5 Pemain Asia yang Merumput di Premier League Musim Ini, Mengesankan!

Ada bek baru Arsenal!

Premier League menjadi salah satu kompetisi sepak bola paling bergengsi di muka bumi. Persaingan antarbintang menjadi tontonan yang sangat menarik. Pesepak bola mana pun pasti memiliki keinginan untuk berlaga di kasta teratas Liga Inggris itu. Namun, hal itu bukan perkara mudah, khususnya bagi pemain asal Asia.

Hingga saat ini, tak banyak pemain Asia yang merumput di Premier League. Meskipun demikian, beberapa pemain Asia tampil apik di Premier League. Musim ini ada lima pemain Asia yang berkesempatan merumput di Premier League. Siapa saja mereka? Berikut ulasannya.

1. Son Heung Min

5 Pemain Asia yang Merumput di Premier League Musim Ini, Mengesankan!Son Heung-Min (premierleague.com/Tottenham Hotspur FC)

Salah satu pemain Asia yang telah menjadi bintang di Premier League adalah Son Heung Min. Pemain yang kini membela Tottenham Hotspur itu bisa dibilang sebagai pemain Asia terbaik saat ini. Son menjadi pemain dalam daftar ini yang paling berpengalaman di Premier League.

Ia sudah membela Spurs sejak musim 2015/16. Meskipun tampil cemerlang, Son belum beruntung untuk meraih gelar bersama Spurs. Pemain 29 tahun itu telah mencatatkan 200 pertandingan di Premier League. Sebagai penyerang, bintang Korea Selatan itu menorehkan 72 gol dan 39 assist.

2. Takumi Minamino

5 Pemain Asia yang Merumput di Premier League Musim Ini, Mengesankan!Takumi Minamino (liverpoolfc.com)

Masih dari Asia Timur, Jepang juga tak mau kalah dari Korea Selatan dengan menyumbangkan pemain di Premier League. Salah satunya adalah Takumi Minamino yang kini berseragam Liverpool. Minamino sudah menjadi bagian The Reds sejak Januari 2020. Namun, pada paruh kedua musim lalu, ia sempat dipinjamkan ke Southampton.

Meskipun belum lama dan tak menjadi andalan utama seperti Son, Minamino justru beruntung karena sudah meraih trofi Premier League. Selama merumput di Premier League, pemain 26 tahun itu mencatatkan 29 penampilan dan menorehkan 3 gol.

Baca Juga: 10 Pemain Asia dengan Banderol Termahal Saat Ini, Son hingga Minamino

3. Saman Ghoddos

5 Pemain Asia yang Merumput di Premier League Musim Ini, Mengesankan!Saman Ghoddos (brentfordfc.com)

Pada awal musim 2021/22 ini, ada beberapa pemain Asia yang akan merasakan persaingan Premier League. Salah satunya adalah Saman Ghoddos yang berasal dari Iran. Pemain yang berposisi sebagai gelandang serang ini merumput di Premier League berkat Brentford yang promosi pada musim ini.

Ghoddos sudah dikontrak Brentford sejak awal musim 2020/21. Namun, di paruh kedua ia dipinjamkan ke klub Prancis, Amiens. Pada awal musim ini, Ghoddos sudah mendapat kesempatan dalam dua pertandingan awal. Jika konsisten, bukan tidak mungkin ia akan menjadi tumpuan Brentford.

4. Hwang Hee Chan

5 Pemain Asia yang Merumput di Premier League Musim Ini, Mengesankan!Hwang Hee-chan (skysports.com)

Berbeda dengan tiga pemain sebelumnya, Hwang Hee-chan benar-benar baru merumput di sepak bola Inggris awal musim ini. Penyerang asal Korea Selatan itu diboyong Wolves dari RB Leipzig dengan status pinjaman. Meskipun hanya berstatus pinjaman, Hwang Hee Chan berkesempatan untuk menunjukkan kemampuannya.

Jika mampu bersaing, bukan tidak mungkin ia akan dipermanenkan Wolves. Pemain 25 tahun itu sudah memiliki bekal bermain di sepak bola Eropa sejak muda. Ia pernah membela Hamburger SV dan RB Salzburg sebelum direkrut RB Leipzig.

5. Takehiro Tomiyasu

5 Pemain Asia yang Merumput di Premier League Musim Ini, Mengesankan!Takehiro Tomiyasu (twitter.com/Arsenal)

Pemain kelima ini juga baru akan merasakan ketatnya persaingan Premier League mulai musim ini. Takehiro Tomiyasu menjadi rekrutan baru Arsenal musim ini. Pemain yang berposisi bek tengah ini sebelumnya sudah berpengalaman bermain di Serie A.

Meskipun baru berusia 22 tahun, bek asal Jepang ini sudah menjadi andalan Bologna. Hal itulah yang membuat The Gunners tertarik merekrutnya. Dengan usianya yang masih muda, Tomiyasu juga diharapkan bisa menjadi tumpuan Arsenal di masa depan. Namun, hal itu tak akan mudah karena persaingan yang ketat di skuad Meriam London.

 

Jika para pemain tersebut tampil menawan, bukan tidak mungkin akan banyak pemain Asia lainnya yang diboyong klib Premier League. Akankah ada pemain Indonesia yang berlaga di Premier League?

Baca Juga: 5 Pemain Jepang yang Berkarier di Premier League, Tomiyasu Terbaru!

Aswar Riki Photo Verified Writer Aswar Riki

Pencinta olahraga yang gak hoby olahraga. @aswarriki_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya