5 Rekrutan Terakhir Borussia Dortmund dari Sesama Klub Bundesliga

Dua di antaranya dari Bayern Munchen

Hegemoni Borussia Dortmund di kasta tertinggi liga sepak bola Jerman memang tak begitu dominan. Prestasi terbaik klub berjuluk Die Borussen ini hanyalah sebatas runner-up yang acap kali diperoleh dalam beberapa musim terakhir. 

Bukan dari segi prestasi, Dortmund lebih familiar dengan kebijakan transfernya. Selain menjual pemainnya dengan nominal selangit, Die Borussen menyusun ulang skuad melalui perekrutan pemain anyar, khususnya kelima pemain terakhir ini yang diboyong dari sesama tim Bundesliga. Siapa saja mereka?

1. Gregor Kobel

5 Rekrutan Terakhir Borussia Dortmund dari Sesama Klub BundesligaGregor Kobel (instagram.com/gregorkobel)

Cederanya Roman Burki dalam waktu lama bukanlah kabar baik bagi Borussia Dortmund. Alhasil, Die Borussen membuat antisipasi dengan merekrut kiper baru pada musim panas 2021 lalu. Rekrutan anyar tersebut adalah Gregor Kobel yang diboyong dari Stuttgart seharga 15 juta euro atau setara Rp234 miliar.

Perekrutan kiper berpaspor Swiss tersebut setidaknya mampu mengisi kekosongan di bawah mistar gawang Dortmund. Kobel dipercaya untuk menjadi kiper nomor satu, bahkan di saat Burki sudah fit sekalipun. Ia mengoleksi 11 clean sheets dari 40 penampilan di berbagai ajang.

2. Niklas Sule

5 Rekrutan Terakhir Borussia Dortmund dari Sesama Klub BundesligaNiklas Sule (twitter.com/BVBBuzz)

Transfer menarik terjadi saat Niklas Sule memutuskan untuk beralih seragam tempur. Alih-alih ke luar Bundesliga, ia justru bergabung dengan Borussia Dortmund secara bebas transfer. Kepindahannya menyusul nama-nama lain, seperti Mats Hummels yang hengkang dari Bayern Munchen menuju Dortmund.

Dari segi usia dan kematangan, nama Sule jelas sulit untuk dikesampingkan perannya. Ia merupakan salah satu pilar kunci Die Roten di lini pertahanan selama lima musim bersama. Tak ayal, pengalaman dan mental juara yang Sule miliki tentunya bakal bisa ditularkan ke rekan setim barunya nanti.

Baca Juga: 5 Penjualan Termahal Borussia Dortmund ke Klub English Premier League

3. Marcel Lotka

5 Rekrutan Terakhir Borussia Dortmund dari Sesama Klub BundesligaMarcel Lotka (twitter.com/DeadlineDayLive)

Komposisi penjaga gawang Borussia Dortmund mengalami perubahan besar-besaran. Usai ditinggal Roman Burki yang merapat ke klub baru MLS, St. Louis City, secara gratis, Die Borussen tak perlu menunggu waktu lama untuk mencari penggantinya. Nama Marcel Lotka dipilih Dortmund sebagai suksesor kiper Swiss itu.

Lotka direkrut dari Hertha Berlin dengan status bebas transfer pada musim panas 2022 ini. Kiprah Lotka sejatinya belum terlalu familiar, terlebih usianya saat ini masih 21 tahun. Terlepas dari hal tersebut, kedatangannya jelas menambah kedalaman kiper Dortmund dan bakal menjadi pelapis dari Gregor Kobel.

4. Salih Ozcan

5 Rekrutan Terakhir Borussia Dortmund dari Sesama Klub BundesligaSalih Ozcan (twitter.com/DeportesKC)

Lini tengah Borussia Dortmund sedikit goyah akibat ditinggal para pemain andalannya, seperti Thomas Delaney hingga Axel Witsel. Menyiasati hal tersebut, manajemen Die Borussen langsung berburu gelandang anyar pada musim panas 2022 ini. Dari pencarian tersebut, Dortmund sukses merekrut Salih Ozcan.

Gelandang berusia 24 tahun itu direkrut dari FC Koln dengan banderol lima juta euro atau sekitar Rp78 miliar. Menilik performanya pada musim 2021/2022 yang diandalkan Koln dalam 34 pertandingan, Ozcan diproyeksikan mampu mengisi kekosongan lini tengah Dortmund yang ditinggal oleh para pendahulunya.

5. Nico Schlotterbeck

5 Rekrutan Terakhir Borussia Dortmund dari Sesama Klub BundesligaNico Schlotterbeck (twitter.com/BlackYellow)

Lini belakang Borussia Dortmund juga mengalami sedikit perubahan pada musim panas 2022. Usai melepas Dan-Axel Zagadou, Die Borussen sudah merekrut dua bek anyar sejauh ini. Selain Niklas Sule, Dortmund juga berhasil menandatangani Nico Schlotterbeck dari Freiburg.

Demi mendapatkan jasanya, Die Borussen harus mengeluarkan kocek sebesar 20 juta euro atau sekitar Rp313 miliar. Keputusan Dortmund untuk merekrut Schlotterbeck bukan tanpa alasan. Ia merupakan bek andalan Freiburg pada musim lalu. Schlotterbeck juga sukses membuat debut bersama Timnas Jerman pada Maret 2022 lalu.

 

Nico Schlotterbeck menambah deretan panjang rekrutan Borussia Dortmund yang berasal dari sesama tim Bundesliga. Bukan hal yang mustahil pula apabila beberapa nama baru juga menyusul kelima nama di atas bergabung bersama Die Borussen.

Baca Juga: 5 Penjualan Borussia Dortmund Paling Menguntungkan dalam Sejarah

Alvin Pratama Photo Verified Writer Alvin Pratama

@alvnprtm21

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya