5 Pemain Prancis yang Tampil Mengecewakan di Piala Eropa 2020 

Kylian Mbappe salah satunya #ANGPOIN

Swiss mengejutkan dunia pada Senin (28/6/2021) waktu setempat ketika mereka menyingkirkan Prancis dari Piala Eropa 2020. Dinilai sebagai favorit juara, tim nasional Prancis dikejutkan oleh ketangguhan tim Swiss yang dipimpin oleh gelandang Granit Xhaka. Meskipun performa luar biasa dari Paul Pogba, Prancis tersingkir dari turnamen ini setelah kalah dalam adu penalti.

Prancis tidak dalam performa terbaik mereka selama turnamen. Padahal mereka dihuni oleh bakat luar biasa di setiap posisi. Tersingkirnya Prancis ini membuat beberapa pemain juga mendapat sorotan. Berikut beberapa pemain Prancis yang tampil mengecewakan di Piala Eropa 2020. 

1. Antoine Griezmann

5 Pemain Prancis yang Tampil Mengecewakan di Piala Eropa 2020 Antoine Griezmann (twitter.com/lequipe)

Mungkin sedikit mengejutkan, tetapi Antoine Griezmann tidak dalam performa terbaiknya untuk Prancis di Piala Eropa 2020. Pamtas untuk mengatakan bahwa karier Griezmann telah mengalami penurunan sejak ia bergabung dengan Barcelona dari Atletico Madrid pada 2019.

Salah satu pemain terbaik di dunia selama waktunya bersama Atletico, pemain berusia 30 tahun itu belum mampu bersinar di Camp Nou. Griezmann adalah salah satu pemain terpenting Prancis selama kemenangan Piala Dunia 2018. Di Piala Eropa 2020, penyerang itu membuat empat penampilan dan mencetak satu gol. Kerja samanya dengan Kylian Mbappe dan Karim Benzema sering tak berjalan mulus. 

2. N'Golo Kante 

5 Pemain Prancis yang Tampil Mengecewakan di Piala Eropa 2020 N'Golo Kante (twitter.com/ChelseaFCBlogs_)

Setelah Chelsea memenangkan Liga Champions beberapa minggu lalu, ada perdebatan bagi N'Golo Kante untuk memperebutkan Ballon d'Or. Sebagai salah satu gelandang terbaik di dunia, penampilan Kante untuk Prancis di Piala Eropa 2020 harus mengurangi peluang meraih Ballon d'Or.

Pemain berusia 30 tahun itu tidak beroperasi pada level yang luar biasa selama turnamen. Prancis pun sering terlihat rentan dalam bertahan. Tidak dapat disangkal kualitas Kante dan pentingnya dia untuk klub dan negara. Namun, lebih banyak yang diharapkan dari mantan pemain Leicester City itu.

Baca Juga: Kalah, 5 Pemain Ini Tak Sempat Dimainkan Prancis di Piala Eropa 2020

3. Adrien Rabiot

5 Pemain Prancis yang Tampil Mengecewakan di Piala Eropa 2020 Adrien Rabiot (twitter.com/juventus_area)

Sulit untuk memahami mengapa pelatih Prancis, Didier Deschamps, memutuskan untuk menurunkan Adrien Rabiot sebagai bek sayap kiri melawan Swiss, padahal ada Leo Dubois. Sebagai seorang gelandang, jelas bahwa Rabiot tidak cocok untuk peran itu. Pemain Juventus itu tidak menjalani Piala Eropa 2020 dengan baik. Dia sebenarnya menjadi starter di tiga pertandingan dari empat pertandingan.

Cedera pada Lucas Digne dan Lucas Hernandez membuat Rabiot beroperasi sebagai bek kiri di Piala Eropa 2020. Pemain berusia 26 tahun menikmati musim yang cukup baik di level klub. Tetapi dengan talenta baru seperti Houssem Aouar, Eduardo Camavinga dan Aurelien Tchouameni, tempat Rabiot di starting line-up Prancis mungkin dipertanyakan.

4. Benjamin Pavard

5 Pemain Prancis yang Tampil Mengecewakan di Piala Eropa 2020 Benjamin Pavard (twitter.com/ActuFoot_)

Benjamin Pavard membuat namanya terkenal di Piala Dunia 2018, dengan penampilannya sebagai bek kanan yang luar biasa. Mampu beroperasi sebagai bek tengah juga, Pavard tak maksimal di Piala Eropa 2020. Pemain berusia 25 tahun itu adalah bek kanan utama Prancis di turnamen tersebut. Tetapi tidak pernah terlihat benar-benar nyaman melawan lawan mana pun.

Pavard sempat menyebabkan penalti melawan Swiss, meskipun Ricardo Rodriguez gagal mengeksekusinya. Situasi bek kanan Prancis perlu dipikirkan kembali. Didier Deschamps menggunakan Jules Kounde dalam posisi itu melawan Portugal, tetapi bek tengah Sevilla itu kurang mengesankan.

5. Kylian Mbappe

5 Pemain Prancis yang Tampil Mengecewakan di Piala Eropa 2020 Kylian Mbappe (twitter.com/MirrorFootball)

Kylian Mbappe adalah pemain yang digadang-gadang bakal menjadi bintang. Karena itu, Mbappe bisa dibilang sebagai pemain Prancis yang paling mengecewakan di Piala Eropa 2020. Pemain Paris Saint-Germain itu gagal mencetak gol di turnamen dan hanya mencatatkan satu assist. Dia melewatkan beberapa peluang penting sepanjang Piala Eropa 2020.

Puncaknya saat penaltinya yang diselamatkan Yann Sommer dalam adu penalti untuk memastikan Swiss melaju ke babak berikutnya. Pemain berusia 22 tahun ini adalah salah satu pesepak bola terbaik di dunia, dan pantas dibandingkan dengan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo. Di Piala Eropa 2020, Mbappe buruk dalam segala hal, tetapi penyerang memiliki apa yang diperlukan untuk membungkam kritiknya.

 

Para pemain tersebut sebenarnya memiliki kualitas untuk membantu Prancis meraih trofi Piala Eropa 2020. Namun sayangnya mereka gagal tampil maksimal dan menjadi salah satu penyebab kegagalan Les Bleus.

Baca Juga: 5 Pemain Timnas Prancis Paling Mahal di Piala Eropa 2020

Aswar Riki Photo Verified Writer Aswar Riki

Pencinta olahraga yang gak hoby olahraga. @aswarriki_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya