5 Pemain Paling Mengesankan dalam Satu Musim Premier League

CR7 salah satunya!

Premier League telah menjadi bagi para pesepak bola terhebat di er modern. Para penonton pun telah terpesona beberapa penampilan individu yang mengesankan. Mulai dari Alan Shearer, Didier Drogba hingga Yaya Toure telah menghibur para penonton. Penggemar sepak bola telah menyaksikan beberapa penampilan individu yang luar biasa di era Premier League.

Meskipun demikian, sepak bola adalah permainan tim yang membutuhkan kerja sama. Pemain terbaik dilihat dari kontribusi mereka terhadap tim untuk meraih hasil maksimal di akhir musim. Lantas siapa saja pemain yang tampil paling mengesankan dalam satu musim Premier League? Berikut ulasannya.

1. Luis Suarez (Liverpool musim 2013/14) 

5 Pemain Paling Mengesankan dalam Satu Musim Premier LeagueLuis Suarez saat berseragam Liverpool (skysports.com)

Luis Suarez mengawali musim 2013/14 dengan absen lima pertandingan awal karena skorsing. Namun ia menjadi tumpuan The Reds hingga akhir musim dan hampir membuka puasa gelar Liverpool. Dalam 33 penampilan liga musim itu, Suarez mencatatkan hasil luar biasa dengan gelontoran 31 gol dan 12 assist.

Pemain Uruguay itu mencatat kontribusi gol terbanyak kedua dalam 38 pertandingan musim Premier League. Ia memainkan peran penting dalam penampilan mengejutkan Liverpool saat itu. Tetapi musim berakhir menyakitkan ketika Liverpool finis hanya dua poin di belakang pemimpin liga, Manchester City. Suarez kemudian memenangkan Sepatu Emas Premier League pertamanya dan satu-satunya untuk musim 2013/14.

2. Thierry Henry (Arsenal musim 2002/03) 

5 Pemain Paling Mengesankan dalam Satu Musim Premier LeagueThierry Henry (premierleague.com)

Thierry Henry yang disebut-sebut sebagai legenda Arsenal berada di puncak kekuatannya dalam gelaran Premier League musim 2002/03. Ia juga tampil gemilang pada musim berikutnya saat Arsenal Invincible 2003/04. Meskipun demikian musim terbaiknya di sepak bola Inggris terjadi pada tahun sebelumnya.

Dalam 37 penampilan Premier League di musim 2002/03, Henry terlibat dalam rekor 44 gol, dengan rincian 24 gol dan 20 assist. Pemain asal Prancis itu mencatatkan rekor assist terbanyak dalam satu musim Premier League. Nomor 14 ikon The Gunners itu juga memegang rekor kontribusi gol terbanyak dalam 38 pertandingan musim Premier League. 

Baca Juga: Thierry Henry Perkuat Timnas Belgia Lagi di Piala Eropa 2020

3. Cristiano Ronaldo (Manchester United musim 2007/08) 

5 Pemain Paling Mengesankan dalam Satu Musim Premier LeagueCristiano Ronaldo (twitter.com/TeamCRonaldo)

Cristiano Ronaldo benar-benar membuktikan dirinya sebagai salah satu pesepakbola terhebat di generasinya pada akhir musim Premier League 2007/08. Sebelum musim tersebut, superstar Portugal itu dianggap sebagai calon bintang di dunia sepak bola. Namun, CR7 membuktikan dirinya sebagai pemain kelas dunia dalam musim 2007/08 dengan keterlibatan dalam 50 gol dari hanya 49 penampilan.

Dengan 31 gol di antaranya di cetak di Premier League. Pada usia 22 tahun, pemain asal Portugal itu membentuk salah satu trio penyerang terbaik Premier League bersama Wayne Rooney dan Carlos Tevez. Ronaldo kemudian memenangkan penghargaan Ballon d'Or pertamanya di akhir tahun. 

4. Mohamed Salah (Liverpool musim 2017/18) 

5 Pemain Paling Mengesankan dalam Satu Musim Premier LeagueMohamed Salah (premierleague.com)

Mohamed Salah bisa dibilang pemain terbaik Premier League selama lima tahun terakhir. Ia tidak membutuhkan banyak waktu untuk adaptasi dalam ketatnya Premier League. Debutnya musim 2017/18 di Anfield sangat luar biasa. Sempat gagal saat di Chelsea, ia mengumumkan kembalinya ke Premier League dengan cara yang mengesankan.

Salah mencetak 32 gol di musim Premier League 2017/18 dan hanya satu gol dari titik penalti. Itu adalah yang terbanyak oleh pemain mana pun dalam 38 pertandingan musim EPL. Salah kemudian memenangkan penghargaan Pemain Terbaik PFA. Dalam 52 penampilan di semua kompetisi di musim 2017/18, Salah mencetak 44 gol dan 14 assist. 

5. Robin van Persie (Manchester United musim 2012/13) 

5 Pemain Paling Mengesankan dalam Satu Musim Premier LeagueRobin van Persie (bleacherreport.com)

Robin van Persie membuat kejutan saat bergabung dengan Manchester United pada musim panas 2012. Ia sebelumnya menjadi andalan Arsenal untuk mencetak gol. van Persie langsung menjadi favorit penggemar United dan memainkan peran penting dalam kejayaan di Premier League 2012/13.

Pemain berusia 37 tahun itu terlibat dalam 45 gol dengan rincian 30 gol dan 15 assist dari 48 penampilan untuk Setan Merah di musim perdananya. Jumlah itu termasuk 26 gol di liga dan 15 assist di musim Premier League. van Persie kemudian memenangkan Sepatu Emas kedua berturut-turut di musim 2012/13.

Tak mudah untuk siapa pun bisa tampil konsisten sepanjang musim di Premier League. Para pemain tersebut pun membuktikan dirinya sebagai salah satu yang terbaik dalam sejarah Premier League. Siapa pemain idolamu?

Baca Juga: 5 Pemain yang di Luar Dugaan Dijual Arsenal, Ada Robin Van Persie!

Aswar Riki Photo Verified Writer Aswar Riki

Pencinta olahraga yang gak hoby olahraga. @aswarriki_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya