Kurang Menit Bermain, Hector Bellerin Dikaitkan dengan 3 Tim La Liga

Kemana sebaiknya Bellerin berlabuh musim depan?

Hector Bellerin dikabarkan berada dalam pintu keluar dari Arsenal. Bek kanan asal Spanyol tersebut belum mendapatkan menit bermain yang cukup usai pulih dari cedera. Dilansir dari Express, Bellerin dikaitkan dengan tiga tim asal Spanyol.

Meskipun Bellerin merupakan lulusan akademi La Masia, namun ia kemungkinan besar belum akan kembali ke Barcelona. Tiga tim La Liga yang dikaitkan dengan Bellerin ada Atletico Madrid, Sevilla dan Real Betis. Kemana sebaiknya Bellerin berlabuh musim depan? 

1. Bellerin kurang menit bermain usai pulih dari cedera

Kurang Menit Bermain, Hector Bellerin Dikaitkan dengan 3 Tim La Ligametro.co.uk

Hector Bellerin harus mengawali musim ini dengan keadaan cedera hamstring. Meskipun sudah pulih, namun ia belum kembali menjadi andalan Arsenal. Sejauh ini Bellerin hanya tampil dalam 16 laga bersama Arsenal di semua kompetisi. Sementara di Premier League, ia hanya tampil dalam 8 laga. Jumlah penampilan tersebut tentu saja sangat menurun dari musim-musim sebelumnya. 

2. Atletico Madrid ingin rekrut Bellerin

Kurang Menit Bermain, Hector Bellerin Dikaitkan dengan 3 Tim La Ligaexpress.co.uk

Atletico Madrid dikabarkan menjadi salah satu tim yang ingin rekrut Hector Bellerin. Saat ini mereka telah memiliki tiga bek kanan. Namun Arias dan Sime Vrsaljko kemungkinan besar akan tinggalkan Atletico. Sebagai pengganti, Diego Simeone yakin Hector Bellerin menjadi pilihan yang pas. Bellerin diproyeksikan sebagai pesaing mantan pemain Tottenham, Kieran Trippier. 

Baca Juga: Pengganti Aubameyang, Arsenal Siapkan 50 Juta Euro Untuk Luka Jovic

3. Sevilla cari pengganti Jesus Navas

Kurang Menit Bermain, Hector Bellerin Dikaitkan dengan 3 Tim La Ligasevillafc.es

Sevilla berhasrat datangkan Hector Bellerin sebagai suksesor Jesus Navas. Sevilla mendapatkan bek kanan veteran Navas dari Manchester City. Meskipun Navas musim ini menjadi andalan, namun dengan usianya yang memasuki 35 tahun Sevilla berencana mencari penggantinya. Hector Bellerin yang saat ini berusia 25 tahun dirasa cocok sebagai penerus Jesus Navas. 

4. Real Betis ingin rekrut bek kanan baru

Kurang Menit Bermain, Hector Bellerin Dikaitkan dengan 3 Tim La Ligatransfermarkt.com

Tim La Liga lainnya yang juga dikaitkan dengan Hector Bellerin adalah Real Betis. Real Betis dikabarkan akan ditinggal dua pemain bek kanannya pada akhir musim ini. Emerson yang menjadi andalan Setien saat di Betis kemungkinan besar akan ikut ke Barcelona.

Sementara bek kanan lainnya yaitu Antonio Barragan juga akan tinggalkan Betis. Hector Bellerin menjadi pilihan pas bagi Betis sebagai pengganti keduanya. Apalagi dengan pengalaman yang dimiliki Bellerin bisa membantu Betis tampil lebih baik. 

5. Bellerin merupakan alumni La Masia

Kurang Menit Bermain, Hector Bellerin Dikaitkan dengan 3 Tim La Ligaarsenal.com

Hector Bellerin merupakan salah satu lulusan akademi terbaik milik Barcelona yaitu La Masia. Pada tahun 2011, Arsene Wenger mendatangkannya ke Arsenal dengan harga 500 ribu euro. Namun ia baru bermain di tim senior Arsenal saat musim 2014/2015.

Sebelumnya Bellerin juga sempat dipinjamkan ke Watford. Pemain Spanyol ini memiliki kontrak hingga Juni 2023 bersama Arsenal. Dengan usianya yang masih produktif, Bellerin memiliki market value senilai 32 juta euro. 

Kemana Hector Bellerin akan berlabuh musim depan? Bellerin harus memilih tim yang tepat agar performa terbaiknya kembali. 

Baca Juga: Arsenal Dianggap Tidak Punya Ambisi Besar, Aubameyang Diminta Hengkang

Aswar Riki Photo Verified Writer Aswar Riki

Pencinta olahraga yang gak hoby olahraga. @aswarriki_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya