5 Talenta Muda berbakat yang Baru Saja Dijual Manchester City

Termasuk kiper baru Southampton, Gavin Bazunu

Manchester City memang cukup aktif dalam bursa transfer musim panas 2022 ini. Setelah berhasil mendatangkan Erling Haaland, Manchester City dikabarkan segera mendapatkan Kalvin Phillips dari Leeds United.

Terlepas dari hal tersebut, Manchester City sebenarnya sudah menjual beberapa talenta mudanya di akademi ke klub profesional. Padahal, mereka tampil apik di skuad muda The Cityzens. Siapa saja mereka? Berikut daftarnya.

1. Pedro Porro (Manchester City ke Sporting CP)

5 Talenta Muda berbakat yang Baru Saja Dijual Manchester CityPedro Porro bersama Sporting CP (twitter.com/Pedroporro29_)

Pedro Porro memang tak mampu bersaing di skuad utama Manchester City sehingga harus dipinjamkan ke klub lain dalam beberapa musim terakhir. Melihat situasi Kyle Walker dan Joao Cancelo yang dipastikan bertahan pada musim 2022/2023, Porro memutuskan untuk pindah.

Kontrak Porro di Sporting CP dipermanenkan dengan harga 8,5 juta euro atau setara Rp133 miliar. Pemain asal Spanyol itu padahal sempat digadang-gadang akan menjadi suksesor Kyle Walker di Manchester City untuk jangka panjang.

2. Jayden Braaf (Manchester City U-23 ke Borussia Dortmund II)

5 Talenta Muda berbakat yang Baru Saja Dijual Manchester CityJayden Braaf bersama skuad muda Manchester City (archysport.com)

Jayden Braaf merupakan talenta muda milik Manchester City yang dipastikan akan hengkang pada bursa transfer musim panas 2022. Dia akan pergi ke Borussia Dortmund II dengan status bebas transfer.

Pada musim 2021/2022, Braaf sempat mencuri perhatian setelah tampil meyakinkan di Udinese Calcio. Banyak yang meyakini bahwa Braaf akan cepat dipromosikan ke skuad utama Borussia Dortmund mengingat kualitasnya yang semakin meningkat.

Baca Juga: 6 Striker Termahal Manchester City Sebelum Haaland, Ada Aguero

3. CJ Egan-Riley (Manchester City U-23 ke Burnley)

5 Talenta Muda berbakat yang Baru Saja Dijual Manchester CityEgan-Riley bersama Manchester City (sortitoutsi.net)

CJ Egan-Riley merupakan kapten utama Manchester City U-23. Sayangnya, pemain berusia 19 tahun itu dikabarkan akan segera meninggalkan skuad muda Manchester City untuk bergabung tim profesional Burnley. 

Pelatih baru Burnley, Vincent Kompany, dikabarkan sangat menginginkan CJ Egan-Riley. Manchester City dikabarkan akan mendapatkan dana sebesar 400.000 poundsterling atau Rp7,2 miliar dari penjualan pemain asal Inggris itu.

4. Gavin Bazunu (Manchester City U-23 ke Southampton)

5 Talenta Muda berbakat yang Baru Saja Dijual Manchester CityGavin Bazunu bersama Timnas Republik Irlandia (pagegoo.com)

Kiper utama Manchester City U-23, Gavin Bazunu, juga dipastikan akan hengkang dari klubnya. Kiper asal Republik Irlandia itu dipastikan akan membela tim utama Southampton yang bermain di Premier League.

Kiper berusia 20 tahun itu memang tampil meyakinkan di ajang Premier League 2 musim 2021/2022 dengan meraih 16 clean sheets. Tak heran Southampton berani membeli Bazunu dengan harga 14 juta euro atau setara Rp254 miliar.

5. Samuel Edozie (Manchester City U-23 ke Bayer Leverkusen)

5 Talenta Muda berbakat yang Baru Saja Dijual Manchester CitySamuel Edozie bersama Manchester City (punchng.com)

Samuel Edozie dikabarkan akan segera bergabung ke Bayer Leverkusen pada bursa transfer musim panas 2022 ini. Pemain berusia 19 tahun itu akan dibeli dengan harga 10 juta euro atau setara Rp181 miliar.

Edozie memang cukup kesulitan untuk dipromosikan ke tim utama Manchester City pada musim 2022/2023. Jika transfer ke Bayer Leverkusen selesai, Edozie kemungkinan besar akan mendapatkan jatah bermain yang lebih banyak.

 

Kelima talenta muda Manchester City akan pindah klub pada bursa transfer musim panas 2022 ini. Sebagian dari mereka bahkan sudah resmi diperkenalkan oleh klub barunya masing-masing.

Baca Juga: 8 Pemain yang Masuk Nominasi Pemain Muda Terbaik Premier League 21/22

Anoraga Ilafi Photo Verified Writer Anoraga Ilafi

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya