5 Debutan Termuda Timnas Jerman di Era Joachim Low, Ada Kai Havertz!

Mario Gotze hingga Kai Havertz!

Jerman merupakan negara yang memiliki prestasi sepak bola cukup mentereng. Salah satu pelatih yang sukses membawa Jerman berjaya adalah Joachim Low. Kehebatannya selama melatih Timnas Jerman sudah tak perlu diragukan lagi. Pelatih asal Jerman ini meraih berbagai gelar bergengsi bersama Der Panser.

Joachim Low menangani Timnas Jerman sejak Juli 2006 hingga saat ini. Tak hanya mengandalkan pemain berlabel bintang yang sudah teruji, ia juga memainkan pemain muda potensial. Tak sedikit pemain muda yang debut bersama timnas Jerman menjadi bintang sepak bola ternama. Lalu, siapa pemain termuda yang debut bersama Timnas Jerman di era Joachim Low? Berikut ulasannya.

1. Mario Gotze

5 Debutan Termuda Timnas Jerman di Era Joachim Low, Ada Kai Havertz!bundesliga.com/Martin Rose/Getty Images

Debutan termuda Timnas Jerman di era Joachim Low adalah Mario Gotze. Pemain berposisi gelandang serang ini menjalani debut pada 17 November 2010. Saat itu Timnas Jerman menjalani laga persahabatan menghadapi Swedia. Dalam pertandingan tersebut, Gotze dimainkan Low saat masih berusia 18 tahun, 5 bulan, dan 4 hari.

Meskipun kariernya sempat bersinar bersama Borussia Dortmund dan Bayern Munchen, penampilannya terus menurun dan kini bermain di Eredivisie. Hingga saat ini, Gotze telah mencatatkan 63 caps dengan torehan 17 gol. Salah satu gol paling berkesan tentu saat menjadi penentu kemenangan Jerman di Final Piala Dunia 2014.

Baca Juga: Lothar Matthaus: Mario Gotze Lebih Cocok Bermain di Serie A

2. Max Meyer

5 Debutan Termuda Timnas Jerman di Era Joachim Low, Ada Kai Havertz!goal.com

Pemain berikutnya juga merupakan gelandang serang yakni Max Meyer. Pemain lulusan akademi Schalke 04 tersebut dimainkan pertama kali oleh Joachim Low pada 13 Mei 2014. Saat itu timnas Jerman menjalani laga menghadapi Polandia dalam laga persahabatan.

Dalam pertandingan tersebut, Meyer masih berusia 18 tahun, 7 bulan, dan 25 hari. Selain laga tersebut, Meyer telah membela Jerman dalam tiga pertandingan lainnya. Pemain yang kini berusia 25 tahun tersebut kini membela FC Koln setelah sebelumnya membela Schalke dan Crystal Palace.

3. Julian Draxler

5 Debutan Termuda Timnas Jerman di Era Joachim Low, Ada Kai Havertz!twitter.com/draxler_fans

Kualitas Julian Draxler tentu saja sudah tidak diragukan lagi, bahkan sejak ia masih belasan tahun. Pemain berposisi gelandang ini juga debut bersama Timnas Jerman di era Joachim Low, tepatnya saat menghadapi Swiss dalam laga persahabatan. Pada pertandingan yang digelar 26 Mei 2012 tersebut, Draxler masih berusia 18 tahun, 8 bulan, dan 6 hari.

Hingga kini, pemain 27 tahun tersebut telah membela Timnas Jerman dalam 56 pertandingan di semua kompetisi. Dari penampilannya, ia menorehkan 7 gol.

4. Marko Marin

5 Debutan Termuda Timnas Jerman di Era Joachim Low, Ada Kai Havertz!goal.com

Pemain termuda keempat yang debut bersama Timnas Jerman di era Joachim Low adalah Marko Marin. Gelandang serang tersebut menjalani debut pada 27 Mei 2008 saat timnas Jerman menghadapi Belarusia. Dalam laga persahabatan tersebut, Marin masih berusia 19 tahun, 2 bulan, dan 14 hari.

Secara total, pemain yang kini berusia 32 tahun tersebut telah membela Timnas Jerman dalam 16 pertandingan. Dari penampilannya tersebut, Marin berhasil mencetak 1 gol. Marin sudah tak lagi menjadi andalan timnas Jerman. Saat ini ia membela klub Arab Saudi, Al Raed.

5. Kai Havertz

5 Debutan Termuda Timnas Jerman di Era Joachim Low, Ada Kai Havertz!instagram.com/kaihavertz29

Pemain termuda terakhir yang diberi kesempatan debut oleh Joachim Low bersama Timnas Jerman adalah Kai Havertz. Gelandang serang ini menjalani debut pada 9 September 2018 saat Timnas Jerman menghadapi Peru. Dalam laga persahabatan tersebut, Havertz masih berusia 19 tahun, 2 bulan, dan 29 hari.

Secara total, pemain yang kini berusia 21 tahun tersebut telah membela Timnas Jerman dalam 10 pertandingan. Dari penampilannya tersebut, Havertz berhasil mencetak 2 gol. Havertz tentu saja masih berkesempatan menambah jumlah tampil bersama Timnas Jerman karena usianya masih cukup muda. Apalagi, penampilannya terus meningkat bersama Chelsea.

 

Itulah lima debutan termuda Timnas Jerman di era Joachim Low. Tak semua pemain tersebut meraih kesuksesan dalam kariernya meskipun sudah diberi debut bersama Timnas Jerman di usia muda. Akankah ada rekor baru?

Baca Juga: 5 Rekrutan Liga Inggris Termahal dalam Sejarah, Havertz Masuk Rekor!

Aswar Riki Photo Verified Writer Aswar Riki

Pencinta olahraga yang gak hoby olahraga. @aswarriki_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya