus gol, Mandzukic tampil gemilang selama 3 musim saat itu. Mandzukic mencatatkan 112 penampilan dengan raihan 53 gol dan 35 assist. Bertahan hingga 2010, Mandzukic akhirnya pindah ke Jerman, tepatnya untuk Vfl Wolfsburg.

 

Itulah 5 pemain top yang pernah membela Dinamo Zagreb. Masih banyak pemain lain yang juga alumni klub Kroasia tersebut, seperti Sime Vrsaljko, Alen Halilovic, serta Dani Olmo. Siapa favoritmu?

Baca Juga: 6 Pemain Kroasia yang Pernah Membela AC Milan, Mandzukic Terbaru

Alvin Pratama Photo Verified Writer Alvin Pratama

@alvnprtm21

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya