9 Kiper Ini Pernah Raih Golden Glove Premier League, Siapa Berikutnya?

Para peraih clean sheet terbanyak!

Salah satu kompetisi paling bergengsi di dunia, yakni Premier League tentu sudah tak perlu diragukan lagi kualitasnya. Kasta teratas liga Inggris tersebut menyajikan persaingan yang ketat setiap musimnya. Tak hanya meraih trofi, para pemain Premier League juga bersaing menampilkan performa terbaik termasuk seorang kiper.

Hampir di setiap musimnya, muncul kiper yang penampilannya mencuri perhatian. Bagi kiper yang catatkan clean sheet terbanyak dalam satu musim, mereka berhak meraih Golden Glove Premier League. Diadakan sejak musim 2004/2005, sudah ada sembilan kiper yang menyabet penghargaan ini. Siapa saja mereka? Berikut daftar kiper yang pernah meraih Golden Glove Premier League. 

1. Petr Cech

9 Kiper Ini Pernah Raih Golden Glove Premier League, Siapa Berikutnya?fifa.com

Salah satu kiper yang pernah meraih Golden Glove Premier League hingga empat kali ada Petr Cech. Kiper asal Republik Ceko ini meraih Golden Glove Premier League saat membela Chelsea dan Arsenal. Cech menjadi kiper pertama yang raih penghargaan ini pada musim 2004/2005 dengan torehan 24 clean sheet. Setelah itu, ia juga meraihnya pada 2009/2010 dengan 17 clean sheet, 2013/2014 dengan 16 clean sheet dan terakhir pada 2015/2016 dengan 16 clean sheet saat membela Arsenal.

2. Joe Hart

9 Kiper Ini Pernah Raih Golden Glove Premier League, Siapa Berikutnya?goal.com

Joe Hart juga menjadi kiper yang pernah meraih empat kali Golden Glove Premier League. Sama seperti Cech, kiper Inggris ini juga meraihnya bersama satu tim yakni Manchester City. Tepatnya pada musim 2010/2011 dengan 18 clean sheet, 2011/2012 dengan 17 clean sheet, 2012/2013 dengan 18 clean sheet serta 2014/2015 dengan 14 clean sheet. Sempat membela beberapa klub, saat ini ia berseragam Tottenham Hotspur.

3. Pepe Reina

9 Kiper Ini Pernah Raih Golden Glove Premier League, Siapa Berikutnya?liverpoolecho.co.uk

Pepe Reina menjadi salah satu kiper asal Spanyol yang raih Golden Glove Premier League lebih dari satu kali. Reina mencatatkan clean sheet terbanyak dalam satu musim Premier League saat membela Liverpool. Kiper yang membela cukup banyak klub ini menjadi meraih Golden Glove Premier League dalam tiga musim beruntun. Tepatnya pada musim 2005/2006 hingga 2007/2008 dengan jumlah clean sheet berturut-turut yaitu 20, 19 dan 18.

4. Edwin van der Sar

9 Kiper Ini Pernah Raih Golden Glove Premier League, Siapa Berikutnya?goal.com

Setelah diraih Cech dan Reina, giliran Edwin van der Sar yang raih Golden Glove Premier League pada musim berikutnya. Kiper berkebangsaan Belanda ini meraih penghargaan tersebut pada musim 2008/2009. Saat itu kiper yang pensiun pada tahun 2011 ini berhasil menorehkan 21 clean sheet saat menjaga gawang Manchester United. Kehebatan van der Sar saat masih aktif bermain tentu saja tak perlu diragukan lagi.

Baca Juga: 5 Kiper yang Berpeluang Raih Golden Glove Premier League Musim Ini

5. Wojciech Szczesny

9 Kiper Ini Pernah Raih Golden Glove Premier League, Siapa Berikutnya?bleacherreport.com

Selain Petr Cech, pemain lainnya yang meraih Golden Glove Premier League pada musim 2013/2014 ada Wojciech Szczesny. Saat itu kiper asal Polandia ini membela Arsenal dan mencatatkan jumlah clean sheet yang sama dengan Cech yakni 16 clean sheet. Sempat menjadi andalan The Gunners dalam beberapa musim, Szczesny memutuskan hengkang ke Juventus dan bertahan hingga saat ini.

6. Thibaut Courtois

9 Kiper Ini Pernah Raih Golden Glove Premier League, Siapa Berikutnya?premierleague.com

Pada musim 2016/2017, kiper yang diandalkan Chelsea kembali merajai daftar clean sheet Premier League. Kiper yang dimaksud yaitu Thibaut Courtois yang raih Golden Glove Premier League pertama bersama The Blues. Saat itu kiper asal Belgia ini sukses menorehkan 16 clean sheet dalam satu musim Premier League. Tampil mengesankan bersama klub London tersebut membuatnya direkrut klub elite Real Madrid pada musim 2018/2019.

7. David de Gea

9 Kiper Ini Pernah Raih Golden Glove Premier League, Siapa Berikutnya?skysports.com

Tak hanya Edwin van der Sar, kiper lain yang sukses raih Golden Glove Premier League saat membela Manchester United ada David de Gea. Tepatnya pada musim 2017/2018, dimana kiper asal Spanyol ini berhasil mencatatkan 18 clean sheet dalam satu musim. Sempat diragukan penampilannya bersama United akhir-akhir ini, de Gea masih bertahan sebagai kiper yang diandalkan Setan merah hingga saat ini. 

8. Alisson Becker

9 Kiper Ini Pernah Raih Golden Glove Premier League, Siapa Berikutnya?premierleague.com

Setelah cukup lama, Liverpool kembali memiliki kiper yang sukses raih Golden Glove Premier League. Kiper tersebut yaitu Alisson Becker yang sukses meraih Golden Glove Premier League sebanyak satu kali. Pemain berkebangsaan Brasil ini meraih penghargaan tersebut pada musim 2018/2019 dengan raihan 21 clean sheet dalam semusim. Dengan usianya yang relatif cukup muda untuk seorang kiper, bukan tidak mungkin ia akan meraih Golden Glove Premier League kembali.

9. Ederson Moraes

9 Kiper Ini Pernah Raih Golden Glove Premier League, Siapa Berikutnya?goal.com

Kiper terbaru yang raih Golden Glove Premier League adalah Ederson Moraes. Pemain berusia 27 tahun tersebut sukses meraihnya pada musim 2019/2020 lalu bersama Manchester City. Pada musim tersebut, Ederson sukses mencatatkan 16 clean sheet. Sama seperti Alisson, kiper yang satu ini juga berasal dari Brasil. Ia juga masih menjadi andalan di bawah mistar gawang The Cityzens.

Para kiper tersebut tentu saja memiliki kualitas yang luar biasa hingga bisa menjaga gawang dalam satu pertandingan Premier League yang dikenal cukup sengit. Siapa sosok kiper favoritmu yang pernah bermain di Premier League?

Baca Juga: 9 Pemain Inggris yang Pernah Raih Golden Boot Premier League, Tajam!

Aswar Riki Photo Verified Writer Aswar Riki

Pencinta olahraga yang gak hoby olahraga. @aswarriki_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya