5 Klub yang Paling Sering Dikalahkan Barcelona, Gak Ada Real Madrid!

Korban keganasan Blaugrana

Barcelona merupakan salah satu klub terbesar di kancah sepak bola Spanyol. Hingga saat ini, Blaugrana telah meraih 26 trofi Liga Spanyol dan menjadi tim tersukses kedua setelah Real Madrid yang meraih 34 trofi. Tak hanya itu, El Barca juga terbilang sukses di Liga Champions dengan raihan 5 trofi.

Barcelona tentu saja telah menghadapi banyak sekali klub hingga saat ini. Apalagi untuk meraih trofi-trofi tersebut, Barcelona harus mengalahkan lawan-lawannya. Namun, Real Madrid yang menjadi rival abadi dan klub yang paling sering dihadapi Barca tidak masuk lima besar. Lantas, klub mana saja dalam daftar ini? Berikut ulasannya.

1. Espanyol

5 Klub yang Paling Sering Dikalahkan Barcelona, Gak Ada Real Madrid!Barcelona menghadapi Espanyol (fcbarcelona.com)

Klub yang paling sering dikalahkan Barcelona adalah Espanyol. Pada musim lalu, Espanyol mungkin tak menjadi lawan El Barca karena bermain di kasta kedua. Namun jika melihat lebih jauh pertemuan mereka, Espanyol menjadi favorit Blaugrana untuk meraih kemenangan.

Hingga saat ini, kedua tim sekota tersebut telah bertemu dalam 189 pertandingan di semua kompetisi. Dari pertandingan tersebut, Barca berhasil mengalahkan Espanyol dalam 112 pertandingan. Kemenangan dengan skor terbesar terjadi pada tujuh pertemuan, yakni dengan skor 5-0.

2. Athletic Bilbao

5 Klub yang Paling Sering Dikalahkan Barcelona, Gak Ada Real Madrid!Barcelona melawan Athletic Bilbao (eurosport.com)

Klub kedua yang paling sering dikalahkan Barcelona sepanjang sejarah adalah Athletic Bilbao. Klub yang berjuluk Los Leones itu harus mengakui keunggulan Blaugrana dalam 103 pertandingan. Athletic Bilbao sendiri pernah berhadapan dengan Barca sebanyak 205 pertandingan di semua kompetisi.

Salah satu kemenangan terbesar El Barca sudah terjadi cukup lama. Tepatnya pada tahun 2001, di mana saat itu Barcelona menang dengan skor 7-0. Sementara pada musim 2020/21 lalu, kedua tim bertemu empat kali. Dengan Barcelona berhasil menang dalam tiga pertandingan di antaranya.

Baca Juga: 5 Keputusan yang Perlu Dibuat Barcelona di Bursa Transfer Musim Panas

3. Sevilla

5 Klub yang Paling Sering Dikalahkan Barcelona, Gak Ada Real Madrid!Barcelona melawan Sevilla (bleacherreport.com)

Berikutnya ada Sevilla yang juga cukup konsisten bersaing di papan atas LaLiga. Meskipun rekor pertemuan dengan Barca yang paling sedikit dal daftar ini, Sevilla menjadi salah satu klub yang cukup sering kalah dari Barca. Hingga saat ini, kedua tim itu telah berhadapan sebanyak 175 pertandingan di semua kompetisi.

Blaugrana lebih unggul dari Sevilla dengan jumlah kemenangan sebanyak 97 laga. Pada musim lalu, Barca juga berhasil mengalahkan Sevilla dalam 2 pertandingan dari empat pertandingan. Barca sendiri pernah mencatatkan kemenangan dengan skor fantastis menghadapi Sevilla, yakni 7-0 pada tahun 1949 lalu.

4. Atletico Madrid

5 Klub yang Paling Sering Dikalahkan Barcelona, Gak Ada Real Madrid!Barcelona menghadapi Atletico Madrid (eurosport.com)

Klub keempat ini merupakan tim yang sebenarnya cukup konsisten menjadi pesaing Barcelona dan juga Real Madrid. Namun, Atletico Madrid juga menjadi salah satu klub yang sering dikalahkan Barca. Blaugrana telah menaklukkan klub asal Madrid itu dalam 96 pertandingan dari 212 laga yang sudah dijalani.

Kemenangan terakhir Barca atas Los Rojiblancos terjadi pada Desember 2019 lalu. Di mana Barca menang 1-0 dalam pertandingan LaLiga. Sementara untuk kemenangan dengan skor terbesar terjadi pada 1993 dan 2007. Saat itu, Barcelona menang dengan skor identik 6-0. 

5. Valencia

5 Klub yang Paling Sering Dikalahkan Barcelona, Gak Ada Real Madrid!Potret laga Barcelona melawan Valencia (en.as.com)

Klub kelima yang paling sering dikalahkan Barcelona adalah Valencia. Hingga saat ini, kedua tim tersebut telah berhadapan dalam 199 pertandingan di semua kompetisi. Blaugrana berhasil mengungguli Los Che dalam 93 pertandingan.

Pada musim 2020/21 lalu, Barcelona dan Valencia bertemu dua kali dengan 1 laga dimenangkan Barca. Untuk kemenangan dengan skor terbesar terjadi pada tahun 2016. Dalam pertandingan Copa del Rey itu, Blaugrana menggulung Valencia dengan skor telak 7-0 di Camp Nou.

 

Tentu saja masih banyak klub lainnya, baik dari Spanyol maupun luar Spanyol yang pernah merasakan keganasan Barca. Apalagi selama mengandalkan Lionel Messi, Blaugrana menunjukkan dominasi di berbagai kompetisi.

Baca Juga: 5 Klub yang Paling Sering Dikalahkan Real Madrid, Barcelona Termasuk!

Aswar Riki Photo Verified Writer Aswar Riki

Pencinta olahraga yang gak hoby olahraga. @aswarriki_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya