Bergelimang Prestasi, 5 Gelandang Ini Gak Pernah Meraih Ballon d'Or

Termasuk Xavi Hernandez dan Andres Iniesta!

Ballon d'Or adalah penghargaan individu paling bergengsi yang diberikan kepada para pesepak bola. Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo telah memenangkan 11 penghargaan Ballon d'Or di antara mereka, sering membuat pemain lain gigit jari. Luka Modric mengakhiri sepuluh tahun dominasi Messi-Ronaldo pada Ballon d'Or pada 2018.

Modric menjadi gelandang pertama yang memenangkan penghargaan tersebut sejak Kaka pada 2007. Dalam sejarah, beberapa gelandang kelas dunia gagal memenangkan penghargaan ini. Berikut kami sajikan lima di antaranya.

1. Deco

Bergelimang Prestasi, 5 Gelandang Ini Gak Pernah Meraih Ballon d'OrDeco (twitter.com/imn_96)

Deco mungkin adalah salah satu pemain yang paling diremehkan meskipun memainkan peran penting bagi Porto dan Barcelona. Pemain asal Portugal itu menginspirasi Porto yang tidak diunggulkan untuk menjuarai Liga Champions pada tahun 2004, sebelum pindah ke Barcelona.

Deco langsung jadi andalan di Barcelona di bawah asuhan Frank Rijkaard. Dia membantu Blaugrana meraih dua gelar LaLiga berturut-turut dan Liga Champions pada 2006. Masih menjadi misteri bagaimana Deco tidak memenangkan Ballon d'Or pada tahun 2004, padahal ia tampil sangat mengesankan.

2. Frank Rijkaard

Bergelimang Prestasi, 5 Gelandang Ini Gak Pernah Meraih Ballon d'OrFrank Rijkaard (transfermarkt.com)

Frank Rijkaard adalah salah satu pemain terbaik di posisinya. Gelandang asal Belanda itu menjadi bagian dari tim inti Belanda dan AC Milan. Dia finis ketiga dalam perebutan Ballon d'Or pada 1988 dan 1989. Bersama Marco van Basten dan Ruud Gullit, Rijkaard memenangkan European Cup dan Serie A bersama AC Milan.

Dia juga mengangkat Piala Eropa bersama Belanda pada 1988. Tidak seperti van Basten dan Gullit, Rijkaard diabaikan untuk Ballon d'Or. Mungkin karena Rijkaard memainkan peran yang lebih defensif dibandingkan dengan kedua rekan senegaranya itu. 

3. Xavi Hernandez

Bergelimang Prestasi, 5 Gelandang Ini Gak Pernah Meraih Ballon d'OrXavi Hernandez (fcbarcelona.fr)

Xavi Hernandez memenangkan segalanya baik di klub dan di panggung internasional. Gelandang asal Spanyol itu membentuk tiga lini tengah superior bersama Sergio Busquets dan Andres Iniesta. Sayangnya Xavi tidak pernah finis lebih dari tiga besar dalam perebutan Ballon d'Or.

Xavi mungkin memiliki catatan gol dan assist yang tak begitu banyak. Namun ia adalah seorang yang ahli operan dan mengendalikan tempo permainan dengan sangat baik. Tidak ada tim yang pernah meniru cara Guardiola dalam menjaga bola, dan Xavi berperan penting dalam mencapai itu di akhir tahun.

Baca Juga: 5 Pesepak Bola Ini Pernah Raih Ballon d'Or Secara Back To Back

4. Wesley Sneijder

Bergelimang Prestasi, 5 Gelandang Ini Gak Pernah Meraih Ballon d'OrWesley Sneijder (twitter.com/ChampionsLeague)

Wesley Sneijder membantu Inter Milan meraih gelar Liga Champions pertama setelah 45 tahun. Nerazzurri memenangkannya di bawah asuhan Jose Mourinho pada 2010. Kemenangan Liga Champions menutup musim yang brilian bagi Inter saat mereka memenangkan treble winner untuk pertama kalinya dalam sejarah.

Sneijder memainkan peran kunci untuk Belanda di musim panas 2010 hingga ke final Piala Dunia. Terlepas dari semua pencapaian yang disebutkan di atas, Sneijder bahkan tidak masuk tiga besar Ballon d'Or pada tahun 2010 saat Lionel Messi meraihnya.

Pemain asal Belanda itu bermain di era yang penuh dengan gelandang berkualitas. Tetapi dia mengukir namanya sendiri di buku sejarah dan seharusnya memenangkan Ballon d'Or untuk pencapaiannya.

5. Andres Iniesta

Bergelimang Prestasi, 5 Gelandang Ini Gak Pernah Meraih Ballon d'OrAndres Iniesta (bleacherreport.com)

Seperti Xavi, Iniesta diabaikan dua kali dalam gelaran Ballon d'Or. Gelandang asal Spanyol itu mencetak gol di final Piala Dunia 2010. Banyak yang percaya dia seharusnya memenangkan penghargaan Ballon d'Or untuk penampilannya tahun itu. Iniesta sangat halus saat menguasai bola, seperti Xavi, ia adalah pengumpan bola yang cerdik.

Dia bermain sedikit lebih maju dibandingkan rekan senegaranya. Pemain berusia 37 tahun itu masih aktif bermain dengan membela Vissel Kobe. Seorang pemain sekalibernya seharusnya memenangkan Ballon d'Or setidaknya sekali.

 

Seorang gelandang memiliki peran penting dalam kesuksesan sebuah tim. Namun sayangnya, tak terlalu banyak gelandang yang bisa meraih Ballon d'Or. Bahkan deretan gelandang terbaik di atas luput dari ajang penghargaan ini.

Baca Juga: 5 Negara dengan Gelar Ballon d'Or Terbanyak Hingga Kini

Aswar Riki Photo Verified Writer Aswar Riki

Pencinta olahraga yang gak hoby olahraga. @aswarriki_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya