5 Pesepak Bola Top yang Sangat Jago Bermain Sebagai Bek dan Gelandang

Deretan pemain bintang!

Dalam sepak bola, kita mengenal berbagai posisi yang berbeda-beda di atas lapangan. Biasanya, tiap pemain memiliki posisi aslinya masing-masing dan jarang berganti-ganti. Namun, ada beberapa pemain yang dikenal memiliki kemampuan serbabisa, yaitu dapat bermain di beberapa posisi.

Dengan kemampuan yang ia miliki, pemain tersebut bisa bermain di peran lain tanpa mengubah posisi aslinya. Keunggulan dari pemain serbabisa adalah memudahkan sang pelatih dalam menyusun strategi dan sistem rotasi yang tepat. Dari sekian nama, 5 pemain berikut ini memiliki kemampuan serbabisa sebagai bek dan gelandang yang mumpuni. Penasaran siapa saja? Berikut ulasannya.

1. Frenkie de Jong

5 Pesepak Bola Top yang Sangat Jago Bermain Sebagai Bek dan GelandangFrenkie de Jong. (goal.com)

Di usianya yang baru 23 tahun, Frenkie de Jong sudah menunjukkan performa impresifnya selama membela Ajax Amsterdam dan kini bersama Barcelona. Piawai bermain sebagai gelandang sentral dan mampu mendistribusikan bola dengan baik, de Jong juga bisa ditempatkan di posisi lain saat dibutuhkan.

Meski tak memiliki postur yang tinggi, de Jong dapat beroperasi sebagai bek tengah. Hal tersebut ia tunjukkan saat membela Barcelona pada musim ini. Badai cedera yang menimpa lini pertahanan La Blaugrana serta inkonsistensi dari bek Barcelona yang lain, seperti Clement Lenglet dan Samuel Umtiti, membuat de Jong kerap diturunkan sebagai bek sentral.

Baca Juga: 5 Gelandang U-25 Terbaik Musim Ini, Dani Olmo hingga Frenkie de Jong

2. Emre Can

5 Pesepak Bola Top yang Sangat Jago Bermain Sebagai Bek dan GelandangEmre Can. (goal.com)

Emre Can telah berpetualang di beberapa klub top Eropa, seperti Liverpool, Juventus, dan kini bersama Borussia Dortmund. Bersamaan dengan itu, Can berhasil merengkuh berbagai trofi ternama dan juga pergantian posisi di atas lapangan. Sejatinya, Can memiliki posisi asli sebagai gelandang tengah.

Namun, seiring berjalannya waktu, Can juga mampu menjalankan berbagai peran, baik dari gelandang yang lebih bertahan maupun bek tengah. Khusus perannya sebagai bek tengah tersebut, Can mulai beroperasi di jantung pertahanan semasa membela Borussia Dortmund dan masih dipercaya sampai sekarang.

3. David Alaba

5 Pesepak Bola Top yang Sangat Jago Bermain Sebagai Bek dan GelandangDavid Alaba. (goal.com)

Harum bersama Bayern Munchen selama 9 musim, David Alaba juga dikenal sebagai pesepak bola yang memiliki kemampuan serbabisa. Alaba memulai karier profesionalnya dengan beroperasi sebagai bek kiri. Dengan kecepatan dan kemampuan bertahannya yang andal, Alaba mulai dicoba untuk bermain di posisi lainnya.

Terutama bersama Die Bayern, Alaba mampu bermain hampir di segala posisi, mulai dari bek kiri, bek tengah, hingga sebagai gelandang bertahan. Tak berhenti sampai di situ, posisi yang ia tempati saat berseragam Timnas Austria juga berbeda, yaitu sebagai playmaker. Dengan kemampuannya tersebut, Alaba begitu dibutuhkan saat pelatih melakukan rotasi.

4. Joshua Kimmich

5 Pesepak Bola Top yang Sangat Jago Bermain Sebagai Bek dan GelandangJoshua Kimmich. (90min.com)

Rekan setim David Alaba di Bayern Munchen, Joshua Kimmich, juga memiliki kemampuan versatile yang mungkin tak banyak pemain lain yang bisa melakukannya. Semua bermula saat Kimmich direkrut Die Bayern pada musim 2015/2016. Kimmich yang memiliki posisi asli sebagai bek kanan kerap ditempatkan di posisi berbeda oleh Pep Guardiola.

Dengan akurasi umpan, kemampuan bertahan dan memutus aliran serangan lawan yang ia miliki, Kimmich sering beroperasi sebagai gelandang bertahan. Hasilnya Kimmich mampu menjalankan peran tersebut dengan baik meski bukan di posisi aslinya. Setelah kepergian Thiago Alcantara pada awal musim ini, posisi gelandang bertahan lantas dipatenkan untuknya.

5. James Milner

5 Pesepak Bola Top yang Sangat Jago Bermain Sebagai Bek dan GelandangJames Milner. (90min.com)

James Milner bisa dibilang sebagai pesepak bola modern dengan kemampuan versatile terbaik saat ini. Bagaimana tidak, di sepanjang kariernya, pria berusia 35 tahun tersebut telah memainkan hampir semua posisi di atas lapangan, kecuali kiper.

Sejatinya Milner memulai karier profesionalnya dengan bermain sebagai winger. Saat ia membela Manchester City, Milner mulai ditempatkan di beberapa posisi berbeda, mulai dari bek sayap, gelandang tengah, hingga penyerang berhasil ia jalankan dengan baik. Kemampuan serbabisanya itu terus berlanjut meski telah hengkang ke Liverpool. Sampai sekarang, Milner masih dipercaya sebagai pemain The Reds dan sukses meraih sejumlah trofi bergengsi.

 

Dengan kemampuan serbabisa yang mereka miliki, pelatih akan mudah dalam menyusun strategi dan juga rotasi.

Baca Juga: 6 Pemain Top Ini Pernah Berseragam Leeds United, Milner Salah Satunya!

Alvin Pratama Photo Verified Writer Alvin Pratama

@alvnprtm21

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya