5 Pemain Top Brasil Ini Tak Masuk dalam Skuad Jeda Internasional Maret

Brasil akan melanjutkan laga kualifikasi Piala Dunia 2022

Brasil sudah merilis daftar nama yang dibawa untuk bertanding di laga kualifikasi Piala Dunia 2022. Sebagai catatan, Brasil telah lebih awal memastikan kelolosan menuju Piala Dunia 2022 pada akhir 2021 lalu. Walau begitu, terdapat laga yang harus mereka selesaikan di babak kualifikasi.

Di jeda internasional Maret 2022, Brasil dijadwalkan akan menghadapi Bolivia dan Chile. Menariknya, terdapat beberapa pemain top yang tak masuk dalam daftar pemain yang dibawa. Siapa saja mereka? Berikut daftarnya.

1. Roberto Firmino

5 Pemain Top Brasil Ini Tak Masuk dalam Skuad Jeda Internasional MaretRoberto Firmino bersama Liverpool (twitter.com/WilliamHill)

Tak ada nama Roberto Firmino dalam skuad yang dibawa Brasil di ajang kualifikasi Piala Dunia 2022 edisi Maret 2022. Firmino memang gagal bersaing dalam beberapa bulan terakhir di lini depan Liverpool. Posisinya digeser oleh Diogo Jota dan Luis Diaz yang tampil tajam belakangan ini.

Tak heran jika Firmino juga tak dipanggil untuk membela Brasil pada jeda internasional mendatang. Posisinya digantikan oleh Antony yang tampil impresif di lini depan bersama klub Belanda, Ajax Amsterdam.

2. Fernandinho

5 Pemain Top Brasil Ini Tak Masuk dalam Skuad Jeda Internasional Maretpotret Fernandinho bersama Brasil (skysports.com)

Karier Fernandinho bersama Timnas Brasil tampaknya akan segera berakhir. Pasalnya, dalam beberapa bulan terakhir Fernandinho sudah tak dipanggil lagi oleh negaranya. Hal tersebut tak lepas dari minimnya menit bermain yang didapatkannya di Manchester City. 

Berstatus sebagai kapten utama Manchester City, Fernandinho sebenarnya tampil apik saat dimainkan. Walau begitu, pemain berusia 36 tahun itu memang kesulitan untuk tampil prima di setiap laganya.

Baca Juga: 5 Pemain yang Bisa Menggantikan Sosok Fernandinho di Manchester City

3. Alex Sandro

5 Pemain Top Brasil Ini Tak Masuk dalam Skuad Jeda Internasional MaretAlex Sandro bersama Brasil (juvefc.com)

Alex Sandro merupakan bek sayap kiri andalan Juventus. Dia juga telah tampil untuk membela Timnas Brasil sebanyak 36 kali sejak 2011 lalu. Sandro dikenal sebagai bek sayap kiri dengan umpan silang berbahaya. 

Sayangnya, pemain berusia 31 tahun itu tak dipanggil di kualifikasi Piala Dunia 2022 edisi Maret 2022. Posisinya digantikan sementara oleh Guilherme Alana yang tampil bagus bersama Atletico Mineiro.

4. Gabriel Jesus

5 Pemain Top Brasil Ini Tak Masuk dalam Skuad Jeda Internasional Maretpotret Gabriel Jesus bersama Brasil (skysports.com)

Nama bintang Manchester City, Gabriel Jesus, juga tak masuk dalam skuad Brasil di kualifikasi Piala Dunia 2022 edisi Maret 2022. Dia memang gagal menembus skuad utama Manchester City dalam beberapa bulan terakhir. Pemain berusia 24 tahun kerap menjadi pelapis bangku cadangan setelah Riyad Mahrez tampil apik sejauh ini.

Tak heran jika namanya harus absen di jeda internasional kali ini. Walau begitu, Gabriel Jesus masih memiliki peluang yang besar untuk tampil di Piala Dunia 2022 mendatang di Qatar mengingat dia merupakan salah satu pemain yang produktif menyumbang gol bagi Brasil sejauh ini.

5. Matheus Cunha

5 Pemain Top Brasil Ini Tak Masuk dalam Skuad Jeda Internasional Maretpotret Matheus Cunha bersama Timnas Brasil (bundesliga.com)

Matheus Cunha merupakan pemain yang baru menjalani debut bersama Brasil pada September 2021 lalu. Walau begitu, namanya harus absen kembali pada daftar skuad Brasil di kualifikasi Piala Dunia 2022 edisi Maret 2022. Cunha dikabarkan masih mengalami pemulihan dari cedera ligamen yang dialaminya.

Belum diketahui sampai kapan dirinya bisa pulih sepenuhnya dari cederanya. Yang jelas, posisinya di lini depan terancam mengingat penggantinya, seperti Antony dan Raphinha, berhasil mencuri perhatian berkat penampilan apiknya dalam beberapa bulan terakhir.

 

Kelima pemain top di atas tak dipanggil untuk masuk ke dalam skuad Brasil di jeda internasional Maret 2022. Walau begitu, kelima pemain di atas masih berpotensi tampil di Piala Dunia 2022 mendatang.

Baca Juga: Matheus Cunha, Wonderkid Brasil yang Masuk Radar Inter Milan

Anoraga Ilafi Photo Verified Writer Anoraga Ilafi

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya